Suara.com - Kabar mengejutkan datang dari rumah tangga Jennifer Dunn dan Faisal Haris. Mantan suami Sarita Abdul Mukti itu diperiksa KPK terkait dugaan kasus korupsi bansos beras.
Suami Jennifer Dunn itu diperiksa pada Selasa (19/12/2023). Ia diperiksa sebagai saksi terkait kasus dugaan korupsi pekerjaan penyaluran bantuan sosial beras untuk Keluarga Penerima Manfaat (KPM) pada Program Keluarga Harapan (PKH) di Kementerian Sosial dari tahun 2020 hingga 2021.
Tentunya kabar ini mengejutkan publik terlebih Faisal Haris diketahui kini tengah maju dalam pemilihan anggota legislatif. Ayah Shafa Haris itu diketahui merupakan calon anggota legislatif (caleg) Partai Amanat Nasional (PAN) untuk daerah pemilihan (dapil) Jawa Barat 1.
Sementara itu, baik Jennifer Dunn belum memberikan pernyataan apapun terkait keterlibatan Faisal Haris sebagai saksi.
Melalui Instagram pribadinya, Jennifer Dunn justru mengunggah momen bersama sang buah hati. Ia memperlihatkan telapak tangan miliknya dan sang putra.
Tak ada keterangan apapun dalam unggahan tersebut.
Pun dalam unggahan Instagramnya, Jennifer Dunn masih membagikan momen mesra bersama Faisal Haris dan anak mereka. Ia berfoto di depan pohon natal dan tumpukan kado di salah satu mall.
Jennifer Dunn tampil cantik mengenakan kaos hitam bergambar minnie mouse dan juga rok coklat.
Ada pula potret dirinya bersama sang suami, Faisal Haris, yang turut dibagikan dalam unggahan tersebut. Sang suami mengenakan kaos biru dipadu celana jeans.
Baca Juga: Profil Santyka Fauziah Seleb Tiktok Pacar Baru Sule, Usianya Beda 18 Tahun
Tak lupa Jennifer Dunn juga mengunggah foto lengkap keluarga kecilnya bersama sang suami dan putra mereka.
Berita Terkait
-
Siap Gantikan Verrell Bramasta, Faisal Haris Suami Jennifer Dunn Ajukan Diri Diwawancarai Najwa Shihab
-
Sibuk Jadi Ibu Rumah Tangga, Jennifer Dunn Belum Mau Kembali ke Dunia Hiburan
-
Potret Cantik Anak Perempuan Jennifer Dunn Bikin Publik Kesengsem: Buah Jatuh Gak Jauh dari Pohonnya
-
Jalani Operasi Pengecilan Lambung, Jennifer Dunn Mau Tetap Langsing
-
Dulu Pernah Dilabrak Anak Faisal Harris, Jennifer Dunn Kini Berdamai dengan Safa Harris
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
Profil Roby Tremonti, Aktor Terseret Dugaan Child Grooming di Buku Aurelie Moeremans
-
Indro Warkop Bandingkan Kasus Pandji Pragiwaksono dengan Era Kritik Warkop DKI
-
Jennie Blackpink Borong Piala, Ini Daftar Lengkap Pemenang Golden Disc Awards 2026
-
Tommy Soeharto dan Tata Cahyani Kompak Dampingi, Ini Deretan Potret Siraman Darma Mangkuluhur
-
Sosok Puteri Modiyanti yang Curi Perhatian di Acara Siraman Darma Mangkuluhur
-
Dituduh Lakukan KDRT pada Jule, Na Daehoon Tegas Membantah: Saya Tak Pernah Lakukan Hal Memalukan
-
Usai Pengakuan Grooming Aurelie Moeremans, Roby Tremonti Mendadak Singgung Jerat Hukum Tokoh Fiktif
-
Bunga Zainal Geram Lihat Inara Rusli, Datang ke Podcast Tapi Tak Ada Penyesalan atas Kasus Poligami
-
Pandji Pragiwaksono Ungkap Alasan Anies Baswedan Tak Dibahas di Mens Rea
-
Beredar Chat Jule Ngaku Korban KDRT Na Daehoon, Tapi Kok Dapat Hak Asuh?