Suara.com - Denny Sumargo bikin heboh saat potongan videonya mengucap syahadat sambil bersalaman dengan Deryansha Azhary jadi viral.
Momen tersebut kembali dibahas saat Denny Sumargo alias Densu mengundang Ustaz Felix Siauw di podcast "Curhat Bang" yang tayang pada Rabu (27/12/2023).
"Ada yang suka ngejebak, di podcast," ujar Denny Sumargo saat membicarakan macam-macam teman dengan Felix Siauw.
Namun di percakapan selanjutnya, Denny Sumargo meluruskan perkataan sebelumnya yang mengaku dijebak. Densu juga berbagi kekhawatirannya atas kejadian tersebut.
Sebagai seorang Nasrani, Denny Sumargo rupanya punya perhatian khusus kepada umat muslim agar tidak dipandang sebelah mata.
"Saya enggak bilang itu dijebak, saya bilang dia bercanda. Cuma saya mengkhawatirkan bercandaan itu akhirnya mencoreng nilai-nilai sakral dari kalimat itu," imbuh Denny Sumargo.
Saat video mengucapkan syahadat viral, warganet memang ada yang beranggapan apabila Denny Sumargo dan Deryansha Azhary mempermainkan agama.
"Saya sangat menyayangkan orang akhirnya melihat bahwa kalimat itu bisa dijadikan main-main," imbuh Denny Sumargo.
Lantas apakah Denny Sumargo resmi masuk Islam setelah mengucapkan dua kalimat syahadat? Pertanyaan tersebut disampaikan Densu untuk dijawab Felix Siauw.
Baca Juga: Tak Diundang ke Nikahan, Denny Sumargo Syok Tahu Pekerjaan Lain Suami BCL
Pertama-tama, Felix Siauw beranggapan positif apabila Deryansha Azhary sangat bersemangat untuk mengajak Denny Sumargo masuk Islam.
Deryansha Azhary pun dinilai Felix Siauw tidak hanya bercanda, tetapi sudah berharap Denny Sumargo jadi mualaf. Felix kemudian menjawab pertanyaan Densu dengan menjadikan burung kakaktua sebagai contoh.
"Burung kakaktua kan bisa dilatih tuh. Ada burung kakaktua bisa baca surat Al Ikhlas. Pertanyaannya burungnya muslim apa bukan?" tanya Felix Siauw.
Menurut Felix Siauw, seseorang bisa dikatakan masuk Islam apabila mengucapkan dua kalimat Syahadat dengan kesadaran penuh.
"Artinya contoh Mas Denny kemarin, ketika mengucapkan dua kalimat syahadat, tapi enggak ada consent, maka itu tidak dihitung syahadat," tutur Felix Siauw.
"Sebaliknya kalau kita ada consent tapi terhalang daripada mengatakan dan berbuat, maka itu tetap dihitung," tutur pendakwah yang jadi mualaf pada 2002 tersebut.
Berita Terkait
-
Tak Diundang ke Nikahan, Denny Sumargo Syok Tahu Pekerjaan Lain Suami BCL
-
Tak Pernah Pacaran Kelewat Batas, Prinsip Catheez Tuai Pujian
-
Pengakuan Catheez Pernah Makan Sambil BAB Bikin Syok
-
Denny Sumargo Singgung Ayat Al-Quran Saat Ditanya Soal Jadi Mualaf
-
Syahadat Denny Sumargo Tidak Serta Merta Mengubah Status Agama, Ini Penjelasannya
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Spider-Man 2: saat Peter Parker Berada di Titik Terendah, Malam Ini di Trans TV
-
Lebih dari Sekadar Sekuel, Teman Tegar Maira Bawa Misi Penyelamatan Hutan Papua
-
Dibongkar Beby Prisillia, Onadio Leonardo Bebas Rehabilitasi Narkoba Besok
-
Sinopsis Portraits of Delusion, Reuni Bae Suzy dan Kim Seon Ho di Drakor Thriller Misteri
-
Sabrina Chairunnisa Sentil Warganet yang Menghakimi Lula Lahfah
-
Viral Pak RT di Jakarta Mendunia Gara-Gara Ubah Got Jadi Kolam Lele, Diundang TV Nasional China
-
Anggap Temannya Miskin, Perempuan Ini Minta Bayi Kembar yang Baru Dilahirkan
-
Ibu Dali Wassink Sebut Justin Hubner Bukan 'Ayah Baru' Kamari, Jennifer Coppen Tak Terima?
-
Alasan Jule Lepas Jilbab, Bukan Karena Masalah Rumah Tangga
-
Jule Samakan Pernikahan dengan Kontrak Bisnis: Jangan Nikah Muda, Senang-Senang Dulu