Suara.com - Aksi penangkapan Saipul Jamil atas dugaan narkoba oleh personel dari Polsek Tamora, Jakarta Barat, dinlai tidak etis.
Bahkan, publik menyamakan tindakan para polisi tersebut layaknya para preman di kampung.
Menilik video lengkap penangkapan Saipul Jamil yang diunggah ke Twitter/X oleh akun dededeannn pada Jumat (5/1/2024) membuat publik geram.
Pasalnya, polisi menangkap Saipul Jamil dan asistennya, Steve, secara paksa dengan menggedor kaca mobil serta melontarkan ancaman.
"Hey, buka, buka! Gua tembak lu ya! Woy, buka, buka!" ujar seorang polisi yang menyamar sebagai pengendara motor biasa.
Ada pula polisi yang berusaha membuka pintu mobil sambil merekam menggunakan ponselnya.
Saipul Jamil terlihat panik. Sambil membuka kaca mobil, pedangdut itu berusaha meminta pertolongan dari pengguna jalan yang lain.
"Rampok! Hey, Bang Ipul! Ini Saipul Jamil! Tolong, Saipul Jamil! Gue mau dirampok!" teriak mantan suami Dewi Perssik itu sambil merekam kejadian.
Setelah berhasil menyeret Saipul Jamil keluar, polisi dengan sigap memborgol tangannya walau sempat terjadi pemberontakan.
Baca Juga: Urine Saipul Jamil Negatif Narkoba, Bagaimana dengan Tes Rambut?
Saipul Jamil sempat dibentak dan dimaki oleh polisi yang memborgolnya.
"Diam anj***! Diam, diam mon***!" teriak seorang polisi, sementara polisi yang lain memegangi baju di bagian leher pria 43 tahun itu.
Sedangkan polisi yang lain mengamankan Steve yang masih duduk di belakang kemudi.
Penangkapan yang terjadi di jalur Transjakarta kawasan Daan Mogot itu menimbulkan kemacetan lalu lintas.
Melihat cara polisi tersebut membuat warganet tidak tega.
"Walaupun mereka salah, tapi sampai teriak dan mukul gitu salah banget sih. Pake gedor dan ngomong kasar kayak preman," ujar @harli***.
Berita Terkait
-
Penangkapannya Dinilai Tak Manusiawi, Saipul Jamil Bakal Bikin Laporan?
-
Saipul Jamil Ditangkap Layaknya Gembong Narkoba, Keluarga Sempat Kecewa
-
Urine Saipul Jamil Negatif Narkoba, Bagaimana dengan Tes Rambut?
-
Siapa Asisten Saipul Jamil? Sudah Lama Jadi Target Operasi Polisi Terkait Kasus Narkoba
-
Dibawa ke Polda Metro Jelang Tengah Malam, Saipul Jamil Minta Doa
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
-
Kenaikan Harga Emas yang Bikin Cemas
Terkini
-
Kakak Maia Estianty Bantah Keluarganya Acuhkan Ahmad Dhani: Tapi Kalau Sama Istrinya...
-
Aparat yang Sidak Penjual Es Kue Jadul Minta Maaf Sudah Salah Tuduh: Bentuk Respons Cepat
-
Pernah Pacaran, Ungkapan Duka Ardina Rasti untuk Lucky Element Tuai Pro Kontra
-
Banting Tulang dari Masa Sulit demi Keluarga, Ayah Ungkap Sifat Asli Lula Lahfah
-
Demi Jemput Cucu, Eva Manurung Rela Kenakan Hijab
-
Reza Arap Datang Tahlilan, Ayah Lula Lahfah Bungkam soal Pemeriksaan Kasus Putrinya
-
Melaney Ricardo Ungkap Masa Kelam: Pernah Gila Party hingga Mulut Berbusa dan Nyaris Tewas
-
Reza Arap Ada di TKP Kematian Lula Lahfah, Polisi: Makanya Kami Minta Klarifikasi
-
Tutorial Beli 2 Tiket Film Esok Tanpa Ibu tapi Bayar Satu Saja di Cinema XXI
-
Di Tengah Drama Keluarga, Victoria Beckham Dianugerahi Gelar dari Kementerian Kebudayaan Prancis