Suara.com - Belakangan, publik sempat dihebohkan dengan beredarnya foto Gonzalo Algazali, brondong 17 tahun yang dijodoh-jodohkan dengan Fuji bersama perempuan lain yang diduga kekasihnya.
Foto tersebut pun sempat membuat penggemar Fuji dan Gonzalo Algazali merasa kecewa. Namun, Citra Insani telah menegaskan bahwa anaknya, Gonzalo Algazali sedang tidak menjalin hubungan dengan siapa pun sekarang.
Saat ini, Citra Insani sendiri juga melarang anaknya, Gonzalo Algazali berpacaran agar lebih fokus mempersiapkan diri masuk Akademi Kepolisian (Akpol).
"Sekarang tidak punya pacar dan tidak boleh pacaran. Kenapa? karena Gonzalo lagi fokus sama persiapannya masuk Akpol," kata Citra Insani dilansir sari TikTok @cahaya.marcela6, Sabtu (6/1/2024).
Citra Insani pun mempersilahkan netizen mempertanyakan hal itu pada Gonzalo Algazali maupun perempuan dalam foto tersebut. Bos skincare asal Makassar ini yakin mereka sudah tak ada hubungan apapun.
"Bisa tanya anakku, bisa tanya sama cewek itu. InsyaAllah pasti dijawab kalau nggak ada hubungan apapun. Karena, Gonzalo lagi fokus sama sekolahnya," ujar Citra Insani.
Meskipun melarang anaknya berpacaran, Citra Insani tak masalah netizen menjodoh-jodohkan anaknya, Gonzalo Algazali dengan siapa pun, terutama Fuji. Karena, yang terpenting anaknya masih fokus sekolah dan mempersiapkan diri masuk Akpol.
"Dijodoh-jodohin nggak papa, tapi nggak pacaran," ujar Citra Insani.
Sementara itu, Gonzalo Algazali justru merasa terganggu ketika netizen mengira dirinya berbohong mengenai hubungannya dengan perempuan tersebut.
Gonzalo Algazali menegaskan dirinya tak pernah berbohong terhadap ibunya, Citra Insani bila memang sudah putus dan tak memiliki pacar lagi.
"Cuman mau ingatkan hati-hati sama akun fanbase yang ngaku suka, saya respect jika anda positif. Yang selalu menggiring opini I hate it!1 Saya nggak pernah bohong sama ibu saya," ujar Gonzalo Algazali dalam unggahannya di Instagram.
Karena itu, Gonzalo Algazali lantas beranggapan bahwa tak semua penggemarnya benar-benar seorang penggemar.
"Saya makin mengerti nggak semua ngaku fans adalag fans," kata Gonzalo Algazali.
Berita Terkait
-
Idap Kanker Ginjal, Kulit Vidi Aldiano Sering Terasa Sakit Tiap Kali Terkena Baju
-
Beda dengan Fuji, Thariq Halilintar Mlengos Saat Aaliyah Massaid Cium Tangan
-
Random Banget, Ini Alasan Fuji Kasih Kado Lemari untuk Cowok Pesantren yang Dekat Dengannya
-
Ashraf Sinclair Belum Tergantikan, Anak BCL Belum Anggap Tiko Aryawardhana Ayahnya
-
Nikahi BCL, Tiko Aryawardhana Tak Nyaman Dibandingkan dengan Ashraf Sinclair
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Moisturizer Mengandung SPF untuk Usia 40 Tahun, Cegah Flek Hitam dan Penuaan
- PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan Muat 7-9 Orang, Nyaman Angkut Rombongan
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- 3 Pemain Naturalisasi Baru Timnas Indonesia untuk Piala Asia 2027 dan Piala Dunia 2030
Pilihan
-
Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
-
4 HP 5G Paling Murah November 2025, Spek Gahar Mulai dari Rp 2 Jutaan
-
6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
-
Harga Emas di Pegadaian Stabil Tinggi Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Kompak Naik
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
Terkini
-
Inul Daratista Sindir Gaya Hidup Flexing, Pilih Fokus Buka Lapangan Kerja untuk Orang Lain
-
Amanda Manopo Sebut Kenny Austin Kaget Punya Istri Kayak Dirinya: Dia yang Adaptasi, Bukan Saya
-
Bukan Sekadar Pensi, Gonzaga Festival 2025 Jadi Panggung Berkelas untuk Cetak Bintang Masa Depan
-
Abimana Aryasatya Kritik Industri Sinema: Keserakahan Membunuh Film Indonesia
-
Harris J Buka Konser Maher Zain di Istora: Aku Cinta Indonesia!
-
Kenny Austin Tak Batasi Karier Amanda Manopo Usai Nikah
-
Nasib Akhir Sertifikat Rumah Orang Tua Komika Musdalifah Basri yang Digadai Paman
-
Di Balik Kisah Malin Kundang, Joko Anwar Curiga Ada Kebenaran yang Disembunyikan
-
Sosok Ketiga: Lintrik Nyaris Ditonton 300 Ribu Orang, Film Pangku Kalah Jauh?
-
Saking Bencinya, Lee Kwang Soo Ngaku Ingin Ludahi Naskah The Manipulated