Suara.com - Daffa Wardhana akan kembali ke layar bioskop. Kali ini, putra Marini Zumarnis tersebut bermain di film horor, Pemukiman Setan.
Daffa Wardhana berperan sebagai Fitrah, perampok di rumah yang penghuninya adalah setan. Baginya ini menjadi pengalaman seru, sebab selain menjadi perampok, ia juga akan berbahasa Jawa.
"Ditawarkan horor action, dan karakter aku full berbahasa Jawa. Di situ aku tertantang karena ada hal baru, berjodoh dan senang banget terlibat di sini," kata Daffa Wardhana saat datang ke kantor Suara.com, Selasa (9/1/2024).
Mengingat ini adalah film horor yang juga bergenre action, maka peran Daffa Wardhana juga tidak luput dari sesuatu hal yang mencekam.
Salah satunya, mantan pacar Chelsea Islan ini akan menusukkan benda tajam ke tubuhnya. Tenang, tidak secara langsung, namun lewat perantara prostetik sebagai pelindung.
"Aku nusuk diri aku sendiri, adegannya sekitar 6 jam, badan aku pakai prostetik, nanti darahnya muncrat. Itu nggak mudah," ujar Daffa Wardhana.
Daffa Wardhana bersyukur, adegan epik tersebut bisa menghasilkan gambar yang bagus. Sebab ia sudah melihat hasilnya dalam pemutaran film Pemukiman Setan di JAFF.
"Pas nonton, keren sih," terang aktor 25 tahun ini.
Selain harus menusukkan benda tajam, Daffa Wardhana juga melakoni adegan ekstrim. Diantaranya digantung dengan sling hingga meledakkan mobil bersama Maudy Effrosina.
Baca Juga: 3 Film Horor yang Dibintangi Adinda Thomas, Ada Pemukiman Setan
"Kalau dilihat dari trailernya ada Adinda yang ditabrak mobil, kita berdua meledakkan rumah, ada sling juga," ujar Daffa Wardhana menjabarkan.
Baginya, adegan ini tidak hanya menguras fisik, tetapi juga mental. Apalagi semua harus berjalan sesuai dengan relnya agar tidak terjadi kecelakaan.
Beruntung, selama proses syuting, tidak ada pemain yang mengalami hambatan apalagi sampai kecelakaan.
"Alhamdulillah nggak, setiap ada adegan itu, pengamanan kita diutamakan," terang Daffa Wardhana.
Sebagai gambaran, film Pemukiman Setan mengisahkan empat orang yang menjadi perampok. Mereka adalah Alin (Maudy Effrosina), Fitrah (Daffa Wardhana), Gani (Bhisma Mulia) dan Zia (Ashira Zamita).
Sialnya, mereka justru datang ke rumah yang berpenghuni setan. Di mana sosok yang berperan sebagai hantu adalah Adinda Thomas.
Berita Terkait
-
Dibongkar Wulan Guritno, Shalom Razade Ternyata Pernah Pacari Putra Marini Zumarnis
-
Profil Raka Akmal Suami Adinda Thomas: Biodata, Agama dan Pendidikan
-
Hadir Dipernikahan Adinda Thomas, Vidi Aladiano Kena Protes Pengantin
-
Ditinggal Nikah Chelsea Islan, Daffa Wardhana Beri Isyarat Masih Belum Move On?
-
Ngorbit: Bikin Panduan Mempersiapkan Perpisahan Bareng Lutesha dan Daffa Wardhana
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 5 HP Murah RAM 8 GB Memori 256 GB untuk Mahasiswa, Cuma Rp1 Jutaan
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Sunscreen Terbaik Mengandung Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- 8 Lipstik yang Bikin Wajah Cerah untuk Ibu Rumah Tangga Produktif
Pilihan
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
Terkini
-
Respons Tak Terduga Ahmad Dhani saat Tahu Alyssa Daguise Hamil
-
Viral ke India, Aa Juju Kunjungi Rumah Shah Rukh Khan hingga Bongkar Fakta Vrindavan
-
Izin Dibekukan, Terungkap Alasan Firdaus Oiwobo Nekat Pakai Toga di Sidang MK
-
Fakta Menarik Comic 8 Revolution: Santet K4bin3T, Siap Tayang Natal 2025
-
Sinopsis Love Me: Drakor Debut Dahyun TWICE, Seo Hyun Jin Bakal Jadi Dokter
-
Review Film Keadilan: Cerita Solid, Eksekusi Setengah Matang
-
Terbang Jauh ke Pedalaman Asmat, Cinta Laura Soroti Ketimpangan Pendidikan di Indonesia Timur
-
Cuma di TikTok Bisa Lihat Cinta Laura Tak Serius
-
Alasan Syifa Hadju Jarang Pakai Cincin Tunangan dari El Rumi, Ternyata Karena Takut Hal Ini
-
Perbaiki Kesehatan Mental, Jennifer Coppen Mau Hijrah ke Eropa