Suara.com - Baru-baru ini, Ivan Gunawan berbincang dengan calon presiden nomor 2, Prabowo Subianto. Melalui perbincangan tersebut, ia menyampaikan pesan dan harapan soal industri fashion Indonesia.
"Duo Gemoy. Salam sehat Bapak @prabowo. Saya berharap industri fesyen Tanah Air bisa lebih diperhatikan dan Indonesia siap mendunia," tulis Ivan Gunawan di Instagram, dilansir pada Jumat (12/1/2024).
Perbincangan soal fashion ini tampaknya bukan hal yang asing bagi pribadi Prabowo Subianto. Mengingat putranya, Didit Prabowo adalah salah satu desainer bertalenta asal Indonesia.
Beda dari kedua orang tuanya, Didit Prabowo memilih untuk melipir dari dunia politik dan terjun ke dunia fashion. Sejak menjadi desainer, dia lebih dikenal dengan nama Didit Hediprasetyo.
Penasaran seperti apa sosok Didit Prabowo alias Didit Hediprasetyo ini? Mari simak profil singkatnya yang sudah kami rangkum di sini.
Tumbuh Besar di Luar Negeri
Didit Prabowo lahir dengan nama lengkap Ragowo Hediprasetyo Djojohadikusumo yang kemudian diringkasnya menjadi Didit Hediprasetyo. Ia adalah putra tunggal dari Prabowo Subianto dan mantan istri, Siti Hediati Hariyadi atau Titiek Soeharto.
Dia pun dipastikan beragama Islam sesuai dengan keyakinan ke-2 orangtuanya.
Latar belakang keluarganya memang tidak sembarangan. Jika dilihat dari garis keturunan sang Ayah, Didit adalah cucu dari pasangan ekonom terkenal , Soemitro Djojohadikoesoemo dan Dora Marie Sigar.
Baca Juga: Bukan Omon-omon, Prabowo Kumpulkan Tiga Tim Pakar 3 Kali Dalam Sepekan
Sementara itu, garis keturunan Ibu menjadikan dia salah satu cucu dari mendiang Soeharto, presiden Indonesia ke-2. Neneknya, Tien Soeharto disebut adalah perempuan bangsawan sekaligus canggah Mangkunagara III.
Didit Hediprasetyo diketahui tumbuh besar di luar negeri. Ia menghabiskan masa kecilnya di Boston, Amerika Serikat sebelum akhirnya pindah ke Paris, Perancis.
Keputusannya untuk tinggal di Paris tak lain untuk meniti karier sebagai perancang busana. Selama di sana, dia tercatat pernah menempuh pendidikan di École Parsons à Paris.
Desainer Indonesia yang Mendunia
Nama Didit Hediprasetyo memang bukan nama baru di dunia fashion tanah air. Meski sering menggelar peragaan busana di luar negeri, rancangan-rancangannya tetap diakui di Indonesia.
Kecintaan serta ketertarikannya ke dunia fashion tampaknya dipengaruhi oleh ibunya, Titiek Sohearto. Titiek disebut adalah pecinta merek fashion sekaligus perhiasan kelas dunia mulai dari Cartier (Perancis), BLVGARI (Italia), dan karya desainer Harry Winston (Amerika Serikat).
Tag
Berita Terkait
-
Dihadiri Didit, TKN Fanta Luncurkan Desain Merchandise Prabowo-Gibran
-
Gaun Pernikahan Mutiara Baswedan, Benarkah Hasil Rancangan Didit Hediprasetyo Putra Prabowo Subianto?
-
Menaksir Harga Busana Pengantin Mutiara Baswedan, Dirancang Khusus oleh Didit Hediprasetyo Anak Prabowo
-
Biaya Sekolah Didit Hediprasetyo Tembus Rp1 M, Pantas Gaun Pengantin Mutiara Baswedan Rancangannya Dipuji
-
Karier dan Pekerjaan Didit Hediprasetyo, Ogah Ikut Jejak Prabowo Subianto di Politik
Terpopuler
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Menanti Kabar, Ini Sosok Dua Istri Pilot Andy Dahananto Korban Kecelakaan ATR 42-500
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Produksi Tak Main-Main Film Kuyank, Risiko Kehilangan Miliaran Rupiah saat Syuting di Pedalaman
-
Apa Itu Whip Pink Gas yang Viral di Tengah Kabar Kematian Lula Lahfah?
-
Run Hide Fight: Gadis SMA Lawan Penembak Sekolah, Malam Ini di Trans TV
-
Tepis Isu Overdosis, Keluarga dan Polisi Beberkan Penyebab Kematian Lula Lahfah
-
Sakit Borongan, Gejala ISK yang Dibeberkan Lula Lahfah Sebelum Meninggal
-
Reza Arap Tak Kuasa Menahan Diri, Tersungkur di Makam Lula Lahfah dan Ingin Ikut Sang Kekasih
-
Persaingan Best Picture Oscar 2026: 10 Film Unggulan yang Sulit Dikalahkan
-
Viral Surat Medis Nyatakan Penyebab Kematian Lula Lahfah yang Sebenarnya
-
Tangisan Pilu Reza Arap di Pemakaman Lula Lahfah: Kenapa Enggak Dengerin Gue!
-
7 Drama Korea Tayang Februari 2026, Shin Hae Sun sampai Han Ji Min Comeback