Suara.com - Sejak menikah Didi Mahardika sekitar Februari 2023, Cita Cita memutuskan untuk mengganti nama panggungnya dengan nama aslinya, Cita Rahayu. Tidak saja nama, Cita juga mengumumkan kalau ia telah meninggalkan dunia musik dangdut yang telah membesarkan namanya.
Cita Rahayu kini fokus dengan musik pop atau di luar dangdut. Perempuan yang kini berhijab itu pun mencoba menunjukkan kemampuan bernyanyinya dengan mencover sejumlah lagu populer, dan diunggah di akun YouTube-nya, Cita Rahayu Official.
Yang terbaru, Cita Rahayu mengunggah video menyanyi cover lagu berjudul "Your Blood" yang dipopulerkan Aurora. Pemilik hits "Sakitnya Tuh Disini" ini juga mempromosikan video cover lagu tersebut di Instagram.
Dalam video Cita Rahayu menanyikan lagu "Your Blood" diiringi dengan petikan gitar. Cita tampil mengenakan hijab dengan bagian kepala seperti kapucong berwarna emas.
Cita Rahayu juga tampil serius. Tangannya bahkan berusaha mengikuti alunan musik yang mendayu-dayu. Sementara Cita sendiri berusaha menggapai nada tinggi dengan teknik soprano, yang memang tidak mudah.
Penggalan video Cita Rahayu menyanyikan lagu "Your Blood" di Instagam, mendapat banyak tanggapan dari warganet. Namun sayangnya, komentar warganet kebanyakan bernada negatif. Banyak yang menilai suara Cita belum sampai untuk menyanyikan nada-nada yang terlalu tinggi.
"Nada sama lagu enggak kawin, jadinya malah lari-lari," kata akun @ramanda_***. "Untuk akting bagus. Suara enggak cocok, nada lari-lari," imbuh @kasih***.
"Enggak usah maksa nyanyi deh mbak, makin ngawur aja," komentar @etty***. "Malah fals banget asli," kata @melin*** menimpali.
Meski tak sedikit juga yang memuji Cita Rahayu, termasuk sang suami, Didi Mahardika. "Vocal nordic folk guitar art pop. Top!" kata Didi.
Baca Juga: Menyesal Idap Autoimun gegara Suntik Putih, Cita Citata Malah Tuai Sindiran Pedas
"Pertama dengar pasti memang enggak paham,, kedua denger nemuin ada fals-nya. Tapi masih penasaran nih karena pengin nemuin feelnya di lagu ini, ketiga dengar nempelin speaker ke telinga. Dan benar saja, karya indah yang perlu diapresiasi.. Karena ternyata nadanya susah untuk dinyanyikan loh, lama-lama nagih dengernya," komentar @shaqueena***.
"Suara bagus begini dibilang pales. Kocak netizen yang ngatain begitu belum tentu suaranya bisa kaya Kak Cita. Memang dasar kalian aja yang enggak ngerti mungkin sama lagi dan artinya, gue aja enggak tahu jadi gue cukup diam dengerin aja, tapi gue akuin suaranya Kak Cita di sini merdu," ujar @wardah_izza***.
Berita Terkait
-
Menyesal Idap Autoimun gegara Suntik Putih, Cita Citata Malah Tuai Sindiran Pedas
-
Cita Citata Ditinggal ART Sampai 2 Kali, Ada yang Gegara Pembayaran THR Ditunda
-
Beredar Video Kabarkan Cita Citata Meninggal, Benarkah?
-
Bantah Cari Untung Karena Mau Dinikahi Didi Mahardika, Cita Citata: Suami Saya Kaosnya Bolong
-
Cita Citata Rayakan Setahun Menikah, Tapi Kok September Lalu Bilang Tak Ada Pernikahan?
Terpopuler
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- Biodata dan Pendidikan Gus Elham Yahya yang Viral Cium Anak Kecil
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
Apa Agama King Aloy Sekarang? Gara-Gara Hadiah dari Deddy Corbuzier Jadi Terungkap
-
Atta Halilintar Luncurkan Pendekar League: Mini Soccer 7v7 Kolaborasi Artis, Legenda, dan Komunitas
-
Bukan Naskah, Improvisasi Liar Bunda Corla Bikin Pemain Mertua Ngeri Kali Pusing 7 Keliling
-
Siapa Suami Boiyen? Profil Rully Anggi Akbar Ternyata Dosen Bergelar Doktor Lulusan UGM
-
Selamat, Boiyen dan Rully Anggi Akbar Menikah Hari Ini
-
Mirip Hanni NewJeans, Vokalis Band Asal Bogor Ini Curi Perhatian di Tengah Kabar Go International
-
Debt Collector Datangi Rumah Sarwendah dengan Nada Tinggi, Suasana Panas dan Anak-Anak Ketakutan
-
The Price of Confession: Jeon Do Yeon dan Kim Go Eun Terlibat Kasus Pembunuhan, Tayang d Netflix
-
Curhat Jon M Chu, Garap Film Wicked: For Good 5 Tahun Lebih sampai Punya 3 Anak
-
Rumah Sarwendah Disatroni Debt Collector, Tagih Cicilan Mobil Mewah Diduga Atas Nama Ruben Onsu