Suara.com - Netizen lagi dihebohkan dengan kabar pedangdut dan presenter Ayu Ting Ting gelar acara lamaran.
Dugaan semakin kuat usai muncul foto putri Ayu Ting Ting, Bilqis berdiri diapit oleh sang bunda dan seorang pria diduga tunangannya. Sosok lelaki yang melamar Ayu diduga bernama Muhammad Fardhana, seorang perwira TNI berpangkat Lettu (Letnan Satu).
Tidak hanya soal profesi, rekam pendidikan dari Muhammad Fardhana ini juga menarik dikulik. Ia disebut lulus dari Akademi Militer (Akmil) pada tahun 2016.
Diperkirakan pangkatnya saat lulus dari Akmil adalah Letda alias Letnan Dua. Berselang tiga tahun, ia diduga mendapatkan pangkat Letnan Satu.
Meski pangkatnya masih jauh dari posisi teratas di militer, ia disebut sebagai sosok yang cerdas. Melalui unggahan akun TikTok @queenofdepok, tunangan Ayu ini pernah mengenyam pendidikan di Jepang.
Tentu saja pendidikannya tersebut masih berkaitan dengan dunia militer. Ia diduga mendapatkan beasiswa untuk belajar di NDA Jepang.
National Defense Academy atau NDA Jepang adalah sekolah militer yang ada di kawasan Yokosuka, Kanagawa. Muhammad Fardhana memang bukan satu-satunya tentara yang berkesempatan untuk bersekolah di sana.
Pasalnya, akademi tersebut sudah menjalin kerja sama dengan pihak Kementerian Pertahanan di Indonesia sejak lama. Pada 2023 kemarin, pihak kementerian juga kembali membuka pendaftaran beasiswa untuk sekolah di sana.
Sementara itu, jejak digital Muhammad Fardhana di Jepang juga viral. Salah satunya diunggah oleh akun Instagram @gosipnyinyir2.
Baca Juga: Ayu Ting Ting Diduga Lamaran dengan Anggota TNI Auto Jadi Sorotan: Boy William Gimana?
Melalui video tersebut, pria yang konon berhasil mendapatkan hati Ayu Ting Ting itu sedang berada di KBRI Jepang. Saat itu, ia diwawancarai saat perayaan HUT RI.
Ia bercerita mengenai kehidupan orang Indonesia yang tinggal di Jepang. Termasuk mengenai nasionalisme yang ada di sana.
Sebelum bersama Muhammad Fardhana, Ayu pernah menikah dengan Henry Baskoro Hendarso atau Enji Baskoro.
Enji berasal dari keluarga polisi. Namun, sayangnya tidak diketahui secara detail latar belakang pendidikan dari mantan suaminya tersebut.
Pastinya, Enji adalah seorang pengusaha, tapi tak pernah diungkap bidang usaha yang digeluti.
Beberapa tahun, Enji juga pamer foto saat jadi disjoki (DJ). Kabarnya, dia kerap tampil di beberapa kota di Indonesia.
Berita Terkait
-
Gaji Tunangan Tak Capai Rp10 Juta, Ayu Ting Ting Ingatkan Harus Cukupi Kebutuhan Jika Diminta Setop Jadi Artis
-
5 Koleksi Tas Branded Ratusan Juta Ayu Ting Ting, Digadang-gadang Bakal Jadi Istri TNI
-
Dilamar TNI, 5 Gurita Bisnis Ayu Ting Ting Jauh Melebihi Gaji Tunangan
-
Ayu Ting Ting Pilih Lamaran di Bulan Februari, Sengaja Dekat Ultah Raffi Ahmad dan Gigi?
-
Boy William Sering Update Konten Makan, Netizen Duga Jadi Pelarian Patah Hati Ditinggal Nikah Ayu Ting Ting
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 5 Sunscreen Jepang untuk Hempaskan Flek Hitam dan Garis Penuaan
Pilihan
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
Terkini
-
Disindir Netizen tentang Masa Lalu di Tengah Duka, Reza Arap Bertekad Jaga Nama Baik Lula Lahfah
-
Dragon Ball Super Comeback Lewat The Galactic Patrol, Serial Pertama Sejak Wafatnya Akira Toriyama
-
Kesaksian Pilu ART Lula Lahfah: Sempat Mendengar Suara Rintihan Jam 2 Dini Hari
-
Kematian Lula Lahfah Didalami Polisi, Reza Arap Diperiksa Polres Jakarta Selatan Sore Ini
-
Keluar dari Zona Nyaman, Prilly Latuconsina Ingin Kerja Jadi Sales
-
Ressa Rizky Ngaku Iri Lihat Perjuangan Denada untuk Aisha: Aku Cuma Ingin Cium Kaki Ibu...
-
Bela Sejawat Spesialis Jantung, Dokter Tirta Emosi Skakmat Netizen Soal Mitos GERD dan Lula Lahfah
-
Roasting Ayah Sendiri, Nicholas Sean Anak Ahok Viral Jualan 'Broken Home Cookies'
-
Misteri Kematian Lula Lahfah: Rintihan Tengah Malam dan 2 Fakta Lainnya
-
LMKN Dilaporkan ke KPK, Piyu Padi: Bukti Keresahan Musisi Sudah Memuncak