Suara.com - Baru-baru ini, Ayu Ting Ting dikabarkan telah bertunangan dengan seorang anggota TNI, Muhammad Fardhana.
Isu pertunangan ini pertama kali berembus lewat tersiarnya foto undangan digital Ayu Ting Ting dan Muhammad Fardhana.
Dalam foto tersebut, nama Ayu Ting Ting ditulis menggunakan nama aslinya. Sementara itu, nama ayah Rojak dan Umi Kalsum ditulis lengkap dengan gelarnya.
"Ayu Rosmalina (Ayu) puteri bapak H. Abdul Rojak S.E. dan ibu Hj. Umi Kalsum," bunyi keterangan dalam undangan digital itu.
Perbedaan penulisan nama Ayu Ting Ting dan Abdul Rojak ini sontak mencuri perhatian publik. Hal ini terkuak dari kolom komentar akun gosip @lambegosiip, ditilik pada Rabu (7/2/2024).
"Salfok nama ayah Ojak," tulis seorang netizen. "Ayu kenapa gak nulis gelar kayak ayah Ojak? IPK 1,9 ya?" tutur netizen lainnya.
Untuk informasti tambahan, Ayu Ting Ting tercatat sebagai mahasiswa S1 program studi Manajemen angkatan 2010 di Universitas Gunadarma.
Dalam wawancara pada Oktober 2011 silam, mantan istri Enji Baskoro itu sempat bercerita beratnya berkuliah di tengah jadwal padat sebagai artis.
"Susah sih ya, kuliah juga masih berasa banget dan aku emang gak bisa kuliah akhir-akhir ini," ujar Ayu Ting Ting saat tahun 2011.
Baca Juga: Ibu Sudah Mengiyakan, Ayu Ting Ting Masih Bungkam soal Pertunangan dengan Anggota TNI
Oleh karena itu, pemilik nama asli Ayu Rosmalina tersebut jarang berkuliah sehingga nilainya anjlok.
"Jujur, nilai saya turun parah semenjak jadwal nyanyi makin padat dan memang tidak ada dispensasi dari dosen untuk kehadiran," sambung Ayu Ting Ting.
Pada tahun 2016, nilai kuliah Ayu Ting Ting sempat bocor di media sosial. Kakak Assyifa Nuraini itu terungkap mendapat IPK sebesar 1,9.
Alih-alih malu, Ayu Ting Ting mengaku santai nilai IPK-nya bocor hingga menjadi bahan olok-olok sejumlah kalangan netizen.
"Biarin saja, memang itu nilai kuliah saya. Memang karena saya bolos-bolos mulu. Saya gak masuk-masuk waktu itu," ucap Ayu Ting Ting pada Agustus 2016.
Diduga akibat kesibukan sebagai artis, Ayu Ting Ting memilih untuk tidak melanjutkan kuliahnya di Universitas Gunadarma.
Berita Terkait
-
8 Lelaki yang Pernah Dekati Ayu Ting Ting Selama Jadi Single Parents, Dari Artis India hingga Coverboy di Tahun 90-an
-
Pantas Boy William Dihempas, Ini Kelebihan Muhammad Fardana Diduga Tunangan Ayu Ting Ting
-
Feni Rose Menduga Ayu Ting Ting Sudah Menikah, Ini Sebabnya
-
Ibu Sudah Mengiyakan, Ayu Ting Ting Masih Bungkam soal Pertunangan dengan Anggota TNI
-
Sok Sedih Padahal Dulu Rekayasa, Boy William Pamer Foto Nangis Saat Ayu Ting Ting Dilamar
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Apa itu Whip Pink? Tabung Whipped Cream yang Disebut 'Laughing Gas' Jika Disalahgunakan
Pilihan
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
Terkini
-
Ranty Maria dan Rayn Wijaya Resmi Nikah di Bali, Janji Suci Penuh Air Mata Bahagia
-
Sosok yang Fotonya jadi Cover MP3 Akhirnya Muncul, Ngaku Malu saat Viral
-
Ini Alasan Lula Lahfah Hapus Tato sebelum Meninggal Dunia
-
Disangkutpautkan dengan Pemilik Whip Pink, DJ Bravy Siap Tempuh Jalur Hukum
-
Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
-
Polisi Periksa 6 Saksi Terkait Meninggalnya Lula Lahfah, Hasil Uji Labfor CCTV Jadi Kunci Utama
-
Disindir Netizen tentang Masa Lalu di Tengah Duka, Reza Arap Bertekad Jaga Nama Baik Lula Lahfah
-
Dragon Ball Super Comeback Lewat The Galactic Patrol, Serial Pertama Sejak Wafatnya Akira Toriyama
-
Kesaksian Pilu ART Lula Lahfah: Sempat Mendengar Suara Rintihan Jam 2 Dini Hari
-
Kematian Lula Lahfah Didalami Polisi, Reza Arap Diperiksa Polres Jakarta Selatan Sore Ini