Suara.com - Drama baru Chief Detective 1958 dipastikan tayang di tahun ini. Ini merupakan drakor baru dibintangi oleh Lee Je Hoon, artis Korea yang menyita perhatian setelah membintangi drama Taxi Driver 2 tahun lalu.
Selain Lee Je Hoon artis Korea lainnya seperti Lee Dong Hwi, Choi Woo Sung, Yoon Hyun Soo, Seo Eun Soo, Choi Duk Moon, Jung Soo Bin, dan Choi Bool Am siap bergabung di drama ini.
Sambil menantikan dramanya tayang, yuk kita simak bocorannya ceritanya melalui sinopsis berikut ini.
Sinopsis Chief Detective 1958
Chief Detective 1958 akan dipimpin oleh sutradara Kim Sung Hoon dan penulis Kim Young Shin. Drama ini akan dibintangi oleh Lee Je Hoon, Lee Dong Hwi, Choi Woo Sung, Yoon Hyun Soo, Seo Eun Soo, Choi Duk Moon, Jung Soo Bin, dan Choi Bool Am.
Chief Detective 1958 adalah sebuah prekuel dari serial klasik Korea yakni Chief Inspector yang tayang selama 18 tahun dari tahun 1971 hingga 1989 lalu. Di masa kejayaannya, serial ini mendapat rating yang sangat tinggi yaitu hingga 70 persen.
Bila drama aslinya mengambil latar di tahun 1970-an dan 1980-an, Chief Detective 1958 akan berlatar lebih awal yakni pada tahun 1958. Chief Detective 1958 akan menyoroti kisah Park Young Han (Lee Je Hoon), detektif dengan rekor tingkat penangkapan tertinggi untuk pencuri kecil di pedesaan.
Park Young Han yang penuh semangat datang ke Seoul dan bekerja sama dengan tiga rekannya yang karismatik untuk melawan korupsi. Chief Detective 1958 akan rilis perdana pada bulan April 2024 mendatang di MBC.
Pemain Chief Detective 1958
Baca Juga: 8 Pesona Jeon Jong Seo di Wedding Impossible, Drakornya Siap Tayang di Bulan Ini
Lee Je Hoon siap menjadi Park Young Han versi muda di Chief Detective 1958. Dia merupakan seorang detektif tangguh dan penuh semangat yang baru saja tiba di Seoul dari pedesaan.
Saat pembacaan naskah, aktor veteran Choi Bool Am yang memerankan Park Young Han di serial aslinya juga turut hadir. Penampilan spesialnya dan chemistry-nya dengan Lee Je Hoon tentu patut dinantikan di drama ini.
Lee Dong Hwi siap mengesankan penonton lewat aktingnya sebagai detektif Kim Sang Soon dari Kantor Polisi Jongnam. Merasa muak dengan korupsi yang terjadi di masyarakat, Kim Sang Soon lalu bertemu dengan Park Young Han, detektif tanpa kompromi yang mengubah hidupnya.
Choi Woo Sung akan menjadi pemuda dengan kekuatan yang luar biasa bernama Jo Kyung Hwan. Dia bekerja di Kantor Polisi Jongnam dengan keinginan untuk menjadi seperti Park Young Han yang berdedikasi untuk negaranya.
Yoon Hyun Soo siap memainkan peran sebagai Seo Ho Jung di Chief Detective 1958. Seo Ho Jung adalah pria tampan dengan latar belakang elite yang akan menjadi "ahli strategi" di Kantor Polisi Jongnam.
Seo Eun Soo akan memerankan pemilik toko buku Jongnam Seorim yang cantik dan punya pengetahuan luas bernama Lee Hye Joo. Lee Hye Joo akan memainkan peran penting dalam penyelidikan melalui pengetahuannya dengan membaca novel misteri atau bantuan informan di sekitarnya.
Berita Terkait
-
8 Pesona Jeon Jong Seo di Wedding Impossible, Drakornya Siap Tayang di Bulan Ini
-
Sinopsis Missing Crown Prince, Drama Baru Suho EXO Bertema Kerajaan
-
8 Pesona Kim Ji Eun di Branding in Seongsu, Perannya Sebagai Manajer Jadi Sorotan
-
Sinopsis A Week Before I Die, Drama Baru Gong Myung, Kim Min Ha, dan Jung Gun Joo
-
5 Drama Korea Tayang Februari 2024, Nomor 2 yang Paling Dinanti
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
Indro Warkop Bandingkan Kasus Pandji Pragiwaksono dengan Era Kritik Warkop DKI
-
Jennie Blackpink Borong Piala, Ini Daftar Lengkap Pemenang Golden Disc Awards 2026
-
Tommy Soeharto dan Tata Cahyani Kompak Dampingi, Ini Deretan Potret Siraman Darma Mangkuluhur
-
Sosok Puteri Modiyanti yang Curi Perhatian di Acara Siraman Darma Mangkuluhur
-
Dituduh Lakukan KDRT pada Jule, Na Daehoon Tegas Membantah: Saya Tak Pernah Lakukan Hal Memalukan
-
Usai Pengakuan Grooming Aurelie Moeremans, Roby Tremonti Mendadak Singgung Jerat Hukum Tokoh Fiktif
-
Bunga Zainal Geram Lihat Inara Rusli, Datang ke Podcast Tapi Tak Ada Penyesalan atas Kasus Poligami
-
Pandji Pragiwaksono Ungkap Alasan Anies Baswedan Tak Dibahas di Mens Rea
-
Beredar Chat Jule Ngaku Korban KDRT Na Daehoon, Tapi Kok Dapat Hak Asuh?
-
Makin Percaya Diri Tampil Tanpa Hijab, Video Jule Bareng Seorang Pria Viral di Media Sosial