Suara.com - Gugatan cerai yang diajukan oleh Ria Ricis tampaknya membuat Teuku Ryan merasa tidak baik-baik saja. Ayah dari satu anak ini disebut merasa galau.
Hal itu dibenarkan oleh kuasa hukum Teuku Ryan baru-baru ini. Saat itu, ia hadir untuk menyampaikan beberapa poin penting mengenai gugatan cerai Ria Ricis atau Teuku Ryan.
"Bang, Ryan pastinya sudah bercerita banyak. Abang ngelihat gak sih rasa galau atau sedih atau sempat menangis?" tanya awak media, dilansir pada Minggu (11/2/2024) dari YouTube Intens Investigasi.
"Udah pasti (galau)," jawab Dedi Rizal Armidi, kuasa hukum Teuku Ryan.
Kemudian Dedi yang mewakili Ryan menjelaskan kondisi dari kliennya tersebut. Ryan disebut merasa galau bukan hanya karena faktor Ria Ricis, namun juga Moana.
"Istri yang disayangi, anak yang dicintai sekarang menggugat cerai, galaunya minta ampun," ujar Dedi.
Meski begitu, Teuku Ryan memiliki caranya tersendiri untuk mengatasi hal tersebut. Pria asal Aceh tersebut menolak untuk memendamnya sendiri.
Teuku Ryan memutuskan untuk bercerita kepada seseorang. Ternyata, sosok yang dihubunginya saat galau tak lain adalah kuasa hukumnya sendiri.
Konon, Dedi dihubungi oleh Teuku Ryan hampir tiap malam. Alasannya tidak lain karena Teuku Ryan ingin mengungkapkan perasaannya yang tengah tidak baik-baik saja.
Baca Juga: Jungkir Balik Upaya Teuku Ryan Agar Bisa Rujuk Dengan Ria Ricis: Galaunya Minta Ampun
"Saya pun hampir tiap malam ditelepon, diminta tolong buat ngobrol doang," tambah Dedi.
Lebih lanjut, Dedi selaku kuasa hukum tetap bersifat rasional sembari memahami karakter dari Ryan. Menurutnya, usia yang dimiliki oleh Teuku Ryan menjadi faktor atas rasa bimbang yang ia rasakan.
"Ryan itu kan usianya masih relatif muda kan, kalau bimbang, galau," jelas Dedi.
Belum lagi, bagi Teuku Ryan, ini adalah pengalaman pertamanya untuk berumah tangga. Sama halnya dengan istrinya, Ria Ricis.
"Teuku Ryan tidak ada pengalaman sama sekali menghadapi persoalan-persoalan hidup ini (pernikahan)," tambah kuasa hukumnya.
Sementara itu, saat kuasa hukum Teuku Ryan mengungkapkan beberapa hal, Ria Ricis masih sibuk dengan liburannya. Ia liburan ke luar negeri bersama bos MS. Glow.
Berita Terkait
-
Soal Perceraian Ria Ricis, Keluarga Teuku Ryan Dipastikan Tak Ikut Campur: Orang Aceh Sangat Santun dan Tahu Adab
-
Umbar Kondisi Ria Ricis Pasca Gugat Cerai Teuku Ryan, Zeda Salim Dituding Numpang Pansos
-
Ria Ricis Disebut Tak Butuh Harta Teuku Ryan, Cuma Ingin Suami Tanggung Jawab
-
Jungkir Balik Upaya Teuku Ryan Agar Bisa Rujuk Dengan Ria Ricis: Galaunya Minta Ampun
-
Digugat Cerai Ria Ricis, Teuku Ryan Galau dan Sering Menghubungi Orang Ini
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Besaran Gaji Ahmad Sahroni, Eko Patrio, dan Nafa Urbah yang Hilang Usai Dinonaktifkan
-
Lolos dari Sanksi Kode Etik, Adies Kadir Dapat Peringatan Keras dari MKD Sebelum Kembali Ngantor
-
Ahmad Sahroni Dihukum 6 Bulan Nonaktif dari DPR, Pernyataannya Dianggap Tak Bijak
-
Bedu Tetap Transfer Rp50 Juta per Bulan ke Mantan Istri Meski Sudah Cerai, Buat Apa Saja?
-
Akun IG-nya Sempat Diblokir, Rachel Vennya Pamer Sudah Kembali Saling Follow dengan Deddy Corbuzier
-
Cerai dan Nafkahi Anak Rp 50 Juta, Bedu Pilih Hidup Sederhana di Kontrakan
-
DPD Keluhkan Ruangan Sempit, Purbaya Balas Santai: Mau Pindah ke IKN Duluan? Silakan Pak
-
Bukan Rencana Awal, Once Mekel Ungkap Alasan Haru Pilih TPU Tanah Kusir Jadi Makam Mertua
-
Habib Jafar Akui Beda Sikap saat Onad dan Coki Pardede Kena Kasus Narkoba: Adil Bukan Berarti Sama
-
Tak Banyak Bicara, Mertua Once Mekel Ternyata Pernah Ngeband Bareng Ahmad Albar