Suara.com - Lama tak terdengar kabarnya, mantan pacar Kaesang Pangarep, Felicia Tissue dihantam isu tak sedap. Ia dituduh mabuk-mabukan dengan pakaian tak senonoh.
Sosok yang berani melontarkan kabar tersebut datang dari akun bernama @adnlacbie. Ia mengatakan, ada video Felicia Tissue sedang dugem di Bali pada 7 Februari 2024.
"Feli pakai baju minim, hampir bugil. Lagi minum dan joget erotis."
Selain si pemilik akun tersebut, hadir pula warganet lain yang ikut membenarkan ucapan @adnlacbie.
"Saya lihat videonya, yang diceritain mbaknya bener," ucap akun @beladanias.
Felicia Tissue tidak tinggal diam. Ia membantah pernah menginjakkan kaki di kelab malam tersebut.
Tak hanya sekadar bantahan, Felicia Tissue juga mengingatkan si pemilik akun soal pasal pencemaran nama baik.
"Berita kebohongan yang tujuannya mencemarkan nama baik dan reputasi seseorang atau lembaga, itu ada pasalnya!" kata Felicia Tissue di Instagram, Kamis (22/2/2024).
"Apakah pasal itu sudah terlupakan dan tidak diindahkan sekarang ini?" imbuhnya.
Baca Juga: Dituding Mabuk-mabukan hingga Nyaris Bugil, Felicia Tissue Beri Klarifikasi
Felicia Tissue tahu betul, akun tersebut adalah akun bodong. Meski begitu ia tidak mau meloloskan si pembuat akun.
"Mau ini akun bodong atau apapun, pasti ada pemiliknya akun ini kan!!"
Hanya saja memang sejauh ini belum diketahui tindakan lebih lanjut dari Felicia Tissue. Perempuan yang diketahui sedang bekerja di Singapura ini baru menghardik si pemilik akun melalui media sosialnya.
"Hanya orang culas dan tidak punya malu yang bisa melakukan ini!!" pungkasnya.
Berita Terkait
-
Mulai Merintis Bisnis Baru, Ini 3 Sumber Kekayaan Felicia Tissue, Perempuan yang Pernah Dighosting Kaesang
-
Alasan Putus dari Felicia Tissue Disorot, Kaesang Diduga Geram Gegara Iriana Diperlakukan Tak Sopan
-
Hubungannya dengan Kaesang Diungkit, Felicia Tissue Ngamuk Diminta Setop Main Medsos
-
Berkaca dari Felicia Tissue, Ini 5 Cara Tetap Tegar Hadapi Mantan Pacar Menikah
-
Terpopuler Lifestyle: Kaesang Pangarep Ditanya Mau Punya Anak Berapa, Felicia Tissue Ngamuk ke Netizen
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
Terkini
-
Atta Halilintar Panik Cari Ameena yang Hilang Saat Liburan di Chimelong
-
Dibintangi Jeno dan Jaemin NCT, Drama Wind Up Resmi Umumkan Poster dan Jadwal Tayang
-
160 Ribu Orang di Sarinah Pilih Hening demi Korban Bencana: Tiara Andini hingga Donasi Miliaran
-
MNET Bocorkan Reuni Wanna One di Awal 2026, Reality Show Jadi Proyek Perdana
-
Marion Jola Ikut Geram dengan Sikap Tengil Insanul Fahmi
-
Dilaporkan Istri Sah ke Polisi, Satu Cara Ini Disebut Bisa Selamatkan Inara Rusli dari Jeratan Hukum
-
Sinopsis Wonder Man, Perjalanan Aktor Hollywood Masuk Dunia Superhero
-
Analisis Deolipa Yumara: Kenapa CCTV Ilegal Tetap Bisa Seret Inara Rusli di Kasus Zina
-
Siap Lepas Masa Lajang, Ini Deretan Pasangan Artis yang Berniat Gelar Pernikahan di 2026
-
Slank Gelar Sayembara Cover Lagu 'Republik Fufufafa', Tantang Slankers Unjuk Kreativitas Tanpa Batas