Suara.com - Teuku Ryan dan Ria Ricis kini masih dalam proses perceraian. Keduanya menjalani sidang perdana beragenda mediasi di Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada Senin (19/2/2024) lalu.
Usai persidangan, Ria Ricis memutuskan untuk pergi liburan ke Jepang. Tidak sendirian, adik Ustazah Oki Setiana Dewi itu berangkat bersama putrinya, Moana.
Mereka hanya pergi berdua, tanpa ditemani sang suami, Teuku Ryan. Sementara ditinggal liburan, ayah satu anak itu giat bekerja menjalankan proyek aktingnya di Jakarta.
Namun rupanya Ria Ricis sempat meminta izin pada suaminya untuk pergi ke Jepang. Hal itu diungkap sendiri oleh Teuku Ryan saat ditemui wartawan usai acara Gala Premiere film Dealova (2024) di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (21/2/2024).
"Iya, istri saya masih di Jepang. Ada dong, ada izin kok," ujar Teuku Ryan.
Laki-laki 30 tahun itu lalu mengatakan bahwa komunikasi dengan Ria Ricis masih baik, meskipun mereka berdua sedang berhadapan di persidangan.
Teuku Ryan juga minta didoakan agar hubungannya dan istri bisa membaik. Dapat diduga lelaki itu masih teguh pendirian untuk mempertahankan perkawinannya dengan Ria Ricis.
"Iya, komunikasi baik-baik aja. Doain aja biar enggak ada musuh-musuh, biar enggak ada gimana-gimana. Baik-baik aja semuanya," kata Teuku Ryan.
Sebagai informasi, Ria Ricis dan Teuku Ryan menikah pada November 2021 lalu. Saat awal menikah suami istri itu kerap menunjukkan rumah tangga yang harmonis, terlebih usai Moana lahir.
Baca Juga: Adab Ria Ricis Tolak Salaman dengan Mayor Teddy Dipuji, Nagita Slavina Mesam-Mesem
Namun beberapa bulan belakangan isu keretakan hubungan keduanya mencuat. Banyak sinyal yang diberikan Ricis dan Ryan, di antaranya melepas cincin kawin hingga tak pernah lagi tampil bersama.
Dan kini Ria Ricis menjawab semua gunjingan soal rumah tangganya dengan menggugat cerai Teuku Ryan ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada Selasa (30/1/2024). Gugatan tersebut sudah terdaftar di Pengadilan Agama Jakarta Selatan dengan nomor perkara 547/Pdt.G/2024/PA.JS.
Dalam gugatannya, YouTuber 28 tahun itu menuntut tiga poin yaitu gugat cerai, hak nafkah, dan hak asuh anak.
Berita Terkait
-
Adab Ria Ricis Tolak Salaman dengan Mayor Teddy Dipuji, Nagita Slavina Mesam-Mesem
-
Ria Ricis dan Mantan Istri Mayor Teddy Mulai Dibanding-bandingkan, Latar Belakang Pendidikan Jadi Sorotan
-
Ketar-Ketir, Pendidikan hingga Prestasi Teuku Ryan Kalah Saing dari Mayor Teddy
-
Fokus Ingin Bahagiakan Moana, Video Ria Ricis Jarang Dibelai Suami Kembali Viral
-
Kini Dalam Proses Cerai, Kemesraan Teuku Ryan dan Ria Ricis di Video Ini Cuma Gimmick Belaka?
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Isu Liar Arka Anak Aura Kasih Terjawab, Kuasa Hukum Ridwan Kamil Buka Data Dokumen Rahasia
-
Apes! Ria Ricis dan Tim Alami Kejadian Tak Mengenakan saat Liburan di Dubai: Zonk dan Terburuk
-
Selama Ini Bungkam, Atalia Praratya Akhirnya Tanggapi Langsung Isu Ridwan Kamil Selingkuh
-
Tasya Farasya Jalani Umrah di Awal Tahun: Mau Nangis Meronta-ronta
-
Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
-
Padahal Jarang Muncul di TV, Rumah Senilai Rp50 Miliar Aura Kasih Dipertanyakan
-
Masih Cari Job MC Meski Jadi Wakil Bupati, Pembelaan Ramzi Tuai Kritik
-
Rayakan Tahun Baru, Joget Centil Marion Jola Lawan Hujan di Panggung Bundaran HI
-
Momen Atta Halilintar Salat di Emperan Toko Saat Liburan ke Tiongkok Picu Perdebatan
-
Sinopsis The Snitch: Persaingan Panas Jaksa dan Polisi di Balik Kasus Narkoba