Suara.com - Audisi kontes kecantikan, Miss Indonesia 2024 masih berlanjut. Terbaru, audisi Miss Indonesia sukses diadakan di Surabaya, Jawa Timur pada 24 Februari 2024 dan 25 Februari 2024.
Anwar Siregar selaku Creative Marketing and Activation mengatakan banyak peserta dari berbagai daerah yang mendaftar.
"Audisi Surabaya selalu memberi kejutan. Animo peserta baik. Bahkan sekarang ada peserta dari Papua," kata Anwar Siregar dalam surel yang diterima Suara.com pada Senin (26/2/2024).
Dia bilang mayoritas peserta tampil memukau selama audisi. Karenanya, dia merasa sangat antusias.
"Kami akan terus mencari para peserta yang mempunyai penilaian yang sangat baik," sambungnya.
Di sisi lain, Melisa Mayos Howay menjadi salah satu peserta dari Papua yang dimaksud. Dia rupanya sampai bela-belain menjalani audisi di Surabaya.
"Saya mendaftar online dan lolos. Lalu, terbang 7 jam sama mama. Saya bersyukur bisa sampai di sini," tutur Melisa di sela-sela audisi.
Melisa lantas mengungkap motivasi utamanya mengikuti Miss Indonesia 2024.
"Saya ingin membawa nama harum Papua dan membanggakan mama papa," jelas Melisa.
Baca Juga: Sukses Digelar di Semarang, Audisi Miss Indonesia 2024 Lanjut ke Surabaya
"Saya ingin memberikan pemahaman masyarakat tentang Papua," imbuhnya lagi.
Seperti diketahui, audisi Miss Indonesia 2024 memang digelar di sejumlah kota. Setelah Semarang, audisi berlanjut di Surabaya.
Lalu, ada audisi juga yang akan dilaksanakan di Yogyakarta pada 2 Maret 2024.
Sedangkan Jakarta, menjadi kota terakhir untuk audisi Miss Indonesia 2024, tepatnya pada 8 Maret 2024 dan 9 Maret 2024.
Berita Terkait
-
Sukses Digelar di Semarang, Audisi Miss Indonesia 2024 Lanjut ke Surabaya
-
Audrey Vanessa Wakili Indonesia Ikut Miss World 2024, Begini Persiapannya
-
Meriahkan Wedding Spektakuler Runner Up Miss Indonesia, Cinta Laura Tampil Spesial
-
Gandeng Putu Bulan, Brand Kacamata Ini Rilis Koleksi Anyar Bertema 'Good Times'
-
Profil Lita Hendratno, Finalis Miss Indonesia 2018 yang Kini Jadi Emak-Emak Viral
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Insomnia Thomas Djorghi Jadi Inspirasi Unik di Balik Judul Lagu 'Bertemu 5000 Detik' dengan Titi DJ
-
Film The First Ride: Komedi Chaos, Persahabatan Hangat, dan Twist Emosional yang Tak Disangka
-
Inspirasi Titi DJ di Lagu 'Bertemu 5000 Detik', Berawal dari Makan dan Curhat dengan Thomas Djorghi
-
Duet Maut Titi DJ dan Thomas Djorghi Hadirkan Pop-Dut Lagu 'Bertemu 5000 Detik
-
Deretan Pemain Top di Drama Korea The Manipulated, Ada Ji Chang Wook
-
Netflix dan Sony Kembali Berkolaborasi untuk Sekuel KPop Demon Hunters, Catat Jadwal Rilisnya!
-
Sinopsis Mengejar Restu: Perjuangan Dhini Aminarti Selamatkan Rumah Tangga
-
Katrina Kaif Lahirkan Anak Pertama di Usia 42 Tahun, Ini Ungkapan Bahagia Vicky Kaushal
-
Beredar Potret Jule Tak Berhijab Bareng Selingkuhan Usai Dicerai Na Daehoon, Caption-nya New Janda
-
Bukan Nasi Goreng, Maher Zain 'Bucin' Sama Ubi Cilembu Sampai Dibawakan saat Live TV