Suara.com - Kehidupan anak artis kerap menjadi sorotan publik. Salah satunya adalah anak dari pasangan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina. Mereka acap kali jadi sorotan karena kerap menunjukan hal-hal unik.
Pasangan ini memiliki dua putra, yaitu Rafathar dan Rayyanza. Dibandingkan dengan Rafathar, Rayyanza lebih digandrungi dengan pujian dan diidam-idamkan oleh publik.
Rayyanza lahir dengan nama lengkap Rayyanza Malik Ahmad. Balita ini lahir pada 26 November 2021 lalu dan genap berusia 2 tahun.
Acara ulang tahun Rayyanza tahun lalu pun sempat viral. Apalagi dengan dihadiri oleh banyak artis lainnya sebagai tamu undangan.
Saat itu, acara ulang tahun Rayyanza dirayakan dengan begitu mewah. Namun ada yang berbeda dari souvenir yang diberikan ke tamu.
Pasalnya, souvenir tersebut justru menuai komentar negatif dari publik. Souvenir ulang tahun Rayyanza dinilai terlalu sederhana bahkan terkesan pelit.
Ditelusuri kembali pada Kamis (7/3/2024), souvenir tersebut sebenarnya berisi barang-barang yang bermanfaat. Sebut saja ada buku mewarnai lengkap dengan pensil warna.
Selain buku dan pensil warna, souvenir tersebut berisikan sebuah produk botol minum. Ditambah dengan beberapa camilan.
Meski fungsional, souvenir itu dinilai tak sebanding dengan kekayaan dari Raffi Ahmad dan Nagita Slavina. Tidak hanya di dunia hiburan, keluarga mereka juga memiliki beberapa gurita bisnis.
Baca Juga: Semakin Branded, Ameena Hanna Nur Atta Dapat Hadiah Tas Gucci dari Istri Haji Isam
Sementara itu, reaksi berbeda diberikan oleh publik saat anak Atta Halilintar berulang tahun. Putri sulung pasangan ini berulang tahun pada 22 Februari 2024 lalu.
Ameena lahir dengan nama Ameena Hanna Nur Atta. Kakak dari Baby Azzura ini lahir pada tanggal 22 Februari 2022, lebih muda dari Rayyanza.
Sama-sama menjadi bayi sultan, souvenir ulang tahun Ameena justru mengejutkan publik. Pasalnya, sedari awal, ada kesan kemewahan dari souvenir tersebut.
Souvenir tersebut berisi bantal hingga mainan anak. Ada juga isi tambahan berupa camilan berupa chicken mushroom puffs merek Alami.
Namun yang paling mengeutkan ada pada perhiasan yang juga dimasukkan ke dalam souvenir. Atta dan Aurel memberikan perhiasan emas 17 karat dari Little Thing She Wear X Sally & Piper, (koleksi) dari Under The Sea.
Tag
Berita Terkait
-
Tak Kalah dari Ameena dan Rayyanza, Ini Deretan Setelah Mewah Baby Levian Anak Lesti Kejora
-
Anak Tunggal Kaya Raya, Biaya Sekolah Issa Anak Nikita Willy Lebih Mahal daripada Rayyanza dan Ameena?
-
Sama Antengnya Kayak Azura, Intip Momen Rayyanza Perdana Les Renang Saat Usia 3 Bulan
-
Deretan Biaya Sekolah PAUD Anak Artis, Dari Rayyanza, Ameena, Hingga Baby L: Siapa Paling Mahal?
-
Tak Satu Circle Bareng Rayyanza, Rajendra Cucu Haji Isam Sekolah di Tempat Elite Ini
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Lula Lahfah Mimpi Bertemu Laura Anna sebelum Meninggal, Firasat?
-
Curhatan Lama Lula Lahfah Viral Lagi, Sering Keluhkan Penyakit sejak 2020 hingga Takut Meninggal
-
Judulnya Provokatif, Makna Lagu Debut Bhella Cristy Ternyata tentang Pengkhianatan Cinta yang Dalam
-
Padi Reborn Rayakan 28 Tahun Perjalanan Musik Lewat Konser Spektakuler Dua Delapan
-
Diduga Sindir Lula Lahfah, Pendakwah Kadam Sidik Dituding Tak Berempati
-
Antusias Penonton Warnai Meet & Greet Film "Tuhan, Benarkah Kau Mendengarku?"
-
Produksi Tak Main-Main Film Kuyank, Risiko Kehilangan Miliaran Rupiah saat Syuting di Pedalaman
-
Apa Itu Whip Pink Gas yang Viral di Tengah Kabar Kematian Lula Lahfah?
-
Run Hide Fight: Gadis SMA Lawan Penembak Sekolah, Malam Ini di Trans TV
-
Tepis Isu Overdosis, Keluarga dan Polisi Beberkan Penyebab Kematian Lula Lahfah