Suara.com - Drama Queen of Tears akhirnya akan tayang perdana hari ini, Sabtu (9/3/2024).
Drama ini banyak dinantikan, pasalnya dibintangi oleh beberapa artis Korea ternama. Mulai dari Kim Soo Hyun, Kim Ji Won, Park Sung Hoon, Kwak Dong Yeon, dan Lee Joo Bin sebagai pemeran utama.
Sebelum nonton episode pertamanya, yuk kita intip dulu potret Kwak Dong Yeon di Queen of Tears yang juga memegang peran penting.
Ini merupakan drama Korea baru Kwak Dong Yeon setelah Monstrous, Big Mouth, Our Beloved Summer, dan Gaus Electronics pada tahun 2022 lalu.
Aktor tampan kelahiran tahun 1997 ini juga pernah bergabung di drama Vincenzo yang populer tahun 2021 dan film hits yang berjudul 6/45 tahun 2022.
Lantas seperti apa penampilan Kwak Dong Yeon di drakor, Queen of Tears? Berikut ulasannya.
1. Queen of Tears adalah drama romantis baru tentang pasangan suami istri yakni Baek Hyeon Woo (Kim Soo Hyun) dan Hong Hae In (Kim Ji Won) yang bertahan dari krisis dan tetap bersama menghadapi segala rintangan. Ini potret konferensi pers drama yang dihadiri kelima pemeran utamanya.
2. Hong Hae In adalah seorang pewaris chaebol yang dikenal sebagai "ratu" department store Queens Group. Sementara itu, Kwak Dong Yeon akan berperan sebagai adiknya yakni Hong Soo Chul. Dia dikenal sebagai CEO Queens Mart yang tampan, polos, dan ceria.
3. Begini suasana makan malam ala keluarga Hong Hae In dan Hong Soo Chul sebagai pemilik Queens Group. Seluruh keluarga tampak menikmati santapan lezat layaknya keluarga chaebol terkemuka di Korea di tengah suasana yang sangat mewah.
Baca Juga: 5 Film Korea Terlaris di Indonesia, ExhumaDiprediksi Geser Parasite
4. Hong Soo Chul tumbuh besar di bawah bimbingan kakak perempuan yang tegas dan kompeten. Kemampuan Hong Soo Chul dalam mengelola bisnisnya dianggap selalu kalah dibandingkan Hong Hae In. Ini bikin dia sering dikritik oleh kakeknya yakni Hong Man Dae (Kim Kap Soo).
5. Lelah setelah bertahun-tahun hidup bersama kakaknya, Hong Soo Chul menganggap seseorang yang sangat bertolak belakang dengan Hong Hae In sebagai tipe idealnya. Hong Soo Chul menikahi Cheon Da Hye (Lee Joo Bin) yang anggun dan punya kepribadian yang berbeda dengan Hong Hae In.
6. Cheon Da Hye adalah satu-satunya orang yang membuat Hong Soo Chul merasa berharga dan bangga pada dirinya sendiri. Cheon Da Hye adalah istri yang bijaksana dan selalu menertawakan lelucon Hong Soo Chul.
Itu dia beberapa potret Kwak Dong Yeon di Queen of Tears, drama Korea barunya sebagai adik dari karakter Kim Ji Won.
Kontributor : Yoeni Syafitri Sekar
Berita Terkait
-
5 Film Korea Terlaris di Indonesia, ExhumaDiprediksi Geser Parasite
-
8 Adu Peran Pemain Drama Hide, Drakor Baru Lee Bo Young yang Tayang di Bulan Ini
-
Diumumkan Secara Unik, Avatar: The Last Airbender Live Action Season 2-3 Bakal Tayang di Tahun 2026?
-
5 Fakta Menarik Ruy Iskandar, Aktor Indonesia Berdarah Betawi yang Main di Avatar: The Last Airbender
-
Bintangnya Bikin Baper, Ini 8 Adu Peran Pemain Drama Lovely Runner
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 5 Sunscreen Jepang untuk Hempaskan Flek Hitam dan Garis Penuaan
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
Terkini
-
Bantah Mitos GERD di Kasus Lula Lahfah, Dokter Spesialis Jantung Skakmat Netizen
-
Keanu AGL Kecewa Ramai Isu Lula Lahfah Meninggal Akibat Overdosis
-
Pakai Dresscode Hitam, Keanu AGL Tak Menyangka Jadi Salam Perpisahan untuk Lula Lahfah
-
Profil Lucky Element, Meninggal Dunia di Usia 49 Tahun
-
Gabung Ariel NOAH, Raline Shah hingga Arya Saloka Dikabarkan Bintangi Film Dilan ITB 1997
-
Teddy Pardiyana Minta Legalitas Warisan Demi Sekolah Bintang, Sule Heran: Pakai Dokumen Ahli Waris?
-
Apa Itu Kolonoskopi? Prosedur Kesehatan yang Dijalani Lula Lahfah Sebelum Meninggal Dunia
-
Kabar Duka, Lucky Element Meninggal Dunia
-
Film Horor Psikologis Return to Silent Hill Tayang di Indonesia Mulai 28 Januari 2026
-
Nikah Besok, Intip Perjalanan Cinta Ranty Maria dan Rayn Wijaya