Suara.com - Artis inisial C yang diduga terlibat kasus korupsi timah suami Sandra Dewi, Harvey Moeis tengah menjadi perbincangan publik.
Iskandar Sitorus, Sekretaris DPP Indonesia Audit Watch yang mengungkap inisial artis diduga terlibat kasus korupsi timah suami Sandra Dewi mengatakan, artis C itu adalah seorang perempuan.
Selain itu, Iskandar Sitorus juga mengatakan artis inisial C ini pernah terseret masalah pertambangan beberapa tahun lalu, sebelum kembali diduga terlibat kasus korupsi timah suami Sandra Dewi.
"Itu perempuan, berapa tahun lalu juga dia terkontaminasi dengan tambang kok," kata Iskandar Sitorus dalam Youtube Uya Kuya TV, Selasa (16/4/2024).
Iskandar Sitorus tak tahu pasti artis inisial C ini masih aktif di dunia hiburan atau tidak. Namun, perempuan tersebut adalah seorang selebritis atau pesohor.
"Saya menyebutnya selebriti atau pesohor, saya tidak tahu aktif artis atau tidak," ujar Iskandar.
Pada kasus korupsi timah Harvey Moeis ini, Iskandar mengatakan artis C tersebut bertindak dengan cara menawarkan jasa atau menjadi semacam makelar.
BACA JUGA: Sandra Dewi Punya Penthouse di The Pakubuwono, Fasilitasnya Mewah Bak Hotel Bintang 5
"Seperti mau cawe-cawe untuk suatu jasa, kalau yang ini dia grade-nya agak lebih keras ya. Ya mirip (makelar)," imbuh Iskandar.
Posisi dan keterlibatan artis inisial C ini juga lebih besar daripada dua artis lainnya, seperti inisial S dan A.
"Ini yang kita sangat sayangkan, karena si C ini aktif sekali. Beda sama si A dan S, makanya ini orang tidak terdekteksi dari data-data publik," ucap Iskandar.
Karena itu, Iskandar Sitorus beranggapan Kejaksaan Agung seharusnya memanggil artis inisial C ini untuk pemeriksaan dibandingkan artis inisial S dan A. Sebab, keterlibatan mereka bertiga di dalam aksus korupsi timah Harvey Moeis ini berbeda-beda.
"Kalau mau fair, C yang harus dipanggil. Keterlibatan mereka tidak sama rata, karena posisi dan niat mereka berbeda-beda. Jadi, C yang harusnya dipanggil," kata Iskandar.
Meski begitu, Iskandar Sitorus mengatakan ada keterlibatan orang berpangkat tinggi dan perusahaan besar dalam kasus korupsi timah yang merugikan negara senilai Rp 271 triliun.
Berita Terkait
-
Lolly Ngemis Minta Maaf, Nikita Mirzani Tiba-tiba Bikin Status Soal Ketenangan Hati
-
Bukan Ayu Dewi, Artis Inisial A Diduga Terlibat Kasus Korupsi Suami Sandra Dewi Ternyata Sudah Bercerai?
-
Pilih Karier Ketimbang Sekolah, Lolly Mau Bikin Nikita Mirzani Bangga
-
Curhat Panjang, Lolly Minta Nikita Mirzani Setop Drama: Aku Capek, Mau Hidup Tenang
-
Sandra Dewi Punya Penthouse di The Pakubuwono, Fasilitasnya Mewah Bak Hotel Bintang 5
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Moisturizer Mengandung SPF untuk Usia 40 Tahun, Cegah Flek Hitam dan Penuaan
- PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan Muat 7-9 Orang, Nyaman Angkut Rombongan
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- 3 Pemain Naturalisasi Baru Timnas Indonesia untuk Piala Asia 2027 dan Piala Dunia 2030
Pilihan
-
Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
-
4 HP 5G Paling Murah November 2025, Spek Gahar Mulai dari Rp 2 Jutaan
-
6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
-
Harga Emas di Pegadaian Stabil Tinggi Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Kompak Naik
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
Terkini
-
Vitalia Tuangkan Kisah Hidupnya dalam Lagu Baru 'Hadirmu'
-
Momen Haru Raisa Cerita Tentang Perpisahan di Panggung JGTC 2025
-
HyunA Pingsan di Panggung Waterbomb Macao 2025, Minta Maaf dan Janji Jaga Kesehatan
-
Permintaan Maaf Nessie Judge Soal Foto Junko Furuta Banjir Dukungan, Begini Reaksi Warganet Jepang
-
Cahaya Dukungan Palestina Menyala di Konser Maher Zain Jakarta
-
Hari Pahlawan, 12 Aktor Pernah Berperan Jadi Pahlawan Nasional
-
Dilema Deddy Corbuzier, Pilih Ummy Quary atau Riyuka Bunga?
-
Sahabat Pasang Badan, Sebut Irish Bella dan Suami Dihantam Fitnah Kejam Era AI
-
Duta Sheila On 7 Ajak Keluarga Nostalgia Nonton Oasis, Bandingkan Foto Dulu dan Kini
-
Sentil Sisi Egois Manusia, Padi Reborn Gandeng Orkestra Budapest di Single Terbaru 'Ego'