Suara.com - Clara Shinta menambah daftar artis yang mempersiapkan kematiannya. Setelah membagikan konten unboxing baju terakhir berupa kain kafan dan peralatan persiapan merawat jenazah, Clara pergi ke San Diego Hills Memorial Park untuk memesan makam.
Dalam konten yang dibagikan pada Senin (22/4/2024), Clara Shinta tampak berkeliling mencari lokasi makam bersama dua sales San Diego Hills. "Kalau saya mau ngambil, yang di mana ya lokasinya?" tanya Clara.
Lebih lanjut, Clara Shinta menjelaskan bahwa keputusannya memesan makam di San Diego Hills adalah sebuah bentuk pengingat sekaligus investasi. Clara memilih membeli makam ketimbang tas mahal.
"Jadi sebenernya ini buat reminder aku aja, sekaligus juga nanti kan bisa investasi. Kita kan nggak tau umur ya. Bener nggak sih?" terang Clara Shinta.
"Sebaik-baiknya kan nyiapin aja dulu. Toh juga dibanding kita belanja-belanja yang lain, tas mahal, mendingan (beli makam)," sambung ibu satu anak tersebut.
Setelah berkeliling, Clara Shinta tampaknya memilih makam yang hanya berukuran untuk satu orang saja. Statusnya sebagai single mom melatarbelakangi keputusan Clara tersebut.
"Boleh lah (yang ini). Saya juga sendirian kok. Nggak punya siapa-siapa," tutur Clara Shinta.
Seperti diketahui, Clara Shinta punya seorang putra bernama Kino yang saat ini berusia sekitar 6 tahun. Namun Clara belum pernah mengungkap siapa sosok mantan suaminya.
BACA JUGA: 9 Artis Siapkan Kematian, Terbaru Vicky Prasetyo yang Beli Kain Kafan di Ultah ke-40
"Iya, soalnya kan saya single mom. Kalo anak mungkin sama istrinya nanti kali ya," jelas Clara Shinta.
San Diego Hills dipuji Clara Shinta sebagai tempat yang sangat nyaman bagi peziarah. "Ini mah nggak takut aku sendirian di sini. Jadi enak ya. Maksudnya mau doa-doa juga enak," tandasnya.
"Mempersiapkan sejak dini bukan berarti aku berfikir bahwa hidup aku akan berakhir, malah ini menjadi reminder supaya aku menggunakan waktu aku dengan baik di hidup ini sebelum hal yang pasti itu akan datang," tambah Clara Shinta di caption.
Sayangnya keputusan Clara Shinta memesan makam mewah di San Diego Hills kurang mendapat respons positif dari warganet. Clara dirasa bisa melakukan hal lain dengan nominal yang diyakini tak sedikit itu.
Mengutip dari website salessandiegohills.com, apabila Clara Shinta memesan makam Single seperti yang diisyaratkan perkataannya dalam video, maka ia perlu membayar Rp77.962.500 alias nyaris Rp78 juta.
Berita Terkait
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
Pilihan
-
Tekad Besar Putu Panji Usai Timnas Indonesia Tersingkir di Piala Dunia U-17 2025
-
Cek Fakta: Viral Isu Rektor UGM Akui Jokowi Suap Rp100 Miliar untuk Ijazah Palsu, Ini Faktanya
-
Heimir Hallgrimsson 11 12 dengan Patrick Kluivert, PSSI Yakin Rekrut?
-
Pelatih Islandia di Piala Dunia 2018 Masuk Radar PSSI Sebagai Calon Nahkoda Timnas Indonesia
-
6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
Terkini
-
Ketahuan Like Video Mantan, El Rumi Klarifikasi karena Syifa Hadju yang Kena Hujat
-
Sutradara Lee Chang-hee Jamin Reza Rahadian dan Rio Dewanto Diterima di Pasar Korea
-
Gemerlap Musisi Muda Bersaing di Indonesian Music Awards 2025
-
5 Film Distopia Wajib Tonton Sebelum Menyaksikan The Running Man (2025)
-
Sinopsis Na Willa, Film Keluarga Terbaru dari Kreator Jumbo
-
5 Film Terbaru Mawar Eva, Sampai Titik Terakhirmu Tayang Besok
-
Jadwal Festival Sinema Prancis 2025: Diskusi Horor Bareng Joko Anwar hingga Film Spesial Cannes
-
Chris Evans Dituding Berselingkuh Tak Lama Usai Istri Melahirkan Anak Pertama
-
3 Karakter Penting Drakor No Next Life, Soroti Kehidupan Wanita Usia 40 Tahunan
-
Jejak di Festival Cannes Jadi Kunci, Marissa Anita Didapuk Sebagai Duta Festival Sinema Prancis