Suara.com - Debut artis Keisya Levronka di film horor ternyata bukan perkara mudah. Ia sempat kekurangan waktu istirahat sampai kehilangan kesadaran di sela proses syuting.
"Sempat ada blackout, tapi aku langsung diterima sama Devano pas jatuh," ungkap Keisya Levronka di CGV FX Sudirman, Jakarta, Selasa (23/4/2024).
Keisya Levronka juga sempat terkena gangguan mistis di tengah proses syuting. Masih lekat dalam ingatan Keisya cerita dirinya tiba-tiba pusing saat melakukan adegan di dekat kuburan dalam keadaan haid.
"Aku memang lagi ada tamu bulanan ya. Waktu itu lokasinya di deket tempat pembuangan akhir yang gede banget, terus deket danau juga yang gede banget, sama kuburan. Tiba-tiba aku pusing, mual," kisah Keisya Levronka.
"Kebetulan itu pas lagi berdua sama Tirta, ada adegan. Itu udah jam 1 atau jam 2 pagi," lanjutnya.
Belum dikonfirmasi oleh Keisya Levronka apakah peristiwa saat itu benar-benar dari gangguan makhluk gaib atau cuma kelelahan biasa. Yang pasti, Keisya langsung sembuh dari pusing dan mual setelah didoakan.
"Aku dikasih minum sama didoain, udah, nggak gimana-gimana lagi," ucap Keisya Levronka.
Di sisi lain, Keisya Levronka sama sekali tidak terkendala dalam urusan teknik pengambilan adegan meski baru pertama syuting film horor. Ia benar-benar mengikuti arahan dan proses syuting berjalan lancar.
BACA JUGA: Keisya Levronka Main Film Horor, Sang Ibu Malah yang Kegirangan
"Kami preparation-nya alhamdulillah dikasih panjang, jadi sudah matang juga persiapannya dan lancar pas syuting," terang Keisya Levronka.
"Misalnya kalau jatuh yang aman itu kayak gimana gitu, jadi nggak ngasal," imbuh sang penyanyi.
Secara garis besar, film Malam Pencabut Nyawa berkisah tentang lelaki bernama Respati (Devano Danendra), yang dihadapkan pada masalah yang tidak pernah ia duga di tengah rasa trauma usai kehilangan kedua orang tuanya. Inspirasi cerita datang dari novel berjudul serupa.
"Jadi Respati ini mengalami trauma atas kematian orang tuanya, terus mengalami insomnia. Di titik tertentu, masalah tidurnya itu membawanya ke dalam mimpi, dan kemudian sempat melihat adegan pembunuhan di situ. Ternyata, mimpi itu terjadi di dunia nyata," papar Sidharta Tata selaku sutradara.
"Akhirnya Respati dengan teman-temannya mencari penyebab akar masalah ini. Apa yang sebenarnya sedang terjadi. Tapi di tengah proses investigasi memecahkan masalah, mereka malah dihadapkan dengan bahaya yang lain dan mengancam nyawa mereka," imbuhnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Kilas Balik 10 Karya Ikonik Wim Wenders, Sang Presiden Juri Berlinale 2026
-
Kisah Kelam Aurelie Moeremans Diminta Mantan Bertato Agar Gagal Ikut Kontes Kecantikan
-
Segera Tayang di Indonesia, Papa Zola The Movie Angkat Peran Ayah dalam Film Animasi Keluarga
-
7 Fakta Perceraian Kristy dan Desmond Scott yang Bikin Geger, Ada Perselingkuhan?
-
Fakta Film Bidadari Surga: File Sempat Hilang hingga Dinda Hauw Syuting dalam Kondisi Baby Blues
-
Sintya Marisca Pamer Foto Cincin di Jari Manis, Resmi Tunangan?
-
Sinopsis Crime 101, Chris Hemsworth Jadi Pencuri Ulung Paling Diburu Polisi
-
5 Aktris yang Paling Diunggulkan untuk Peran Mother Gothel di Live-Action Tangled
-
5 Momen Ikonik GDA 2026: Daesang Jennie hingga Aksi 'Loading' CORTIS!
-
Apa Itu Child Grooming? Pengalaman Traumatis Aurelie Moeremans di Buku Broken Strings