Suara.com - Penampilan Chen EXO dalam konser Saranghaeyo Indonesia 2024 boleh dibilang menjadi yang paling berkesan. Bagaimana tidak, dia berani perform tanpa iringan musik.
Chen sendiri tampil setelah Xiumin EXO dan Xikers. Pemilik nama asli Kim Jong Dae ini membuka pertunjukkan dengan lagu Love Scene dan Beautiful Goodbye.
"Saya berikan salam sekali lagi yah. Apa kabar Indonesia? Halo saya Chen. Bagaimana kabarnya semuanya? Terakhir saya ke sini aku ada janji sama kalian kalo akan balik ke sini lagi. Terima kasih banyak selalu berada di sana buat nunggu saya," kata Chen dari atas pentas.
Setelah berbincang sejenak, dia pun meneruskan performa dengan membawakan lagu Shall We?.
Hanya saja ketika hendak menyanyikan tembang Hold You Tight, Chen mendadak meminta kru berhenti memutar musiknya.
"Tolong berhenti," ucap Chen.
BACA JUGA: Aksi DAY6 di Saranghaeyo Indonesia, Gemasnya 'Love Sign' Wonpil hingga Penampilan Gahar Young K
BACA JUGA: Disambut Antusias Fans, Xiumin EXO 'Kepanasan' Manggung di Saranghaeyo Indonesia 2024
Usut punya usut, dia keberatan musik yang diputar masih ada backing tracknya.
"Boleh kita mulai lagi. Ayo dong coba angkat lightsticknya," tutur Chen.
Namun, musik yang diminta sesuai keinginan Chen tak kunjung diputar. Sehingga Chen mengulur waktu dengan menyapa dan memuji para penggemar yang hadir.
Setelah beberapa saat, Chen pun meminta fans untuk mengiringinya bernyanyi dengan tepuk tangan.
"MR-nya belum siap. Nggak apa-apa kok. Oke, bisa nggak sih, kalian jadi MR saya, jadi kalian tepuk tangan," ujar Chen disambut teriakan histeris penonton.
Chen kemudian menyanyikan lagu Hold You Tight tanpa musik sampai selesai. Dengan begini, bapak dua anak itu pun membuktikan kemampuan vokalnya yang tak main-main.
"Terima kasih. Jadi kita punya kenangan baru yah. Di mana lagi, aku bisa nyanyi bersama kalian tanpa MR seperti ini. Terima kasih sudah beri hadiah yang luar biasa buat saya," ungkap Chen.
Berita Terkait
-
Aksi DAY6 di Saranghaeyo Indonesia, Gemasnya 'Love Sign' Wonpil hingga Penampilan Gahar Young K
-
Disambut Antusias Fans, Xiumin EXO 'Kepanasan' Manggung di Saranghaeyo Indonesia 2024
-
Manggung di Saranghaeyo Indonesia, Young K Antusias Cerita Makan Sop Buntut hingga Mie Ayam
-
Beruntungnya, Puluhan Penggemar Ini Bakal Meet and Greet dengan Idolanya di Saranghaeyo Indonesia 2024
-
Dijadwalkan Tampil di Saranghaeyo Indonesia 2024, Xikers Tak Sabar Manggung di Jakarta
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
Terkini
-
5 Artis Merenungi Kembali Keputusan Nikah Muda, Terbaru Jule
-
Kakak Maia Estianty Bantah Keluarganya Acuhkan Ahmad Dhani: Tapi Kalau Sama Istrinya...
-
Aparat yang Sidak Penjual Es Kue Jadul Minta Maaf Sudah Salah Tuduh: Bentuk Respons Cepat
-
Pernah Pacaran, Ungkapan Duka Ardina Rasti untuk Lucky Element Tuai Pro Kontra
-
Banting Tulang dari Masa Sulit demi Keluarga, Ayah Ungkap Sifat Asli Lula Lahfah
-
Demi Jemput Cucu, Eva Manurung Rela Kenakan Hijab
-
Reza Arap Datang Tahlilan, Ayah Lula Lahfah Bungkam soal Pemeriksaan Kasus Putrinya
-
Melaney Ricardo Ungkap Masa Kelam: Pernah Gila Party hingga Mulut Berbusa dan Nyaris Tewas
-
Reza Arap Ada di TKP Kematian Lula Lahfah, Polisi: Makanya Kami Minta Klarifikasi
-
Tutorial Beli 2 Tiket Film Esok Tanpa Ibu tapi Bayar Satu Saja di Cinema XXI