Suara.com - Baby Lily, bayi perempuan yang dikabarkan akan diadopsi oleh Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, baru-baru ini menjadi perbincangan hangat di media sosial. Hidungnya yang mancung dan mirip dengan Rafathar dan Raffi membuat banyak netizen terpana.
Keluarga besar Andara baru saja menggelar acara Akikah untuk Baby Lily. Momen spesial ini menjadi sorotan publik karena foto Baby Lily dari samping yang tak sengaja tersorot kamera dan dibagikan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina di akun Instagram mereka.
BACA JUGA: Kasihan Rayyanza, Sus Rini Nangis Keberatan Lily Tinggal Bareng Keluarga Raffi Ahmad
Berbeda dengan Rieta Amilia, ibunda Nagita Slavina, yang selalu menutup wajah Lily dengan stiker atau efek blur di Instagramnya, Raffi dan Gigi memilih untuk menunjukkan wajah Lily apa adanya. Hal ini membuat netizen dapat melihat dengan jelas paras cantik Baby Lily.
"Aqiqah Lily. Doain biar hidupnya "Lily" berkah dan selalu dilindungi Allah SWT," tulis Raffi Ahmad dikutip pada Senin, (6/5/2024).
Postingan terbaru Raffi dan Gigi tentang Baby Lily langsung dibanjiri komentar dari netizen. Banyak yang memuji kecantikan Baby Lily dan hidungnya yang mancung. Tak sedikit pula yang menyebut bahwa Baby Lily mirip dengan Rafathar dan Raffi.
"Akhirnya muka nya lily keliatan," tutur netizen.
"Lily itu idungnya," tambah netizen.
"Walaupun buram aja kelihatannya lily cantik sekali," ujar lainnya.
BACA JUGA: Diramal Cerai Hingga Meninggal, Aksi Legowo Raffi Ahmad Banjir Pujian
Sebelumnya, Raffi Ahmad mengisyaratkan bahwa kehadiran Lily berkaitan dengan doa Nagita Slavina di malam Lailatul Qadar saat Ramadan kemarin. Di mana pada saat itu Nagita berdoa ingin memiliki anak perempuan.
Tidak disangka, keluarga Raffi Ahmad dan Nagita Slavina kehadiran sosok bayi perempuan tak lama setelah doa itu dipanjatkan. Oleh karena itu, mereka menilai Baby Lily hadir melalui "jalur langit".
"Sedikit aku kasih bocoran tuh, di malam Lailatul Qadar Gigi (Nagita Slavina) tuh berdoa pengin banget, aku sama Gigi tuh lagi pengin banget anak perempuan," cerita Raffi Ahmad lagi.
"Tiba-tiba besoknya, gimana caranya, enggak tahu, datanglah (Baby Lily). Ibaratnya dari 'jalur langit'," sambung presenter berdarah Sunda tersebut.
Berita Terkait
-
Intip Kekayaan Caca Tengker, Adabnya Dipuji Santun saat Hadiri Pernikahan Karyawannya
-
Riwayat Karier Mentereng Caca Tengker, Adabnya Saat Berada di Pernikahan Karyawan Jadi Perbincangan
-
Pendidikan Mentereng Caca Tengker, Adabnya Saat Kondangan di Tempat Karyawan Disorot
-
11 Potret Akikah Lily Putri Adopsi Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, Meriah Serba Pink
-
Kondangan ke Kampung Karyawan, Adab Caca Tengker Dibandingkan dengan Nagita Slavina
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
Teror Jalur Pantura Dimulai, Alas Roban Suskes Hantui 176 Ribu Penonton di Hari Pertama
-
Doomsday: Benarkah Doctor Doom Menikahi Sue Storm di Multiverse?
-
Bangga, Ghost in the Cell Karya Joko Anwar Terpilih di Berlin International Film Festival 2026
-
Dua Tahun Berlalu, Nathalie Holscher Ungkap Alasan Buka Hijab: Aku Kecewa Sama Allah
-
Revolusi di Balik Layar: Bagaimana AI dan Web3 Mengguncang Industri Film Global
-
Drama Keluarga Belum Berakhir, Ratu Sofya Minta Adik Jangan Bikin Suasana Makin Panas
-
Ikuti Jejak Al Ghazali, El Rumi dan Syifa Hadju Bikin Kanal YouTube Jelang Nikah
-
Jonathan Frizzy Isyaratkan Lamar Ririn Dwi Ariyanti Usai Bebas Penjara
-
Denny Sumargo Tolak Undang Roby Tremonti, Dipuji Keren oleh Aurelie Moeremans
-
Penjelasan 4 Teaser Avengers: Doomsday, Petunjuk Awal Perang Terbesar di MCU