Suara.com - Bak jatuh tertimpa tangga, kehidupan Fanny Soegi seiring beranjak dewasa tampaknya dipenuhi dengan cerita pilu bertubi-tubi.
Selain kondisi ekonomi yang merosot tajam selepas ayah meninggal dunia, Fanny Soegi juga baru mengetahui fakta identitas sebagai anak pungut saat beranjak dewasa.
Fakta anak pungut tersebut diutarakan mantan vokalis Soegi Bornean saat sesi podcast dengan Soleh Solihun baru-baru ini.
"Sebenarnya saya gak Chinese. Saya anak ambil. Dulu di tahun 99 kelahiran saya, ada 2 bayi yang ditinggalkan, saya termasuk di sana," kata Fanny Soegi.
Menurut Fanny Soegiarto, ayah dan ibunya diduga tak dapat memiliki keturunan sehingga mengangat 2 orang anak.
"Karena mungkin ibu atau bapak saya gak bisa punya keturunan, akhirnya ngambil anak dan ternyata saya yang diambil," sambung Fanny Soegi, ditilik dari YouTube Authenticity ID pada Selasa (14/5/2024).
BACA JUGA: Hengkang dari Soegi Bornean, Fanny Soegiarto Gabung Label Rekaman Milik Vindes
Penyanyi yang dikabarkan dekat dengan Otong Koil tersebut mengaku, baru diberitahu fakta sebagai anak pungut kala usianya genap 19 tahun.
"Saya pertama kali tahu fakta tersebut pada 2018. Makanya saya bilang ada masalah internal keluarga," tutur Fanny Soegi.
Kendati sempat emosi, penyanyi kelahiran 7 September 1999 itu memilih untuk bersikap legowo selepas mengetahui identitas sebagai anak pungut.
BACA JUGA: Sempat Hidup Bergelimang Harta, Fanny Soegi Terlilit Utang Miliaran Rupiah Usai Ayah Wafat
"Saya sebenarnya marah, cuman bagaimana pun, ibu saya bilang melahirkan, mengandung itu susah, tapi yang susah itu membesarkan. Dari sana, saya nggak bisa marah. Saya harusnya berterima kasih kepada ibu saya," ujar Fanny Soegi.
Di sisi lain, kakak Fanny Soegi tampaknya sangat terpukul mengetahui dirinya anak pungut hingga tak memiliki hubungan darah dengan sang adik.
"Kakak saya juga syok, cuma waktu itu kakak saya mungkin lagi salah jalan ya, mungkin marahnya gak terbendung," ucap Fanny Soegi.
Usai mengetahui fakta tersebut, kakak Fanny Soegi malah melampiaskan emosinya kepada hal-hal negatif seperti obat terlarang.
Berita Terkait
-
Sempat Hidup Bergelimang Harta, Fanny Soegi Terlilit Utang Miliaran Rupiah Usai Ayah Wafat
-
Film Dokumenter Harta, Tahta, Raisa Siap Tayang 6 Juni 2024
-
Inspirasi OOTD Batik Ala Fanny Soegi, Perpaduan Budaya Lokal dengan Busana Modern yang Anggun
-
Arie Febriant Dikecam Usai Viral, Soleh Solihun: Seenak Apa Gorengan Sampai Parkir Tengah Jalan?
-
Hengkang dari Soegi Bornean, Fanny Soegiarto Gabung Label Rekaman Milik Vindes
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
Terkini
-
Tahu Konflik di Rumah Tangga, Adik Bersaksi di Sidang Cerai Andre Taulany
-
Barbie Kumalasari Ngaku Ditipu Sahabat Sampai Rp225 Juta, Ancam Bakal Lapor Polisi
-
Bukan Penyanyi, Yura Yunita Dulunya Bercita-cita Jadi Analis Kimia
-
Raditya Dika Akui Punya Utang Budi pada Andien, Jasa 20 Tahun Lalu yang Tak Terlupakan
-
Gegara Dress Mini, Penampilan Olla Ramlan di Kampung Halaman Jadi Gunjingan
-
Yura Yunita Ungkap Pengalaman Menegangkan Saat Liputan di Penjara Nusakambangan
-
Barbie Kumalasari Klaim Rugi Ratusan Juta Rupiah Hingga Demam Tinggi Buntut Hinaan 'Nenek-Nenek'
-
Pantau Kondisi, Raffi Ahmad Ungkap Alasan Operasi Fahmi Bo Tertunda
-
Melly Goeslaw Unggah Foto Bareng BBB, Potret Terbaru Laudya Cynthia Bella Bikin Penasaran
-
Mertua Jennifer Coppen Ungkap Alasan Jarang Posting Bareng Kamari, Takut Disangka Manfaatkan Cucu