Suara.com - Sule tampaknya akan menyusul sang putra, Rizky Febian untuk menikah. Kabar ini muncul dari perempuan yang dikabarkan dekat dengan sang komedian, Santyka Fauziah.
Dalam Instagram Story, Santyka Fauziah membuka sesi tanya jawab. Di salah satu unggahan, seorang warganet meminta perempuan berhijab ini menunjukkan calon suaminya.
Santyka Fauziah lantas memperlihatkan video Sule yang berada di mobil. Ia menyapa ayah lima anak tersebut seolah-olah seperti baru kenal.
"Mau pulang? Salam kenal ya," kata Santyka Fauziah di Instagram Story, Selasa (21/5/2024).
Sementara itu, Sule yang disapa mengangguk-angguk sambil tersenyum. Saat Santyka Fauziah berkata 'saranghaeyo' alias ucapan cinta dalam bahasa Korea, komedian 47 tahun ini membalas dengan kode cinta dari tangan.
BACA JUGA: Tak Lagi Jadi Politikus, Anang Hermansyah Kini Sibuk Jadi Food Vlogger dan Temani Cucu Berenang
Santyka Fauziah tidak hanya membagikan video Sule saat diminta menunjukkan calon suami. Tetapi juga, beberapa momen lain sesuai dengan permintaan warganet.
Sebut saja saat warganet meminta Santyka Fauziah memperlihatkan momen dirinya jalan bersama dengan Sule.
Tanpa ragu, Santyka Fauziah memperlihatkan potret tangannya digandeng. Unggahan lain saat ia dan Sule bergantian minum jus sehat dalam momen romantis.
Sayang, walaupun Santyka Fauziah sudah mengatakan Sule sebagai calon suami, belum ada klarifikasi pasti kapan keduanya akan melangsungkan pernikahan.
Kabar Sule yang akan menikahi Santyka Fauziah sebenarnya sudah muncul sejak tahun lalu. Seniman asal Sunda itu tidak memberikan jawaban pasti, ia hanya meminta doa terbaik untuknya maupun Santyka.
"Lihat nanti aja lah. Doakan aja dulu yang terbaik. Doain aja, doain," kata Sule ditemui di kawasan Mampang, Jakarta Selatan pada Rabu (28/11/2023).
Sebagai informasi, Santyka Fauziah merupakan seorang perempuan biasa yang namanya mendadak melambung. Ini karena kedekatannya dengan Sule yang viral beberapa waktu belakangan ini.
Sule sempat menceritakan, awal mula mengenal Santyka. Komedian ini menegaskan perempuan tersebut mulanya bekerja sebagai pegawai kantoran. Lalu, ia mencoba siaran langsung dan meminta diajarkan Sule.
Berita Terkait
-
Nathalie Holscher Tak Merasa Kena Sindir Sule Lewat Postingan Instagram
-
Sulit Diluluhkan Nathalie Holscher, Putri Delina Kini Bersyukur Ada Pacar Sule: Aku Nggak Sendiri
-
Diduga Saling Sindir dengan Sule, Nathalie Holscher Mengaku Lelah hingga Menangis di Depan Raffi Ahmad dan Irfan Hakim
-
Capek Hidup, Nathalie Holscher Minta Dijemput Mendiang Ibunya
-
Giliran Nathalie Holscher Jadi Korban Kamera Wartawan, Netizen: Lebih Cantik Waktu Sama Sule
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 5 Rekomendasi Bedak Cushion Anti Longsor Buat Tutupi Flek Hitam, Cocok Untuk Acara Seharian
- 10 Sepatu Jalan Kaki Terbaik dan Nyaman dari Brand Lokal hingga Luar Negeri
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 23 Kode Redeem FC Mobile 6 November: Raih Hadiah Cafu 113, Rank Up Point, dan Player Pack Eksklusif
Pilihan
-
4 HP 5G Paling Murah November 2025, Spek Gahar Mulai dari Rp 2 Jutaan
-
6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
-
Harga Emas di Pegadaian Stabil Tinggi Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Kompak Naik
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
Terkini
-
Vega Darwanti Ungkap Kondisi Terkini Tukul Arwana
-
Spesial Buat The B Indonesia, Jacob The Boyz Main Gitar dan Nyanyi Lagu 'Alamak' di Konser Jakarta
-
Kasus Lama Terkuak, Raden Nuh Sebut Raffi Ahmad Belum Lunasi Janji Honor Rp250 Juta
-
Fahmi Bo Sukses Jalani Operasi Angkat Batu dan Kantung Empedu, Begini Kondisinya Sekarang
-
The Boyz Sukses Panaskan Jakarta, Member Turun Panggung Blusukan Sampai Panjat Tribune Penonton
-
Dikecam Usai Gandeng Azizah Salsha Jadi Model di Jakarta Fashion Week 2026, Brand Erspo Minta Maaf
-
Baru Tayang, Serial 'I Love You, My Teacher' Dikecam Gegara Dianggap Romantisasi Child Grooming
-
'Jule' Julia Prastini Kembali dengan Safrie Ramadhan Usai Digugat Cerai, Sahabat Nyerah Membimbing
-
Disambut Antusias Penonton di Pembukaan, Festival Kopling Hari Ini Hadirkan Danilla hingga NDX AKA
-
Adili Idola Sukses Digelar, Reza Rahadian jadi Tamu Spesial yang Ikut Roasting Fedi Nuril