Suara.com - Thariq Halilintar telah mantap melanjutkan hubungan asmaranya dengan Aaliyah Massaid ke jenjang yang lebih serius. Adik dari Atta Halilintar tersebut telah melamar Aaliyah pada Rabu (15/5/2024).
Thariq tak tanggung-tanggung dalam menyiapkan momen yang berharga tersebut. Thariq rela menyewa sebuah tempat di Thailand demi melamar Aaliyah.
Menyaksikan bukti dari usaha dari Thariq secara langsung, Aaliyah Massaid semakin yakin dan menerima lamaran tersebut. Beragam ucapan pun diberikan untuk pasangan ini.
Soal menikah, Thariq memang pernah mengungkapkan keinginannya. Thariq sedari awal ingin menikah di usia yang muda.
Kini, Thariq berusia 25 tahun, sedangkan Aaliyah Massaid tiga tahun lebih muda darinya, yaitu 22 tahun. Namun ada alasan lainnya di balik keputusan Thariq untuk melamar Aaliyah Massaid.
Saat ditanya, Thariq menyinggung soal karakter. Thariq membongkar tiga karakter yang dimiliki oleh Aaliyah yang membuatnya yakin untuk segera menikahi perempuan tersebut.
"Aaliyah baik, sabar, pengertian," ujar Aaliyah Massaid, dilansir pada Selasa (28/5/2024).
Setelah lamarannya diterima, Thariq tak mau menunggu lama untuk segera menggelar acara lamaran dan tunangan bersama keluarga besar. Termasuk keluarganya sendiri, Gen Halilintar.
Sementara di sisi lain, kabar baik soal pernikahan Thariq ini membuat nama Fuji ikut disorot. Apalagi Thariq sempat berpacaran dengan adik Fadly Faisal tersebut sebelum melamar Aaliyah Massaid.
Baca Juga: Ini Sifat Asli Aaliyah Massaid? Pernikahannya dengan Thariq Halilintar Diprediksi Tak Akan Langgeng
Bukan hanya pacaran, terkuak bahwa Thariq sempat berpikir untuk melanjutkan hubungannya dengan Fuji ke jenjang yang lebih serius. Hal ini diungkap oleh Haji Faisal.
"Kalau menurut saya arahnya (keinginan Thariq) sih memang seperti itu (ingin menikah). Si Thariq ini kan sudah matang dia, tentu dia berpikir, 'kalau saya bergaul (berhubungan) dengan seseorang, umur saya sudah segini, sudah pantas saya untuk menjalin rumah tangga'," ujar Haji Faisal.
Sayangnya, apa yang diinginkan oleh Thariq itu tidak bisa tercapai ketika bersama Fuji. Menurut keterangan sang Ayah, Fuji tidak ingin menikah di usianya saat ini.
"Fuji masih 21 tahun, nggak terlalu buru-buru. Fuji ingin menunggu beberapa tahun (untuk menikah)," tambah Haji Faisal.
Berita Terkait
- 
            
              Awal PDKT, Aaliyah Massaid Bongkar Modus Thariq Halilintar
 - 
            
              Body Goals Aaliyah Massaid Saat Masak Seblak Tuai Sorotan
 - 
            
              Perilaku Thariq Halilintar ke Calon Mertua Terbongkar, Pantas Langsung Dapat Restu Nikahi Aaliyah Massaid?
 - 
            
              Dejavu ke Fuji, Konten Thariq Halilintar Masak Steak Buat Aaliyah Massaid Jadi Perbincangan
 - 
            
              Dipuji Thariq Halilintar, Tingkah Canggung Aaliyah Massaid Jadi Perbincangan
 
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
 - 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 
Pilihan
- 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 - 
            
              5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
 - 
            
              Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
 
Terkini
- 
            
              Bukan Soal Harta dan Tahta, Cinta Laura Ungkap Momen Titik Balik Pendewasaan Diri
 - 
            
              Desta Bakal Jadi Dono di Film Warkop DKI Reborn, Awalnya Dihubungi Anak Indro
 - 
            
              5 Potret Rumah Al Ghazali dan Alyssa Daguise, Mewah dengan Konsep Open Space
 - 
            
              Hamish Daud Diisukan Selingkuh, Raisa Sempat Sukai Komentar 'Sad Tapi Legowo'
 - 
            
              Selain Minta Maaf, Pandji Pragiwaksono Siap Jalani Proses Hukum Adat di Toraja
 - 
            
              Cerita Heroik Jusuf Hamka Selamatkan Uya Kuya dari Amukan Massa
 - 
            
              Dibesarkan Ibunya Seorang Diri, Reza Rahadian Jujur soal Kehidupan Tanpa Sosok Ayah
 - 
            
              Dianggap Hina Adat Toraja, Pandji Pragiwaksono Minta Maaf atas Materi Stand Up 12 Tahun Lalu
 - 
            
              Buntut Video Hoaks Soal Gaji DPR, Uya Kuya Kena Semprot Jenderal
 - 
            
              Jejak Digital Tak Bisa Bohong? Hamish Daud dan Sabrina Alatas Diduga Pernah Unggah Foto yang Mirip