Suara.com - Kriteria pasangan yang diinginkan Sabda Ahessa kini berubah. Pernah berpacaran dengan Wulan Guritno, kini Sabda menginginkan perempuan yang solehah.
Kepada Melaney Ricardo, Sabda Ahessa menegaskan bahwa dirinya tidak akan berpacaran lagi. Diketahui, Sabda sekarang tengah mendalami agama Islam alias berhijrah.
Meski ogah pacaran, pebasket kelahiran 1996 itu mengaku ingin nikah muda. Keinginannya ini akan diwujudkan lewat jalur taaruf.
Melalui taaruf, Sabda Ahessa merasa aman dalam mengenal calon pasangannya kelak lantaran tak melibatkan perasaan.
"Gunanya taaruf kan adalah biar kita bisa kenal sama orang tanpa pakai perasaan, tanpa romance," ujarnya seperti dikutip pada Sabtu (8/6/2024).
Sejak memutuskan untuk hijrah, Sabda tak ingin dibutakan hawa nafsu lagi, seperti yang terjadi pada dirinya di masa lalu.
"Kita boleh tertarik sama seseorang, tapi jangan sampai ketertarikan itu membutakanmu. Itulah yang terjadi padaku di masa lalu," ungkapnya.
Terkait usia, Sabda Ahessa mengaku dirinya dari dulu memang suka dengan perempuan yang lebih tua. Wulan Guritno bahkan berusia 15 tahun lebih tua darinya.
Namun kini, Sabda akan menerima siapapun jodoh yang diberikan Tuhan kepadanya.
Baca Juga: Jadi Karakter Utama di Series Open BO Lagi, Naomi Zaskia Sadar Tak Bisa Saingi Wulan Guritno
"Apapun nggak apa-apa, yang penting solehah," kata anak Sys NS tersebut.
Tak lagi memandang fisik, Sabda Ahessa hanya ingin pasangan yang berbagi visi dengannya serta bisa saling menghormati.
"Yang penting kita valuenya sama, visinya sama. Yang penting aku bisa menghormatinya, saling menghormati," kata Sabda.
"Itu dia yang dicari dalam taaruf. Apakah visinya sama, values-nya sama, ekspektasinya," pungkasnya menutup pembicaraan tentang taaruf.
Sementara itu, Sabda Ahessa dan Wulan Guritno go public pada Maret 2022. Sayangnya hubungan mereka hanya bertahan selama setahun.
Keduanya putus sekitar pertengahan 2023. Usai putus, mereka sempat berselisih hukum setelah Wulan Guritno menggugat Sabda secara perdata terkait utang hampir Rp400 juta.
Berita Terkait
-
Tak Ingin Buka Aib Wulan Guritno, Sabda Ahessa Cuma Sedikit Bocorkan Alasan Putus
-
7 Artis Dikritik Cium Bibir Anak, Terbaru Krisdayanti dan Aurel Hermansyah
-
Jarang Pamer Kebersamaan Lagi, Rumah Tangga Baim Wong dan Paula Verhoeven Disorot: Cerai?
-
Putus dari Sabda Ahessa, Wulan Guritno Jalan Bareng Brondong Sampai Tersipu Malu Saat Dipuji
-
Sudah Tak Dibintangi Wulan Guritno, Intip Sinopsis Open BO Lagi yang Kini Diperankan Darius Sinathrya dan Naomi Zaskia
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Guncang Oscar 2026! 6 Fakta Film Sinners Pecahkan Rekor dengan 16 Nominasi
-
Tangis Ressa Pecah, Berharap Diakui Denada sebagai Anak: Cuma untuk Ketenangan Hati
-
Intip Detail Gaun dan Makeup Ranty Maria saat Pemberkatan Nikah di Bali: Glam in White!
-
Sering Dikirim Kopi, Tissa Biani Bongkar Sifat Dermawan Lucky Element yang Jarang Diketahui Publik
-
Bikin Element Mandiri, Jasa Besar Lucky Widja di Band Diungkap Sahabat
-
Kasus Penggelapan eks Admin Fuji Naik Sidik, Terungkap Ada Dugaan Sindikat Karyawan
-
Pihak Kepolisian Usut Kematian Lula Lahfah dengan Scientific Investigation
-
Sinopsis Suzzanna: Santet Dosa di Atas Dosa, Saat Dendam Lebih Kuat dari Iman
-
Keanu AGL Bongkar Sifat Asli Lula Lahfah: Tulus, Gak Milih-Milih Teman
-
Mischa Chandrawinata Sentil Mantan Arafah Rianti yang Nyesel Kasih Tas Mahal: Bukan Laki-Laki