Suara.com - Terlepas dari perseteruan ihwal nasab habaib dan ba'alawi, kehirupan rumah tangga Rhoma Irama dan Bahar Bin Smith juga tak kalah menarik disorot.
Seperti diketahui, Rhoma Irama santer disorot imbas menantang Bahar bin Smith tes DNA dalam rangka membuktikan garis keturunan nasab ba'alawi.
Dikutip pada Rabu (26/6/2024), berikut adalah perbandingan kehidupan rumah tangga Rhoma Irama dan Bahar bin Smith.
Rhoma Irama
Pemilik nama asli Raden Haji Oma Irama itu mempunyai banyak riwayat pernikahan. Dia pertama kali menikah dengan Titiek, tetapi hanya bertahan sembilan bulan.
Selepas cerai, Rhoma Irama mempersunting Veronica Agustina pada 1972. Meski begitu, keduanya berpisah pada 1985 karena sang Raja Dangdut diam-diam menikah siri dengan Ricca Rahim.
Pada 1989, Rhoma Irama meminang Marwah Ali sebagai istri kedua. Pernikahan dengan ibunda Ridho Rhoma itu baru terungkap pada 1991.
Beberapa perempuan lain yang pernah menikah dengan Rhoma Irama di antaranya adalah Ayu Soraya, Gita Andini Saputri, dan Angel Lelga.
Bahar Bin Smith
Selaras dengan Rhoma Irama, Bahar bin Smith juga punya riwayat pernikahan lebih dari satu kali. Dia pernah menikahi seorang perempuan bernama Jihan Roqaya.
Meski begitu, Jihan Roqaya meninggal dunia dalam sebuah peristiwa kecelakaan maut di Tol Cipali pada tahun 2019 lalu.
Di samping Jihan Roqaya, Bahar bin Smith memiliki istri lain bernama Fadlun Faisal Balghaits. Fadlun kabarnya adalah seorang syarifah dari marga Al Balghaits.
Saat sidang lanjutan kasus penyebaran berita bohong atau hoaks pada 2022 di PN Bandung, Bahar bin Smith sempat mengutarakan pernyataan romantis kepada Fadlun Faisal Balghaits.
"Saya tidak memungkiri bahwasanya hidup saya dikelilingi oleh banyak wanita, akan tetapi sekalipun seluruh wanita di dunia mengelilingi hidup saya, hati tetap saya hanya untuk istri saya Syarifah Fadlun Balghoits," ujar Bahar bin Smith.
Berita Terkait
-
Jejak Kriminal Habib Bahar bin Smith, Kini Berseteru dengan Rhoma Irama soal Nasab
-
Deretan Ulama Keturunan Nabi Muhammad SAW Selain Habib Bahar bin Smith, Ada yang Tak Pakai Gelar Habib
-
Di Balik Kontroversi dengan Rhoma Irama, Ini Sisi Lembut Habib Bahar yang Jarang Terekspos
-
Lagi Berseteru dengan Bahar bin Smith, Rhoma Irama Ingin Lakukan Hal Terpuji Ini Sebelum Meninggal Dunia
-
Diperdebatkan Rhoma Irama dan Habib Bahar bin Smith Hingga Minta Tes DNA, Benarkah Keturunan Nabi Dijamin Masuk Surga?
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
-
4 HP Snapdragon Paling Murah Terbaru 2025 Mulai Harga 2 Jutaan, Cocok untuk Daily Driver
Terkini
-
Sinopsis The Snitch: Persaingan Panas Jaksa dan Polisi di Balik Kasus Narkoba
-
Sinopsis Jangan Buang Ibu, Film Tentang Nasib Ibu di Panti Jompo
-
Berburu Tiket Gala Premiere Film Alas Roban Diskon 50 Persen, War Mulai Hari Ini!
-
Goyang Maut di Panggung Bundaran HI, Lia Ladysta Tak Lupa Kirim Doa buat Korban Bencana
-
Gara-Gara Lukisan Ini, Muncul Isu Terbaru Aura Kasih dan Ridwan Kamil Sudah Menikah?
-
Agak Laen: Menyala Pantiku! Jadi Film Indonesia Ketiga yang Tembus 10 Juta Penonton
-
8 Rekomendasi Film Hollywood Bernuansa Tahun Baru yang Tak Lekang Waktu
-
Top 10 Film Netflix Indonesia Terpopuler Akhir 2025, Jumbo Nomor Satu
-
5 Fakta Menarik Undercover Miss Hong, Park Shin Hye Comeback dengan Peran Ganda
-
9 Film Horor Asia Terbaik 2025, Didominasi Thailand dan Indonesia