Suara.com - Unggahan terbaru dari aktris cantik Titi Kamal di Instagram sedang mencuri atensi publik. Diketahui Titi Kamal sedang berlibur bersama keluarganya di Berlin, Jerman.
Pada momen liburan kali ini, Titi Kamal mengajak buah hatinya untuk nonton secara langsung semifinal Euro 2024. Selain itu, momen ini juga sekaligus jadi ajang pulang kampung untuk suami Titi Kamal, Christian Sugiono.
Lewat Instagram pribadinya, Titi Kamal pun mengunggah potret liburannya ke Jerman yang seru abis. Pemain film Air Mata di Ujung Sajadah ini juga mengajak sang ibunda tercinta di momen liburan kali ini.
"Hello Germany!! Abang excited mau nonton Euro 2024 dan papanya mau pulang kampung," kata Titi Kamal di Instagram pribadinya belum lama ini.
Yang menarik, Titi Kamal juga bertemu dengan mama mertuanya di Berlin. Kehadiran ibu Christian Sugiono, Brigitte Podborny di tengah momen liburan Titi Kamal langsung mencuri perhatian netizen.
Dari potret yang diunggah, tampak keharmonisan keluarga Titi Kamal begitu terpancar. Mereka semua berpose penuh senyum dengan latar belakang bangunan arsitektur Jerman yang keren.
Titi Kamal terlihat cantik dalam balutan dress selutut nuansa gelap di potret liburannya. Warna bajunya senada dengan mama mertua bulenya yang begitu awet muda.
"Finally mama ketemu mama mertua di Berlin," tulis ibunda Arjuna dan Kai ini pada captionnya di Instagram.
Potret Liburan Titi Kamal di Berlin, Jerman ini langsung curi atensi. Warganet memuji kehangatan keluarga ini di setiap momen, termasuk saat makan bersama.
Baca Juga: 7 Artis Mualaf karena Pernikahan, Terbaru Mahalini Raharja
Terutama banyak warganet yang salah fokus atau salfok dengan penampilan mama mertua bule Titi Kamal. Mereka bilang Brigitte Podborny begitu awet muda dan imut.
"Cantik-cantik semua, sehat-sehat juga buat mama dan mama mertua, lihat aja ikut seneng," kata warganet.
"Ibu mertua yang awet muda sekali, seperti kakaknya Cristian malah," puji warganet.
"Mertuanyaa @titi_kamall fix cantik banget, padahal udah nggak muda lagi," sambung lainnya.
"Ibu mertuanya imut bangetttt," puji netizen.
"Maminya bule cantik," kata lainnya.
Berita Terkait
-
Kisah Mualaf Christian Sugiono, Masuk Islam Sejak 2006 hingga Buktikan Cinta kepada Titi Kamal
-
Intip Lagi Jumlah Setoran Fantastis Geng Cendol, Anggota Baru Harus Siapkan Uang Segini buat Arisan
-
Sekarang Punya 3 Anggota Baru, Apa Sih Syarat Masuk Geng Cendol?
-
Luncurkan Kitchen Sink Impian, Christian Sugiono Gandeng GB Sanitaryware
-
Andrew Andika Selingkuh, Tengku Dewi Putri Dapat Dukungan dari Titi Kamal dan Eva Anindita
Terpopuler
- Operasi Zebra 2025 di Sumut Dimulai Besok, Ini Daftar Pelanggaran yang Disasar
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Mobil Keluarga Bekas Paling Dicari 2025, Murah dengan Performa Mumpuni
- 5 Mobil Sedan Bekas Pajak Murah dan Irit BBM untuk Mahasiswa
- 5 Rekomendasi Smartwatch Selain Apple yang Bisa QRIS MyBCA
Pilihan
-
10 Mobil Bekas Pilihan Terbaik buat Keluarga: Efisien, Irit dan Nyaman untuk Harian
-
Penyebab Cloudflare Down, Sebabkan Jutaan Website dan AI Lumpuh
-
Format dan Jadwal Babak Play Off Piala Dunia 2026: Adu Nasib Demi Tiket Tersisa
-
Aksi Jatuh Bareng: Rupiah dan Mata Uang Asia Kompak Terkoreksi
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik untuk Gamer dan Multitasker Berat
Terkini
-
Bantah Isu Pindah Agama, Nathalie Holscher Ngaku Kangen Pakai Hijab
-
Siapa Pemeran Ancika di Dilan 1997? Foto Ariel NOAH Bareng Sosok Misterius Bikin Penasaran
-
Reaksi Adem Dul Jaelani Dengar Isu Keretakan Rumah Tangga Ahmad Dhani dan Mulan Jameela
-
Gugat Cerai Suami, Marissa Anita Pernah Singgung Soal Tekanan Hidup
-
Penampilan Manglingi Meghan Trainor Usai Sukses Turunkan Berat Badan hingga 27 Kg!
-
Culinary Class Wars Season 2 Siap Tayang, Son Jong Won Muncul Bikin Heboh!
-
Deddy Corbuzier Akui Sudah Sah Bercerai sebelum Tasya Farasya dan Andre Taulany
-
8 Rekomendasi Film Hollywood Tayang Desember, Siap Ramaikan Liburan Akhir Tahun
-
Sinopsis Mr Mercedes: Teror Psikopat di Balik Kemudi Mercedes yang Tayang di Netflix
-
Mengupas Blueprint IP Raksasa Visinema di Balik Ledakan Fenomenal Film Jumbo