Suara.com - Putri Marino didapuk sebagai pemeran utama dalam film bertajuk Kabut Berduri. Dalam film karya sutradara Edwin tersebut, Putri memerankan tokoh detektif polisi bernama Ipda Sanja Arunika atau Sanja.
Demi menjadi detektif Sanja, istri aktor Chicco Jerikho tersebut diharuskan mengubah penampilannya. Tak tanggung-tanggung, Putri Marino bahkan diminta agar memotong rambutnya hingga cepak seperti laki-laki.
"Memang karakternya membutuhkan rambut pendek. Memang harus dipotong," saat ditemui di acara Red Carpet film Kabut Berduri di kawasan Menteng, Jakarta Pusat baru-baru ini.
"Iya (benar dipotong)," ujar Putri menambahkan.
Adapun Putri Marino menjelaskan soal risetnya untuk menekuni karakter detektif. Ternyata Putri sempat belajar tentang forensik, mengingat perannya di film ini adalah untuk menyelidiki tentang kasus pembunuhan berantai di perbatasan Indonesia dan Malaysia.
"Kita ngobrol ada satu hari, kita ngobrol sama polisi yang memang sudah pernah ada di perbatasan Indonesia dan Malaysia. Ngobrol sama yang sudah kenal dengan wilayah Kalimantan," tutur Putri Marino.
Selain Putri Marino, film Kabut Berduri juga dibintangi sejumlah aktor ternama lainnya, di antaranya Yusuf Mahardika, Nicholas Saputra, Yoga Pratama, Lukman Sardi, Yudi Ahmad Tajudin, Iedil Dzuhrie Alaudin, Kiki Narendra, Siti Fauziah, dan Sita Nursanti.
Kabut Berduri berkisah tentang seorang detektif yang terpaksa menghadapi masa lalunya ketika menyelidiki kasus pembunuhan berantai misterius di perbatasan Indonesia dan Malaysia.
Film ini juga memadukan elemen investigasi kejahatan yang intens dengan eksplorasi mendalam akan isu-isu sosial.
Baca Juga: Mirip Nicholas Saputra, Ariel Noah Santai Nikmati Kesendirian Meski Lama Menjomblo
Kabut Berduri merupakan film crime-investigasi thriller yang diproduksi oleh Netflix bersama Palari Films. Film ini resmi tayang di Netflix mulai 1 Agustus 2024.
Berita Terkait
-
Lakoni Peran, Yusuf Mahardika Rela Make Up Tato Selama 6 Jam
-
Sinopsis dan Fakta Menarik Kabut Berduri, Film Terbaru Putri Marino Tayang di Netflix
-
Demi Dalami Peran, Yusuf Mahardika 'Diasingkan' ke Pedalaman Kalimantan Selama 10 Hari
-
Putri Marino Mendadak Macho, Chicco Jerikho Disebut Kalah Ganteng
-
Beda Sikap ke Ariel Tatum, Nicholas Saputra Enggan Rangkul Putri Marino saat Cinema Visit
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
Terkini
-
Khusus Hari Ini, Promo M-Tix Buy 1 Get 1 Free untuk Film Musuh Dalam Selimut
-
Inara Rusli Akui Pernah Pukul Anak, Tuduhan Mantan Mertua Benar
-
Beda Prinsip Soal Istri, Intip 6 Adu Gaya Indra Priawan vs Ibrahim Risyad
-
Inara Rusli Mual Dengar Ucapan Insanul Fahmi 'I Love You Mawa, I Love Inara'
-
Polemik Lagu Tak Diberi Tulang Lagi, Respons Kaka Slank Dihubungi Kuburan Band
-
Inara Rusli Lihat Bukti Video Syurnya dengan Insanul Fahmi: Burem, Gak Jelas
-
Anime Legendaris 5 Centimeters Per Second Tayang Ulang Januari 2026, Ini Sinopsisnya!
-
Review Penunggu Rumah: Buto Ijo, Upaya Gandhi Fernando Angkat Mitologi yang Terlupakan.
-
Viral Pengakuan Netrzen Lihat dr Richard Lee Jalan Bareng Cewek Muda di Bali
-
Pakai Aplikasi Zangi, Ammar Zoni Ungkap Cara Hubungi Pacar dari Lapas