Suara.com - Idol K-Pop, Bang Yedam blak-blakan mengenai karyanya yang akan datang. Dia bilang album barunya akan segera dirilis dalam waktu dekat.
Hal ini disampaikan oleh Bang Yedam dalam sesi jumpa pers sesaat sebelum acara fan meeting di Jakarta dimulai.
"Bener-bener sebentar lagi nih, lagu saya keluar. Saya sudah membuat lagunya, tinggal dirilis sebenernya," tutur Bang Yedam di Jakarta International Velodrome, Jakarta Timur pada Sabtu (3/8/2024) sore.
Bang Yedam juga sedikit memberikan spoiler perihal lagu-lagu baru yang bakal diluncurkan.
"Pertama di album kali ini banyak lagu bergenre R&B. Pas bikin, saya merasa, saya suka nih sama lagu ini," jelas Bang Yedam.
Mantan member Treasure ini menyebut lagu-lagu di albumnya nanti pun dipastikan jauh lebih baik dari karya sebelumnya.
"Ini versi upgrade, dan versi lebih baik dari lagu saya sebelumnya," ucap Bang Yedam.
"Gimana album saya sebelumnya, bagus kan temen-temen? (album nanti akan lebih bagus)," imbuhnya lagi.
Terlepas dari itu, Bang Yedam menyebut lagu-lagu tersebut tidak ada yang bergenre hip-hop.
Baca Juga: Hengkang dari Agensi Sendiri, Kang Daniel Kini Bergabung dengan ARA
"Hip-hop? Jadi untuk kali ini belum kepikiran hip-hop buat album selanjutnya. Album selanjutnya ini R&B dulu, saya rasa ini akan menyenangkan," beber Bang Yedam.
Tapi tidak menutup kemungkinan, dia juga akan merilis lagu mengusung genre hip-hop di masa yang akan datang.
"Tapi tentu saja, ke depannya genre lainnya akan saya coba," tambahnya.
Di akhir pernyataannya, Bang Yedam sempat menyinggung ingin menggandeng banyak musisi lainnya untuk diajak kolaborasi.
"Saya masih pengen berkolaborasi dengan banyak orang. Dan ke depannya, saya akan mendekati banyak orang biar bisa kolaborasi," ucap Bang Yedam.
"Jadi tunggu saja temen-temen kolaborasi saya dengan artis lainnya," tandasnya.
Berita Terkait
-
Kata Bang Yedam Soal Indonesia, Fans Hingga Musik Dangdut
-
Keseruan Fan Meeting Perdana Bang Yedam di Jakarta, dari Nyanyi Dangdut Hingga Main Piano
-
Alami Gangguan Kecemasan Cukup Parah, Lune DKB Umumkan Hiatus Sementara
-
Paling Berkesan! Kim Seon Ho Sampai Menangis Haru Nonton Video Fan Project di Fan Meeting Jakarta
-
Bikin Ngakak! Kim Seon Ho Tertarik Coba Naik Gunung di Indonesia Pakai Jasa Joki: Tolong Rekomendasikan Saya
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Kilas Balik 10 Karya Ikonik Wim Wenders, Sang Presiden Juri Berlinale 2026
-
Kisah Kelam Aurelie Moeremans Diminta Mantan Bertato Agar Gagal Ikut Kontes Kecantikan
-
Segera Tayang di Indonesia, Papa Zola The Movie Angkat Peran Ayah dalam Film Animasi Keluarga
-
7 Fakta Perceraian Kristy dan Desmond Scott yang Bikin Geger, Ada Perselingkuhan?
-
Fakta Film Bidadari Surga: File Sempat Hilang hingga Dinda Hauw Syuting dalam Kondisi Baby Blues
-
Sintya Marisca Pamer Foto Cincin di Jari Manis, Resmi Tunangan?
-
Sinopsis Crime 101, Chris Hemsworth Jadi Pencuri Ulung Paling Diburu Polisi
-
5 Aktris yang Paling Diunggulkan untuk Peran Mother Gothel di Live-Action Tangled
-
5 Momen Ikonik GDA 2026: Daesang Jennie hingga Aksi 'Loading' CORTIS!
-
Apa Itu Child Grooming? Pengalaman Traumatis Aurelie Moeremans di Buku Broken Strings