Suara.com - Jessica Kumala Wongso, terpidana kasus pembunuhan Wayan Mirna Salihin mengaku bersyukur bisa bebas bersyarat. Ini adalah hari yang sudah dia nantikan selama 8,5 tahun dipenjara.
"Saya hari ini bersyukur karena sudah bisa keluar dari lapas dan bertemu kembali dengan keluarga dan teman-teman dan ini pengacara-pengacara yang sudah seperti keluarga untuk saya," kata Jessica Wongso saat menggelar konferensi pers soal kebebasannya yang digelar di kawasan Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (18/8/2024).
Perempuan 35 tahun tersebut juga tampak semringah saat baru keluar dari Lapas Pondok Bambu, Jakarta Timur. Jessica Wongso tersenyum lebar seraya menyapa awak media.
Namun tidak lama setelahnya, tepatnya saat menggelar konferensi pers, ekspresi Jessica Wongso berubah menjadi lebih muram. Jessica tampak lemas dan lelah, berbeda dari sebelumnya.
Hal ini dibenarkan oleh kuasa hukum Jessica, Otto Hasibuan.
"Ya itu saya katakan, kemarin gembira, tapi waktu tadi lihatnya dia (Jessica Wongso) nangis aja, fisik dia jadi drop, mungkin teringat lagi kisah lalu," ungkap Otto Hasibuan usai acara konferensi pers.
"Senang, tapi dia teringat lagi masa lalu, pressure-nya, padahal sebenarnya sudah bebas. Ya sikap orang berbeda-beda," imbuhnya.
Sementara, Jessica Wongso mengaku masih 'jetleg' dan belum tahu rencana hidupnya ke depan. Dia masih ingin mempelajari dunia luar yang sudah dia tinggalkan hampir sembilan tahun.
Baca Juga: Jessica Wongso Dicap Semakin Glowing Usai Bebas, Malah Kena Hujat Perkara Skincare
Jessica Wongso bebas bersyarat usai mendapat remisi 58 bulan 30 hari. Ini didapatkan Jessica karena berkelakuan baik selama dipenjara.
Jessica bebas dari Lapas Pondok Bambu, Jakarta Timur pada Minggu (18/8/2024) sekira pukul 09.36 WIB.
Jessica Wongso divonis 20 tahun penjara oleh majelis hakim Pengadilan Negeri Jakarta Pusat pada Oktober 2016. Dia dinyatakan terbukti menghabisi nyawa Mirna dengan cara memasukkan racun sianida ke dalam es kopi milik korban.
Banding yang diajukan Jessica di Pengadilan Tinggi DKI Jakarta ditolak pada Maret 2017. Putusan banding menguatkan vonis Pengadilan Negeri Jakarta Pusat.
Di tingkat kasasi, putusan juga tak berubah. Dengan demikian, Jessica Wongso tetap dihukum 20 tahun penjara sesuai vonis di tingkat pertama.
Berita Terkait
-
Lulusan Kampus Top Australia, Jessica Wongso Jadi Guru Bahasa Inggris sampai Desainer Grafis di Penjara
-
Usai Bebas, Jessica Wongso 'Bingung' Mau Apa: Ziarah ke Makam Mirna?
-
Jessica Wongso Lulusan Jurusan Apa? Dipuji Anak Otto Hasibuan Berpotensi Jadi Guru Seni
-
Transformasi Jessica Wongso saat Pertama Dipenjara vs Setelah Bebas, Kini Makin Glowing
-
8 Tahun di Bui: Jessica Wongso Kikuk saat Pakai Smartphone 24 Jutaan Ini
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Fakta Film Abadi Nan Jaya, Zombie Lokal yang Terinspirasi dari Kantong Semar
-
Momen Paling Horor Luna Maya Saat Syuting Suzzanna, Bukan Perkara Lawan Setan!
-
Sinopsis Sentimental Value, Drama Keluarga Penuh Luka yang Menggugah Emosi
-
Cerita Ananta Rispo Izin Istri Demi Adegan Romantis di Film
-
3 Fans Theory Tentang Film Abadi Nan Jaya, Zombie Bakal Jadi Wabah Nasional?
-
4 Film Kimo Stamboel di Netflix, Terbaru Abadi Nan Jaya
-
Sinopsis Taxi Driver 3: Balas Dendam Kim Do Ki Makin Ganas!
-
Bertabur Komika, Ananta Rispo Perankan Cucu Sial dalam Film Drama Komedi Ketok Mejik
-
Bukan Lagi Arwah Gentayangan, Suzzanna Akan Jadi Manusia Penuh Derita di Film Terbaru
-
Selain Raisa dan Hamish Daud, 4 Artis Juga Jalani Co-Parenting untuk Jaga Psikologis Anak