Suara.com - Sederet komika tanah air ikut menyerukan 'Peringatan Darurat' di media sosial. Seruan ini merujuk pada ajakan untuk sama-sama mengawal jalannya Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.
Hari ini, Rabu (21/8/2024), tulisan 'Peringatan Darurat' dengan latar biru disertai dengan lambang Garuda Pancasila banyak dijumpai di media sosial.
Gambar garuda biru itu awalnya dibagikan akun kolaborasi @narasinewsroom, @najwashihab, @matanajwa, dan @narasi.tv di Instagram, berlanjut di X dengan banyak akun yang ikut memviralkan.
Figur publik juga turut meramaikan seruan 'Peringatan Darurat' di media sosial masing-masing, di antaranya para komika seperti Pandji Pragiwaksono, Ernest Prakasa, Bintang Emon, Abdurrahim Arsyad, Mamat Alkatiri dan masih banyak lagi.
Dari sekian banyaknya komika yang menyerukan 'Peringatan Darurat,' tidak ada Kiky Saputri. Padahal komika yang dijuliki Queen of Roasting itu biasanya vokal jika menyangkut politik dan pemerintahan.
Alhasil, netizen mencari keberadaan Kiky Saputri dengan nada cibiran. Kiky disebut-sebut berada di pihak 'penguasa' sehingga tak akan berani menyerukan 'Peringatan Darurat' seperi komika lainnya.
"Sebenarnya mau ikut bersuara, tapi dia ingat kemarin udah dibayar," komentar akun @ean***
"Waduh ke mana ya? Lagi sembunyi di ketiak penguasa kayaknya," cibir akun @ber***
"Adem ayem dia, lagi nikmatin hidup hasil duit haram nyebokin orang zalim," ujar akun @sse***
Baca Juga: Akhirnya Lihat Anak Reino Barack, Kiky Saputri Langsung 'Kasihani' Syahrini: Pengin Nangis Aku
"Nanti dia bilang, 'Astaghfirullah terakhir kali aku ikut komentar, ujung-ujungnya aku disalahin, sekarang aku diam, dicari-cari.' Alias sok ggak berdosa banget padahal bukan itu poinnya," sahut akun @pem***
Kiky Saputri beberapa kali menuai kontroversi terkait opini politiknya. Terlebih, Kiky berada di barisan pendukung Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka di Pilpres 2024.
Seperti beberapa waktu lalu, Kiky Saputri menjadi bulan-bulanan netizen lantaran ikut mengkritik iuran Tabungan Perumahan Rakyat atau Tapera yang dicanangkan oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Padahal paslon yang didukungnya berjanji akan melanjutkan program kerja Jokowi. Kiky Saputri dikritik tak konsisten dengan pilihannya.
Sementara itu, gerakan 'Peringatan Darurat' muncul sebagai aksi protes terhadap hasil rapat Badan Legislasi (Baleg) DPR RI yang membahas revisi Undang-Undang Pilkada.
DPR RI disebut berusaha menganulir keputusan Mahkamah Konstitusi (MK) mengenai syarat batas usia yang menghalagi jalan Kaesang Pangarep untuk dapat mencalonkan diri.
Berita Terkait
-
Demokrasi Hancur, Suara Rakyat Malah Terkubur
-
Indonesia Gawat Darurat, Andovi Da Lopez: Sudah Tak Ada Keadilan
-
Serupa Tapi Tak Sama, Ini Alternatif Gambar Peringatan Darurat yang Viral di X
-
Demo Besar-besaran Kawal Putusan MK, Panduan Keamanan buat Pendemo: Hapus Semua Sosmed, Catat Nomor Bantuan Hukum
-
'Operasi Jegal' Putusan MK Lewat RUU Pilkada: Muncul Seruan 'Peringatan Darurat' hingga Jokowi Sadar Ramai Digunjing
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
Keuangan WIKA 'Berlumur Darah' Imbas Whoosh, Bosnya Pasrah Merugi
-
Respons Berkelas Dean James usai Bikin Gol Spektakuler ke Gawang Feyenoord
-
Pahitnya Niat Baik: Guru Dipecat Karena Kumpulkan Rp20 Ribu untuk Gaji Honorer
-
Pemerintah Mau 'Bebaskan' Reynhard Sinaga, Predator Seksual Terkejam di Sejarah Inggris
-
Bahlil soal Izin Tambang di Raja Ampat : Barang Ini Ada, Sebelum Saya Ada di Muka Bumi!
Terkini
-
Soroti Kasus Gus Elham, Richard Lee Minta Orangtua Waspadai Predator Berkedok Agama
-
Menurut Deolipa Yumara, Kasus Vadel Badjideh Termasuk Pembunuhan: Hukumannya Berat
-
Piyu Padi: Minta Izin Nyanyikan Lagu Ada di UU Hak Cipta Baru, Bukan Gimik
-
Curhat Judika di DPR Soal Kisruh Royalti: Harus Sama-Sama Diskusi, Bukan Debat
-
Sakit Tak Kunjung Sembuh, Fahmi Bo Akhirnya Temukan Sumber Masalah Kesehatannya
-
Fedi Nuril 'Serang' Pihak yang Anggap Soeharto Pahlawan, Warganet Ungkit Undang-Undang
-
Gus Elham Yahya Minta Maaf Usai Videonya Cium Anak Kecil Viral, Akui Khilaf
-
Once Mekel Soroti Sengketa Royalti Lagu, Hak Pencipta dan Publik Harus Seimbang
-
Sal Priadi Singgung Etika Pencantuman Nama Artis di Line Up Acara Musik
-
Nafsu Makan Kembali Menggila, Fahmi Bo Kini Punya Satu 'PR Besar' Usai Operasi