Suara.com - Putri Tora Sudiro, Azzahra Nabila Sudiro menikah dengan lelaki pujaan hatinya, Muhammad Ivan Lubis pada hari ini, Minggu (25/8/2024). Prosesi akad nikah digelar di kawasan Mega Kuningan, Jakarta.
Pantauan jurnalis Suara.com, awak media cuma diperkenankan masuk sampai lobi tempat akad nikah. Prosesi ijab kabul yang dimulai sekitar pukul 10.00 WIB tadi digelar tanpa sorot kamera pewarta.
Sampai pada sekitar pukul 11.00 WIB, penghulu serta tamu undangan yang menghadiri akad nikah putri Tora Sudiro keluar satu per satu dari dalam gedung. Salah satunya adalah Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) RI, Dito Ariotedjo, yang jadi saksi dari pihak Muhammad Ivan Lubis.
"Saya diminta jadi saksi itu sudah sejak lama banget. Kebetulan Ivan ini sudah lama ikut dengan saya, bahkan dari sebelum saya jadi menteri," papar Dito Ariotedjo.
Awalnya, Dito Ariotedjo sempat menolak permintaan jadi saksi nikah di perkawinan anak Tora Sudiro karena belum punya pengalaman. Kader Partai Golkar itu akhirnya bersedia karena dipaksa.
"Saya sebenernya agak ngerasa kurang pantes. Ini baru pertama saya jadi saksi nikah. Tapi si Mas Ivannya maksa banget buat saya yang jadi saksi nikah," jelas Dito Ariotedjo seraya tertawa.
Sebagai salah satu yang terlibat langsung dalam acara, Dito Ariotedjo pun membeberkan situasi akad nikah putri Tora Sudiro. Ia menyebut sang aktor tetap berusaha mempertahankan kelucuannya.
"Sangat kekeluargaan ya. Pak Tora juga pembawaannya sangat jenaka," beber Dito Ariotedjo.
Bahkan sebelum memulai prosesi ijab kabul, Tora Sudiro sempat bertanya ke penghulu apakah wali nikah boleh bercanda.
Baca Juga: 10 Potret Pesta Pertunangan Nabila, Putri Tora Sudiro yang Segera Menikah usai 9 Tahun Pacaran
"Tadi sebelum mulai, sempat nanya dulu, boleh bercanda apa nggak. Ya, intinya sangat membahagiakan," ucap Dito Ariotedjo.
Sampai saat ini, belum ada pernyataan langsung dari pihak keluarga Tora Sudiro soal pernikahan putrinya.
Berita Terkait
-
Hadiri Pengajian Pra Nikah Anak Sambung, Posisi Duduk Ashanty dan Mieke Amalia Beda 180 Derajat
-
Mejeng dengan Mantan Istri di Pengajian Pra Nikah Anak, Tora Sudiro Tuai Pujian
-
Kocaknya Tora Sudiro Ungkap Sisi Lain Calon Menantu: Suka Kesel
-
Gagal Cari Wejangan di Google, Tora Sudiro Malah Beri Link ChatGPT ke Putrinya yang Akan Nikah
-
Tangis Tora Sudiro Tumpah di Pengajian Jelang Pernikahan sang Putri
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Apa itu Whip Pink? Tabung Whipped Cream yang Disebut 'Laughing Gas' Jika Disalahgunakan
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Mischa Chandrawinata Sentil Mantan Arafah Rianti yang Nyesel Kasih Tas Mahal: Bukan Laki-Laki
-
Film Thriller Lawas Terbaik Malam Ini di Trans TV: Ini Alasan Copycat (1995) Wajib Ditonton
-
Spider-Man (2002): Mahakarya Sam Raimi yang Mengubah Wajah Sinema Superhero, Malam Ini di Trans TV
-
Rekayasa Oknum! Ammar Zoni Tuntut Bukti CCTV Rutan, Sebut Jadi Kunci Kebenaran Kasus Narkoba
-
Penjual Sempat Dijejali, Viral Es Kue Jadul Pakai Bahan Spons Berbahaya Ternyata Hoax
-
Denada Disebut Serahkan Bayi yang Dilahirkan saat Usia 10 Hari, Pertemuan di Surabaya 23 Tahun Lalu
-
Kronologi Meninggalnya Lucky Element, Sempat Lemas dan Masuk ICU sebelum Meninggal
-
Ranty Maria dan Rayn Wijaya Resmi Nikah di Bali, Janji Suci Penuh Air Mata Bahagia
-
Sosok yang Fotonya jadi Cover MP3 Akhirnya Muncul, Ngaku Malu saat Viral
-
Ini Alasan Lula Lahfah Hapus Tato sebelum Meninggal Dunia