Suara.com - Happy Asmara mengawali proyek layar lebar perdananya lewat film Ambyar Mak Byar. Ia dipasangkan dengan sang suami, Gilga Sahid dalam film garapan sutradara Puguh Admaja.
Berbicara soal debut filmnya, Happy Asmara merasa terhormat diberi kesempatan unjuk kebolehan di panggung seni peran. Satu lagi pencapaian Happy dapat dari kariernya di industri hiburan Tanah Air.
"Ya ini satu kebanggaan tersendiri," ujar Happy Asmara di kawasan Senayan, Jakarta, Selasa (10/9/2024).
Saat tawaran casting datang dari Puguh Admaja, Happy Asmara tidak langsung menerima. Ia sempat berdiskusi dulu dengan Gilga Sahid, yang juga mendapat tawaran serupa.
"Kemarin tuh sempat ragu sama bojoku ini. 'Ini filmnya gimana sayang? Kita terima apa nggak?'," kisah Happy Asmara.
Sempat saling berbeda pendapat, Happy Asmara dan Gilga Sahid akhirnya sepakat untuk sama-sama mencoba terjun ke panggung seni peran.
"Dia nggak mau awalnya. 'Aku nggak mau kalau nggak ada kamu'. Terus ya udah, kami terjun berdua," terang Happy Asmara.
Ternyata, keputusan Happy Asmara dan Gilga Sahid berbuah sesuatu yang tidak pernah mereka sangka sebelumnya. Di luar dugaan, kedua penyanyi campursari malah menemukan kenyamanan dalam berakting.
"Selepas kami terjun ke sana dan selepas kami mencoba ke sana, ternyata seru banget, fun banget dan enjoy banget ya. Enak banget. Kayaknya kami cocok jadi pemain film deh," canda Happy Asmara.
Baca Juga: Bintangi Film Ambyar Mak Byar, Akting Happy Asmara dan Gilga Sahid Diragukan Sutradara
Ditambah lagi, Happy Asmara dan Gilga Sahid juga diberi keleluasaan untuk melakukan hal yang memang jadi salah satu keahlian mereka dalam proses penggarapan film.
"Kami nggak cuma main film aja, tapi dituntut juga menciptakan sebuah lagu," ucap Happy Asmara. (Yoga)
Berita Terkait
-
Happy Asmara Mendadak Curhat Pernah Diselingkuhi Sebelum Tunangan
-
6 Artis Muslim Pernah Makan Babi Sampai Ada yang Dipenjara, Rachel Vennya Korban Salah Sangka
-
Happy Asmara dan Gilga Sahid Tengah Berduka, Potingan Jadi Sorotan
-
Happy Asmara Isyaratkan Keguguran? Unggahan Pilu Bareng Gilga Sahid Bikin Mewek
-
Gebrakan HUT RI ke-80: Penyanyi Top Guncang 5 Panggung Rakyat Jakarta, Ada Ayu Ting Ting
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
Terkini
-
Sony Dikabarkan Siap Garap Film Labubu, Viral Usai Dipopulerkan Lisa BLACKPINK
-
Baim Wong Siapkan Proyek Film 'Avengers', Gaet Reza Rahadian Hingga Christine Hakim
-
Raisa Bongkar Makna Personal di Balik Lagu 'Semua di Sini'
-
Tora Sudiro Beri Pesan 'Nakal' Buat Boiyen di Hari Pernikahan: Jangan Lupa Gosok Gigi Sebelum Ciuman
-
Podcast Hunt 2025 Berakhir Sukses, Podcast Badan Besar Didapuk Jadi Juara
-
Ruben Onsu Keberatan Sarwendah Ajak Anak Live Malam-Malam, Dibandingkan dengan Putra Raffi Ahmad
-
Siap Lapor Polisi, Pihak Habib Bahar Bin Smith Beberkan Bukti Nafkahi Helwa Bachmid
-
Mau Nikah Seperti Boiyen, Rafael Tan Sampai Minta Diinjak Jempol Kakinya
-
Cerita dr Gia Soal Rahim Copot Tak Dipercayai Rekan Sejawat, Saksi Hidup Akhirnya Muncul
-
Beda Sikap dengan Ruben Onsu, Jordi Onsu Murka Diminta Temui Tante: Jangan Sok Akrab