Suara.com - Komika Praz Teguh dikritik warganet lantaran tertawa mendengar kisah rekannya, Bene Dion, yang tanpa sengaja memakan daging anjing kesayangannya.
Bene Dion itu diceritakan dalam Podcast Warung Kopi (PWK) beberapa waktu yang lalu. Mulanya, pemain film 'Agak Laen' itu mengisahkan kronologinya.
"Biasanya kalau aku pulang sekolah, anjingku tuh dari jauh udah ngelihat aku tuh terus lari, mendekat gitu kan. Nah, waktu itu enggak disambut sama anjingku," kisahnya, dikutip dari unggahan @lambegosiip pada Senin (30/9/2024).
"Ya sudah aku pulang, terus aku nyampe rumah, bapakku (bilang), 'sana makan, ada tuh daging di meja makan'. Ya udah aku makan," sambungnya.
Bene Dion mengaku memang sudah tahu bahwa daging yang dimakannya daging anjing. Tetapi ia tidak menyangka anjingnya sendiri yang dimasak.
"Aku makan, makan, aku tahu itu daging anjing. Tahu (sedang makan daging anjing), tapi kan enggak mungkin berpikir itu (anjingnya sendiri) kan," imbuhnya.
"Biasanya kalau makan itu memang habis itu suka ngasih makan anjing, sisanya. Terus ku tanya, 'Pak, mana si Blacky?', 'Ya itu lah yang kau makan'," lanjutnya dengan wajah sedih.
Mendengar hal itu, Praz Teguh sekaligus kru PWK langsung tertawa terbahak-bahak. Sementara, Bene Dion tidak ikut tertawa, ia memilih untuk menyelesaikan ceritanya.
"Habis itu aku masuk ke kamar banting pintu sekeras mungkin. Nggak ku ajak ngobrol bapakku 2 minggu," pungkasnya.
Baca Juga: Mulianya Ummi Quary Ajak Ibunya Umrah Ketimbang Liburan ke Luar Negeri: Ini Nazar Aku
Reaksi Praz Teguh sebagai host podcast pun dikritik oleh warganet. Mereka menganggap kisah yang diceritakan Bene Dion sebenarnya mengharukan.
"Sepertinya itu bukan cerita yg lucu deh bang. Aku dengernya sedih loh. Anjing kesayangan dimakan," kata seorang warganet.
"Ga suka aja sama host-nya malah ketawa ngakak, aku sedih tau perasaan dia kecewa bnget sampe banting pintu. Ya Allah ga bisa bayangin peliharaan kesayangan yang kita makan," imbuh warganet lain.
"Sebernya dia cerita momet haru cuma cara dia menyampaikannya yang bikin ngakak," tambah warganet lainnya.
Berita Terkait
-
Mulianya Ummi Quary Ajak Ibunya Umrah Ketimbang Liburan ke Luar Negeri: Ini Nazar Aku
-
Rizky Febian Sering Bangun Kesiangan gegara Bergadang Main Game, Nggak Salat Subuh?
-
Cerita Komika Praz Teguh Dapat Hidayah Sepulang Umrah
-
Jawaban Tak Terduga Thariq Halilintar Soal Kabar Gantikan Praz Teguh di PWK
-
Disayangkan Penggemar, Praz Teguh Mendadak Pamit dari PWK Usai 3 Tahun Nge-host
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- Adly Fairuz Nyamar Jadi Jenderal Ahmad, Tipu Korban Rp 3,6 Miliar dengan Janji Lolos Akpol
- Inara Rusli Lihat Bukti Video Syurnya dengan Insanul Fahmi: Burem, Gak Jelas
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Pandji Pragiwaksono Ungkap Alasan Anies Baswedan Tak Dibahas di Mens Rea
-
Beredar Chat Jule Ngaku Korban KDRT Na Daehoon, Tapi Kok Dapat Hak Asuh?
-
Makin Percaya Diri Tampil Tanpa Hijab, Video Jule Bareng Seorang Pria Viral di Media Sosial
-
47 Meters Down: Uncaged, Melawan Labirin Maya dan Hiu Buta, Malam Ini di Trans TV
-
No Way Up Sajikan Horor Survival yang Memacu Adrenalin antara Langit dan Laut, Malam Ini di Trans TV
-
Pernah Kena Isu Selingkuh dengan Zize, Salim Nauderer Direstui Faisal Haris Pacari Shakilla Astari
-
Flash Disk Berisi Konten Netflix Jadi Barbuk Kasus Pandji Pragiwaksono, Apakah Ini Pembajakan?
-
Tak Hanya Ogah jadi Babu, Ibrahim Risyad Merasa Nikah Bikin Masalahnya Bertambah
-
Ruhut Sitompul Sentil Pelapor Pandji Pragiwaksono: Gagal Total dan Bikin Malu
-
Sudah Jadi Istri Maxime Bouttier, Luna Maya Masih Simpan Postingan tentang Ariel NOAH