Suara.com - Gaya hidup cucu Presiden pertama RI, Hendra Rahtomo Soekarno atau Romy Soekarno, tak kalah menarik dibicarakan seiring santernya kabar dilantik sebagai anggota DPR RI periode 2024-2029 pada Selasa (1/10/2024).
Seperti diketahui, Romy Soekarno ditetapkan sebagai anggota DPR RI periode 2024-2029 menggantikan Sri Rahayu yang mengundurkan dan juga penggantinya, Arteria Dahlan, yang mengundurkan diri.
"Menggantikan calon terpilih atas nama Sri Rahayu peringkat suara sah ke-II, karena yang bersangkutan mengundurkan diri, dan calon atas nama Arteria Dahlan peringkat suara sah ke-III, karena yang bersangkutan mengundurkan diri," bunyi petikan keterangan SK KPU, dikutip dari Antara.
Berdasarkan pantauan akun Instagram @romysoekarno pada Kamis (3/10/2024), cucu Soekarno tersebut acap kali memamerkan gaya hidup mewah.
Pada Rabu (3/1/2018), eks suami Donna Harun itu menggunakan jet pribadi dalam rangka kepergian ke Las Vegas, Amerika Serikat. Dalam foto itu, dia tampak sedang turun dari pesawat jet yang telah mendarat di Harry Reid International Airport.
"C u (see you) again Vegas, Hello LA (Los Angeles)," kata Romy Soekarno.
Selang dua bulan atau tepatnya pada Kamis (7/3/2018), keponakan Megawati Soekarnoputri menaiki helikopter berwarna merah bersama sang anak, Muhammad Jihad Rahtomo Soekarnoputra atau Jeje Soekarno.
"Going to neighbour city," tutur Romy Soekarno.
Si samping itu, Romy Soekarno juga acap kali membagikan foto-foto mobil mewah dari brand Aston Martin yang identik dengan karakter fiksi James Bond.
Mobil merek Aston Martin yang dipamerkan Romy di antaranya seri DB11 yang ditaksir seharga Rp2,8 miliar dan edisi Vantage yang diperkirakan senilai Rp4,5 miliar.
Beberapa gaya hidup mewah Romy Soekarno tertuang dalam aktivitas lain, seperti mengunjungi OMNIA Nightclub di Las Vegas pada (1/1/2018) hingga menonton konser Celine Dion di bagian kursi VIP di The Colosseum Theater at Caesars Palace, Las Vegas, pada 2017.
Berita Terkait
-
Romy Soekarno Dilantik Jadi Anggota DPR RI, Hubungan dengan Donna Harun Sebagai Mantan Terungkap Lewat Ini
-
Anggap Pengkhianatan Suara Rakyat, Formappi Sebut Jalan Mulus Romy Soekarno ke Senayan di Luar Nurul
-
Tak Seheboh Azizah Salsha, Jeje Soekarno Diduga Tak Dampingi Romy Soekarno Saat Pelantikan Anggota DPR
-
Latar Belakang Romy Soekarno, Cucu Bung Karno yang Pernah Nikahi Donna Harun
-
2 Caleg PDIP Mundur Demi Romy Soekarno, Pandji Sebut Anak-Anak Bung Karno Bangun Dinasti Politik Mirip Mulyono
Terpopuler
- Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
- Deretan Mobil Bekas 80 Jutaan Punya Mesin Awet dan Bandel untuk Pemakaian Lama
- Jadwal M7 Mobile Legends Knockout Terbaru: AE di Upper, ONIC Cuma Punya 1 Nyawa
Pilihan
-
Rumor Panas Eks AC Milan ke Persib, Bobotoh Bersuara: Bojan Lebih Tahu Kebutuhan Tim
-
Ekonomi Tak Jelas, Gaji Rendah, Warga Jogja Berjuang untuk Hidup
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
Terkini
-
El Rumi Beri Syifa Hadju Kalung Cantik di Acara Pertunangan, Segini Harganya
-
Masih Ngarep Istri Sah, Insanul Fahmi Akui Kesalahan Main Belakang dengan Inara Rusli
-
4 Film Dodit Mulyanto, Sebelum Dijemput Nenek Sedang Tayang di Bioskop
-
Babak Baru Laporan Dokter Oky Pratama: Terlapor Mangkir Mediasi, Polisi Siapkan Saksi Ahli
-
Panen Uang Rp7 Juta Hasil Nabung Setahun di Pintu: Kok Gak Dimakan Rayap?
-
Dulu Sembunyi-Sembunyi, Ini 7 Potret Steffi Zamora dan Nino Fernandez saat Pacaran
-
Saat Materi Pandji Pragiwaksono Jadi Urusan Polisi, Para 'Korban' Roasting Malah Santai Banget
-
Buktikan Diri ke Mantan Suami, Shyalimar Malik Siapkan Putranya Jadi The Next Raffi Ahmad
-
Alas Roban Jadi Film Pertama Raih 1 Juta Penonton di 2026
-
Tangis Marshanda Pecah, Akui 17 Tahun Hidup dalam Penyangkalan Bipolar