Suara.com - Dua caleg PDIP, Arteria Dahlan dan Sri Rahayu yang mundur sukarela agar Romy Soekarno bisa dapat kursi di DPR RI memantik perhatian komika Panji Pragiwaksono. Rommy adalah putra Rachmawati Soekarnoputri yang berarti cucu dari Bung Karno.
Menurut Pandji, praktik tersebut tak ada bedanya dengan yang dilakukan Presiden Joko Widodo (Jokowi). Jokowi belakangan dianggap membangun dinasti politik dengan memberi karpet merah pada keluarganya di ajang kontestasi politik.
"Banyak orang termasuk saya sendiri ikut meramaikan praktik dinasti politik klan Mulyono," kata Pandji di konten Sila di kanal Youtube miliknya, Kamis (3/10/2024). Nama Mulyono merujuk pada sosok Jokowi yang belakangan ramai disebut-sebut publik.
Tapi mengejutkannya, Pandji melanjutkan, anak-anak Bung Karno juga melakukan hal serupa Jokowi.
"Tapi rupanya klan Soekarnoputra, Soekarnoputri melakukan aktivitas tersendiri untuk membangun politik dinasti," ujar Pandji.
Romy Soekarno merupakan caleg dari Dapil 6 Jawa Timur, sama seperti Arteria dan Rahayu. Raihan suara Romy di bawah kedua kader partai yang dipimpin Megawati Soekarnoputi itu.
Namun, secara mengejutkan Rahayu mundur, kemudian disusul Arteria. Dengan demikian, posisi Romy naik dan berhak melenggang ke Senayan.
Dalam sebuah wawancara yang audionya juga dibagikan ulang Pandji di X, Arteria mengaku mundur sebagai bentuk kepatuhan dan loyalitasnya pada Megawati, ketum sekaligus bibi atau tante dari Rommy Soekarno. Arteria juga mengaku sempat didatangi Romy.
Lantas apa kata Pandji soal ini?
"Sebenarnya, Bapak Arteria Dahlan juga bukan politisi favorit saya, tapi bukan berarti kemudian ketika kita lihat Arteria Dahlan dapat kursi yang sah bisa digantikan serta merta oleh orang lain hanya karena 'diminta' orang tersebut atau elit partai, itu nggak bener juga," ujar Pandji mengkritik.
Beda halnya, kata Pandji, jika pemilihan anggota legislatif dilakukan secara tertutup.
"Jadi kita pilih partai, nanti partai yang pilih. Tapi sekarang kan rakyat milih wajah, individu yang dia pengen, cuma ujung-ujungnya partai juga yang milih," ujar Pandji.
Lebih lanjut kata Pandji, hal ini membuktikan bahwa suara elit partai lebih penting ketimbang suara rakyat, sebuah fakta yang bikin miris.
"Dulu argumennya kan di dunia politik dinasti itu adalah 'lho kenapa nggak boleh politik dinasti, kan dipilih sama rakyat. Sekarang, nggak dipilih rakyat pun tetep bisa menjabat," kata Pandji Pragiwaksono.
Berita Terkait
-
Saat Materi Pandji Pragiwaksono Jadi Urusan Polisi, Para 'Korban' Roasting Malah Santai Banget
-
Respons Raffi Ahmad Namanya Disebut Pandji Pragiwaksono di Mens Rea
-
Materi Mens Rea Disoal, Pandji Pragiwaksono Sentil Kemunduran Literasi Komedi Indonesia
-
Namanya Disebut di Mens Rea Pandji Pragiwaksono, Raffi Ahmad: Udah Biasa Digituin
-
Polisi Bedah Materi "Mens Rea", Jadwal Pemeriksaan Pandji Pragiwaksono Menunggu Keterangan Ahli
Terpopuler
- Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
- Deretan Mobil Bekas 80 Jutaan Punya Mesin Awet dan Bandel untuk Pemakaian Lama
- Jadwal M7 Mobile Legends Knockout Terbaru: AE di Upper, ONIC Cuma Punya 1 Nyawa
Pilihan
-
Rumor Panas Eks AC Milan ke Persib, Bobotoh Bersuara: Bojan Lebih Tahu Kebutuhan Tim
-
Ekonomi Tak Jelas, Gaji Rendah, Warga Jogja Berjuang untuk Hidup
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
Terkini
-
4 Film Dodit Mulyanto, Sebelum Dijemput Nenek Sedang Tayang di Bioskop
-
Babak Baru Laporan Dokter Oky Pratama: Terlapor Mangkir Mediasi, Polisi Siapkan Saksi Ahli
-
Panen Uang Rp7 Juta Hasil Nabung Setahun di Pintu: Kok Gak Dimakan Rayap?
-
Dulu Sembunyi-Sembunyi, Ini 7 Potret Steffi Zamora dan Nino Fernandez saat Pacaran
-
Saat Materi Pandji Pragiwaksono Jadi Urusan Polisi, Para 'Korban' Roasting Malah Santai Banget
-
Buktikan Diri ke Mantan Suami, Shyalimar Malik Siapkan Putranya Jadi The Next Raffi Ahmad
-
Alas Roban Jadi Film Pertama Raih 1 Juta Penonton di 2026
-
Tangis Marshanda Pecah, Akui 17 Tahun Hidup dalam Penyangkalan Bipolar
-
Nadin Amizah dan Hindia Sukses Sihir Penonton di Anti Garing Show Volume 2
-
Geger! Cha Eun Woo Diduga Kemplang Pajak Rp240 Miliar, Begini Kronologinya