Suara.com - Aktor Kemal Palevi tidak terima dengan pertandingan putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia Zona Asia Timnas Indonesia vs Bahrain pada Kamis (10/10/2024).
Menurut podcaster tersebut, hasil laga semalam seharusnya diinvestigasi lantaran dicurangi oleh wasit Ahmed Al Kaf di detik-detik akhir.
"Sebenarnya sudah males apa-apa nyalahin wasit. Tapi yang ini beneran udah harus diinvestigasi!" geramnya, dikutip dari unggahannya di Instagram, Jumat (11/10/2024).
Kemal Palevi sangat heran mengapa wasit membiarkan tim Bahrain mendapatkan kesempatan tendangan sudut atau corner kick di waktu melebihi tambahan 6 menit.
"Kok dapat corner sih di waktu yang sudah lewat?" imbuhnya dengan huruf kapital.
Sebelum mengeluhkannya di Instagram, Kemal Palevi sempat menunjukkan kemarahannya di cuitan X.
"Tapi ini beneran sekesel itu woy. Dikasih waktu tambahan 6 menit, malah nyetak gol di menit ke-8," kesalnya.
Kemal Palevi curiga tim Bahrain sengaja melakukannya untuk menyingkirkan Indonesia, "Mau nyingkirin Indonesia gak gitu amat caranya woy."
Unggahan Kemal Palevi pun dipenuhi dengan kemarahan warganet. Banyak yang mendukung jika ada investigasi dilakukan.
Baca Juga: Cristian Gonzalez Sindir Wasit Ahmed Al Kaf Aslinya Pemain ke-12 Bahrain di Laga Kontra Indonesia
"Pak @erickthohir tolong usut tuntas pak," pinta seorang warganet sambil menandai akun Ketua Umum PSSI, Erick Thohir.
"Malu-maluin, sekelas kualifikasi Piala Dunia wasitnya berat sebelah," imbuh warganet lainnya.
"Kayaknya mereka malu sih. Masa kalah sama negara yang ranking FIFA-nya jauh di bawah. Lihat pemain Bahrain megang-megang wasit aja udah janggal. Itu kalo wasit Eropa dipegang-pegang begitu dikasih kartu kuning," kata warganet lain.
Berita Terkait
-
Timnas Indonesia Tahan Imbang Bahrain, Tantri Kotak Emosi ke Ahmed Al Kaf: Peluitnya ke Mana Sit!
-
Kiky Saputri Geram Indonesia Dicurangi Wasit Ahmed Al Kaf, Malah Diminta Lobi-lobi Jalur Dalam
-
Digeruduk Se-Indonesia, Instagram Wasit Ahmed AL Kaf Lenyap Usai Laga Indonesia vs Bahrain
-
Cristian Gonzalez Sindir Wasit Ahmed Al Kaf Aslinya Pemain ke-12 Bahrain di Laga Kontra Indonesia
-
Bikin Ngakak! Jerome Polin Ajari Wasit Ahmed Al Kaf Cara Hitung 90+6 yang Benar
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
Terkini
-
Slank Gelar Sayembara Cover Lagu 'Republik Fufufafa', Tantang Slankers Unjuk Kreativitas Tanpa Batas
-
Pilih Cerai dari Ridwan Kamil, Atalia Praratya Ungkap Harapan Baru di 2026
-
Rumah Keluarga dan Mobil Jadi Sasaran, Sherly Annavita Buka Rekaman CCTV Aksi Teror
-
Virzha hingga Zealous Meriahkan Pesta Tahun Baru Bertema Rock di Grand Sahid Jaya
-
Bahas 'Money Laundry' Jenderal Polisi, Pandji Pragiwaksono Bercanda Bawa-Bawa Nama Raffi Ahmad
-
Selamat! Frislly Herlind Dilamar Sang Kekasih
-
Liburan ke Jepang Tanpa Bawa Anak Angkat, Kiky Saputri Ungkap Faktanya
-
Inara Rusli dan Insanul Fahmi Rujuk, Wardatina Mawa Ikhlas Sambut Tahun Baru 2026
-
Resmi Jadi Duda Setelah Gagal Cerai Berkali-kali, Andre Taulany Ngebet Nikah Lagi di 2026
-
Nama Anak Steffi Zamora Terinspirasi dari Almarhumah Laura Anna?