Suara.com - Kiky Saputri berhasil mewujudkan keinginan sang ibu yang ingin memiliki rumah di kampung halamannya di Garut, Jawa Barat.
Dalam video yang dibagikan melalui media sosialnya, Kiky mengunggah percakapannya dengan sang ibu.
Dalam percakapan itu, komika tersebut menanyakan apa keinginan ibunya yang belum terwujud.
“Mah kira-kira ada kepenginan mama nggak yang belum terwujud?” tanya Kiky kepada sang ibu dikutip pada Sabtu (12/10/2024)
Sang ibu yang mendengar penuturan anaknya itu lalu merasa terharu lantaran selama ini dia merasa segala keinginannya telah dipenuhi oleh putrinya yang kini tengah mengandung.
Kiky yang sukses menjadi komika sekaligus komedian itu memang kerap membahagiakan orang tuanya. Tak tanggung-tanggung Kiky sempat memberangkatkan kedua orangtuanya umrah serta jalan-jalan ke luar negeri.
“Ya Allah alhamdulillah teh, semua apa yang eteh kasih untuk mama, orangtua, dan keluarga udah tercukupi semua,” jawab sang ibu.
Selanjutnya ibu Kiky menuturkan keinginan terbesarnya yang ingin memiliki rumah di kampung halamannya, yakni di Garut, Jawa Barat.
Baca Juga: Kiky Saputri Geram Indonesia Dicurangi Wasit Ahmed Al Kaf, Malah Diminta Lobi-lobi Jalur Dalam
“Ya cuma mama pengin, penginnya punya rumah di Garut di kampung kelahiran mama buat masa tua mama nanti,” lanjutnya.
Masih dalam unggahannya itu, istri Muhammad Khairi menunjukkan rumah idaman ibunya yang terletak di kampung kelahirannya itu.
Rumah megah dua lantai dengan cat warna krem terlihat sangat indah. Kiky mengaku terharu sekaligus bersyukur bisa mengabulkan keinginan terbesar ibunya tersebut.
“Setelah ditunda selama 1 tahun, akhirnya video ini bisa tayang. Masih sedikit lagi progresnya dan belum ada isinya, tapi alhamdulillah udah mulai keliatan bentuknya,” ungkap pemain Lapor Pak! itu.
“Bismillah pelan-pelan rumah impian Mamah di Garut bisa terwujud,” lanjutnya.
Unggahan Kiky disambut haru dan syukur dari para netizen.
Berita Terkait
-
Sule Tak Dapat Job TV 3 Tahun Gara-gara Tolak Di-roasting, Kasus Kiky Saputri atau Shandy Aulia?
-
Jejak Digital Kiky Saputri Sindir Jennie Malas Diungkit, Imbas Terciduk Nonton Konser BLACKPINK
-
Ingat Momen Resepsi, Kiky Saputri Mau Nikah Lagi
-
Kiky Saputri Dapat Ucapan Ultah Tak Lazim dari Andre Taulany, Bikin Pusing Orang yang Membacanya
-
Rayakan Ultah Pertama Bebingah, Adu Gaya Selvi Ananda dan Erina Gudono
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
Terkini
-
David Beckham Dianugerahi Gelar Kebangsawanan Sir dari Raja Charles III
-
Tahu Konflik di Rumah Tangga, Adik Bersaksi di Sidang Cerai Andre Taulany
-
Barbie Kumalasari Ngaku Ditipu Sahabat Sampai Rp225 Juta, Ancam Bakal Lapor Polisi
-
Bukan Penyanyi, Yura Yunita Dulunya Bercita-cita Jadi Analis Kimia
-
Raditya Dika Akui Punya Utang Budi pada Andien, Jasa 20 Tahun Lalu yang Tak Terlupakan
-
Gegara Dress Mini, Penampilan Olla Ramlan di Kampung Halaman Jadi Gunjingan
-
Yura Yunita Ungkap Pengalaman Menegangkan Saat Liputan di Penjara Nusakambangan
-
Barbie Kumalasari Klaim Rugi Ratusan Juta Rupiah Hingga Demam Tinggi Buntut Hinaan 'Nenek-Nenek'
-
Pantau Kondisi, Raffi Ahmad Ungkap Alasan Operasi Fahmi Bo Tertunda
-
Melly Goeslaw Unggah Foto Bareng BBB, Potret Terbaru Laudya Cynthia Bella Bikin Penasaran