Suara.com - Pengacara Baim Wong, Fahmi Bachmid bicara soal kemungkinan kliennya dan Paula Verhoeven rujuk.
Dalam acara Pagi-pagi Ambyar, Fahmi mengatakan jika segala keputusan ada di tangan pasangan tersebut. Tapi, sebelum keduanya menentukan apakah tetap berpisah atau tidak, ada proses mediasi yang akan menjadi jalan untuk mendamaikan keduanya.
“Saya berbicara secara hukum ya, di dalam surat edaran pasti didamaikan. Artinya yang mendamaikan bukan lagi saya,” kata Fahmi Bachmid dikutip pada Rabu (16/10/2024).
Sebelum Baim memutuskan untuk menggugat cerai Paula, pengacara yang menangani kasus anak Nikita Mirzani itu juga sudah berusaha meyakini kliennya atas keputusannya untuk bercerai.
“Saya sudah berkali-kali memberikan (pertimbangan) apakah ini harus saya ajukan? ‘ajukan bang’ artinya itu menjadi keputusan dia (Baim Wong),” ungkapnya.
Di dalam prosesnya, pengadilan akan memberikan waktu satu bulan untuk mendamaikan kedua belah pihak.
Jika dalam kurun waktu yang telah ditentukan kedua belah pihak tak bisa didamaikan, maka proses cerai dilanjutkan sampai mendapat ketuk palu hakim.
“Tapi hukum itu telah memberikan waktu satu bulan. Dalam waktu satu bulan mereka harus damai atau tidak damai, mereka yang memutuskan,” ujar Fahmi.
Baca Juga: Lempar Isu Paula Verhoeven Selingkuh, Baim Wong Kini Malah Dituding Main Serong Duluan
Dalam proses mediasi nanti baik Baim maupun Paula keduanya harus hadir. Saat keduanya bertemu, Fahmi mengatakan dia akan keluar dan membiarkan pasangan tersebut berbicara dari hati ke hati.
“Mereka dipanggil harus hadir dan pasti akan dipertemukan, dan saya mau minta keluar karena saya tidak mau masuk di dalam persoalan batiniah tersebut,” ungkap Fahmi.
Mediasi sendiri merupakan upaya mendamaikan atau menyelesaikan konflik dengan melibatkan pihak ketiga sebagai mediator.
“Mereka didamaikan, mediasi itu untuk mendamaikan,” kata Fahmi.
Baim Wong sebelumnya telah melakukan konferensi pers terkait gugatan perceraian yang dilayangkan kepada Paula Verhoeven.
Dalam konferensi pers tersebut, ayah dua anak itu membawa kabar mengejutkan. Dia mengaku telah diselingkuhi Paula.
Berita Terkait
-
3 Artis yang Langsung Ditawari Hotman Paris Jadi Aspri Usai Cerai, Terbaru Raisa
-
4 Kesamaan Perceraian Andre Taulany dan Baim Wong, Dokumen Bocor hingga Pengacara yang Dampingi
-
5 Fakta Menarik Film Korea Tunnel, Bakal Di-remake Baim Wong jadi Versi Indonesia
-
Sukma dan Lembayung Sukses di Korea, Baim Wong Kini Remake Film Tunnel
-
4 OOTD Paula Verhoeven: Tampil Stylish di Lapangan Padel Meski Berhijab!
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Stagnan, Tapi Antam Masih Belum Tersedia
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
Terkini
-
Sosok Sabrina Alatas di Pusaran Isu Cerai Hamish-Raisa, Masih Kerabat Nadine Chandrawinata
-
Mengintip Pop-up Store TREASURE di Jakarta, Banyak Spot Foto Lucu Hingga Merchandise Edisi Terbatas
-
Siapa Admin Wali Kota Surabaya yang Kini Mengundurkan Diri Gara-Gara Rekaman Suaranya Bocor?
-
Momen Megawati Sebut Dirinya Paket Lengkap: Aku Anak Presiden, Pintar dan Banyak yang Naksir
-
Ahmad Sahroni Akhirnya Bicara Soal Penjarahan di Rumahnya, Ngaku Sembunyi di Atas Plafon
-
Ruben Onsu Tegur Fans Sarwandah dan Giorgio Soal Unggahan Anak, Mantan Istri Beri Balasan Menohok
-
Diduga Rencanakan Rumah Baru dengan Selingkuhan, Hamish Daud Dihujat: Bayar Karyawan Aja Gak Bisa
-
Makna Tersembunyi di Balik Koleksi Baju Anak Celine Dion, Benarkah Demonik?
-
Pementasan Teater Indonesia Kita ke-44 Hadirkan Sindir Keras Si Punya Kuasa Lewat 'Pasien No.1'
-
Rebutan Cowok Berujung di Kantor Polisi, Ekspresi Petugas saat Interogasi Pelajar Disorot