Suara.com - Mantan kuasa hukum Paula Verhoeven, Ana Sofa Yuking baru-baru ini menyebut Paula sempat berharap rumah tangganya dengan Baim Wong dapat dipertahankan.
Ana Sofa Yuking mengatakan jika Paula menyampaikan harapan tersebut saat datang berkonsultasi dengannya.
“Proses konsultasi itu sudah berjalan, lalu kemudian di bulan Mei, Paula kemudian memberikan kuasa kepada kami untuk membantu menyelesaikan persoalan rumah tangga dengan Baim, yang memang pada waktu itu sudah sampai tahap siap-siap untuk bercerai,” papar Ana Sofa Yuking.
“Tapi, Paula berharap waktu itu memang supaya (perceraian) ini tidak terjadi, masih bisa diperbaiki hubungannya gitu,” lanjut Ana Sofa Yuking.
Lebih lanjut, Ana Sofa Yuking mengaku pihaknya telah melakukan segala cara untuk mendamaikan Paula dan Baim. Tak tanggung-tanggung, ia juga sempat melakukan komunikasi dengan tim pengacara Baim tentang kemungkinan terburuk jika upaya ini tak kunjung membuahkan hasil.
“Kita sudah sampaikan kalaupun memang perkawinan ini sudah tidak bisa dipertahankan, baiknya dilakukan proses perceraian yang baik-baik saja ya. Mengingat mereka punya keluarga besar masing-masing, dan yang pasti mereka memiliki buah hati ya, pihak yang masih di bawah umur,” ungkapnya.
Sayangnya, Baim malah tetep mantap mendaftarkan gugatannya di Pengadilan Agama Jakarta Selatan.
“Nah Paula waktu itu masih berharap ini masih bisa diperbaiki, dan minta waktu dua minggu waktu itu sejak bertemu. Kadarullah, sejak kami bertemu hari Minggu, haru Selasa ternyata Baim mendaftarkan gugatannya. Kalau ini sudah sampai prosesnya di pengadilan, tentu yang terbaik adalah menyelesaikan persoalan ini di persidangan,” paparnya panjang.
Keinginan Paula untuk memperbaiki rumah tangganya tersebut seolah selaras dengan pernyataannya yang menyebut jika dirinya beruntung memiliki suami seperti Baim Wong. Padahal, saat Paula mengungkapkan hal itu, Baim telah menalaknya.
Baca Juga: Gara-gara Satria Mulia, Sosok Niko Surya Teman Baim Wong Ini Jadi Sorotan
“Sosok Baim ini sangat berarti. Aku bersyukur diperkenalkan Baim dalam hidup aku. Kenapa? Karena aku berdoa sosok yang bisa imamin aku. Alhamdullilah dapat saat itu, yang bekerja keras dapat juga,” cerita Paula.
Selain itu, Paula juga menceritakan perihal Baim Wong yang selalu memberikannya kebebasan dalam melakukan apapun. Menurut Mama Pau, panggilan akrabnya, Baim tidak pernah membatasai pergerakan yang dilakukannya.
“Dia (Baim Wong) nggak pernah ngebatesin apa pun yang aku lakukan selama ini. Dia juga nggak pernah ngatur-ngatur aku. Hanya saja aku harus tahu diri, apalagi setelah menikah,” terang Paula.
Kontributor : Anistya Yustika
Berita Terkait
-
Hadiri Sidang Cerai, Baim Wong Mohon Doa
-
Beda dengan Baim Wong, Paula Verhoeven Ogah Umbar Aib Suami Demi Anak-Anak
-
Sudah Talak Paula Verhoeven Sejak April, Konten Baim Wong Dorong Istri Disorot: Kelihatan Kesal
-
Satria Mulia Diduga Tuding Paula Verhoeven Pernah jadi Ani-ani: Koko-koko Kelapa Gading!
-
Baim Wong Dicurigai Tuduh Paula Selingkuh Demi Hak Asuh Anak, Psikolog Beri Komentar Menohok
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
- 58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Ada Item Digimon, Diamond, dan Skin
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Mirip Honda Brio untuk Wanita
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Sunscreen Wardah Untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Atasi Tanda Penuaan
Pilihan
-
Trofi Piala Dunia Hilang 7 Hari di Siang Bolong, Misteri 59 Tahun yang Tak Pernah Tuntas
-
16 Tahun Disimpan Rapat: Kisah Pilu RR Korban Pelecehan Seksual di Kantor PLN
-
Harga Pangan Nasional Hari Ini: Cabai Makin Pedas
-
FIFA Atur Ulang Undian Piala Dunia 2026: 4 Tim Unggulan Dipastikan Tak Segrup
-
Pengusaha Sebut Ketidakpastian Penetapan UMP Bikin Investor Asing Kabur
Terkini
-
Soroti Konflik Lahan TNTN Riau, Chicco Jerikho 'Colek' Menhut Raja Juli
-
Inara Rusli Diduga Jadi Selingkuhan Pria Beristri, Padahal Anak Sulung Larang Punya Pasangan
-
Maia Estianty Dihujat karena Tampak Cuek, Dul Jaelani Justru Nangis Tahu Alyssa Daguise Hamil
-
8 Artis yang Umumkan Kehamilan Sepanjang 2025, Termasuk Alyssa Daguise
-
5 Fakta Tristan Molina, Pacar Baru Olla Ramlan yang Seumuran dengan Putranya Sendiri
-
Bella Bonita Murka Fisik Anaknya Tanpa Filter Dihina Tak Sesuai Ekspektasi
-
Hoaks atau Fakta? Ustaz Derry Sulaiman Tutupi Hubungan Gelap Inara Rusli dan Insanul Fahmi
-
Kronologi Mudy Taylor Meninggal: Sesak Napas, Ada Cairan di Jantung
-
Massive Music Hadirkan Solusi Musik untuk Sineas di JAFF Market: Lebih Cepat dan Akurat!
-
Selamat Jalan Mudy Taylor, Komika Unik Melawak Sambil Bernyanyi