Suara.com - Momen adik Raffi Ahmad, Annisa Saadiyah Ifat alias Nisya Ahmad, mengikuti agenda rapat DPRD Jawa Barat pada Jumat (25/10/2024) santer mencuri atensi publik.
Dalam agenda rapat tersebut, Nisya Ahmad tampil di depan podium untuk memaparkan gagasan fraksi terkait Ranperda APBD Provinsi Jawa Barat Tahun 2025.
Usai menyampaikan gagasan fraksi di depan podium, adik ipar Nagita Slavina tersebut mengaku sempat dirundung perasaan gugup.
"Mohon maaf apabila ada salah-salah kata karena ada keringat dingin. Terima kasih," kata Nisya Ahmad.
Diduga karena ingin mencairkan suasana, anak Amy Qanita tersebut mendadak melontarkan sebuah pantun di bagian akhir.
"Bila Anda memancing ikan, jangan lupa bawa umpan. Bila kita seiring sejalan, semua menjadi ringan. Terima kasih," tutur Nisya Ahmad.
Cuplikan unggahan video Nisya Ahmad dalam rapat DPRD Jawa Barat ini viral hingga menyebar luas ke sejumlah akun gosip.
"Momen Nisya Ahmad grogi hingga akui keringat dingin saat bicara di podium sidang DPRD Jabar," tulis akun @gossipnesia, dilansir pada Selasa (29/10/2024).
Perihal itu, sejumlah netizen turut memberikan respons dan komentar yang beragam. Sebagian netizen melontarkan kritik menohok untuk Nisya Ahmad.
Baca Juga: Raffi Ahmad Tak Pikirkan Gaji Utusan Khusus Presiden: Udah Dikasih Banyak Rezeki
"Bukan tipe orang yang bisa kerja, mohon maaf. Kenapa dia disuruh duduk di sana?" tulis seorang netizen.
"Gak jelas kemampuannya apa," ucap netizen lain.
"Kalau bukan job-nya terus dipaksa, ya begitu," ujar netizen yang lainnya.
Untuk informasi tambahan, Nisya Ahmad mendapat kursi sebagai anggota DPRD Jawa Barat periode 2024-2029 kendati kalah suara dalam Pileg 2024 lalu.
Mantan istri Andika Rosadi itu menggantikan posisi rekan sejawatnya dari PAN, Thoriqoh Nashrullah Fitriyah, yang mengundurkan diri.
Di Pileg 2024 Dapil II Jawa Barat, Nisya Ahmad yang meraup 50.422 suara kalah unggul dari Thoriqoh Nashrullah Fitriyah yang mendapat 58.495 suara.
Berita Terkait
-
Raffi Ahmad Bantah Gelar Doktor yang Diperolehnya untuk Memudahkan Jalan Jadi Utusan Khusus Presiden
-
Irfan Hakim Sempat Geli Lihat Raffi Ahmad Dilantik Jadi Utusan Presiden: Muka Lo Kenapa?
-
Jadi Istri Utusan Khusus Presiden, Outfit Kondangan Nagita Slavina Capai Setengah Miliar Rupiah
-
Kesan Raffi Ahmad Usai Ikut Retreat Kabinet Merah Putih di Magelang: Capek Tapi...
-
Raffi Ahmad Tak Pikirkan Gaji Utusan Khusus Presiden: Udah Dikasih Banyak Rezeki
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
Terkini
-
Mengenal Sosok Tata Cahyani: Mantan Menantu Soeharto yang Kini Jadi Mertua DJ Patricia Schuldtz
-
ALPHA DRIVE ONE Resmi Debut, Arno Absen Tampil Akibat Patah Tulang
-
Iklan Lawas Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Viral, Diduga Awal Kisah Buku Broken Strings
-
Timothy Ronald Dipolisikan Kasus Dugaan Penipuan Kripto, Kerugian Tembus Rp 3 Miliar
-
Inara Rusli Sebut Janda Tak Wajib Pakai Wali Nikah, Ustaz Derry Sulaiman: Tidak Sah Hukumnya!
-
BoA Hengkang dari SM Entertainment, Tutup Perjalanan Seperempat Abad
-
Kepala Putus hingga Masuk Peti, Prilly Latuconsina Syok Baca Naskah Danur: The Last Chapter
-
Film Suka Duka Tawa Tawarkan Buy 1 Get 1 Free di m.tix, Cek Syaratnya
-
Digugat Rp5 Miliar Terkait Jasa Pelolosan Akpol, Adly Fairuz Bantah Pernah Menipu
-
Jennifer Coppen Unggah Foto Baru Jelang Nikah dengan Justin Hubner, Ibu Dali Wassink Bereaksi