Suara.com - Pernikahan dua personel Sabyan Gambus, Nissa Sabyan dengan Ayus, rupanya sudah sampai ke telinga ayah dari Ririe Fairus, atau yang akrab disapa Erie.
Oji mengaku mengetahui kabar pernikahan mantan menantu laki-lakinya itu dari keluarga, bukan dari pihak Ayus.
"Saya denger dia seminggu yang lalu sudah menikah, ya silakan aja. Tanya Ayus aja. Kita sebagai orang tua nggak ada apa-apanya," kata Oji, dikutip dari kanal YouTube Intens Investigasi, Kamis (28/11/2024).
Oji menambahkan, "Kalau denger dari mulut keluarga sih sudah dengar. Iya, sudah menikah dia."
Rupanya, Ayus tidak memberi kabar Oji maupun mengundangnya ke pernikahannya dengan Nissa Sabyan yang digelar secara intim.
Tapi menurutnya, Ayus memang tidak perlu mengundangnya ke acara sakralnya.
"Belum, belum ada (Ayus ngasih kabar). Nggak perlu lah (ngundang), itu pribadi dia," lanjutnya.
Sebelum menikah, Ayus maupun Nissa Sabyan diakui tidak meminta maaf lebih dulu. Baik kepada keluarga maupun secara pribadi kepada Oji.
Oji menambahkan, "Enggak ada, (Ayus) enggak ada minta maaf. urusan nafsi-nafsi aja."
Baca Juga: Berbunga-bunga di Unggahan Terbaru, Ririe Fairus Kutip Ayat Al Quran Soal Ketetapan Tuhan
Hal terpenting bagi Oji adalah Ririe Fairus kini sudah bisa menafkahi diri sendiri dan fokus membesarkan kedua cucunya, yang merupakan anak dari Ayus.
"Yang penting Erie gedein anaknya berdua sampai ke depan, gitu aja," tegasnya.
"Sekarang Erie udah enggak mikirin dia lagi, mikirin anaknya aja besarin, karir, pendidikannya, gitu aja. Udah bisa cari nafkah sendiri Erie," pungkas Oji.
Diketahui, Ayus dan Nissa Sabyan menikah pada 4 Juli 2024 di rumah mempelai wanita. Acara sakral ini digelar secara tertutup dan hanya dihadiri kerabat terdekat.
Sayangnya, hubungan asmara Ayus dan Nissa Sabyan diawali dengan kontroversi, yakni perselingkuhan.
Ketika Ririe Fairus mengetahui Ayus berselingkuh dengan Nissa Sabyan, perempuan dua anak itu langsung menggugat cerai. Mereka resmi berpisah pada 24 Maret 2021.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
Terkini
-
ALPHA DRIVE ONE Resmi Debut, Arno Absen Tampil Akibat Patah Tulang
-
Iklan Lawas Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Viral, Diduga Awal Kisah Buku Broken Strings
-
Timothy Ronald Dipolisikan Kasus Dugaan Penipuan Kripto, Kerugian Tembus Rp 3 Miliar
-
Inara Rusli Sebut Janda Tak Wajib Pakai Wali Nikah, Ustaz Derry Sulaiman: Tidak Sah Hukumnya!
-
BoA Hengkang dari SM Entertainment, Tutup Perjalanan Seperempat Abad
-
Kepala Putus hingga Masuk Peti, Prilly Latuconsina Syok Baca Naskah Danur: The Last Chapter
-
Film Suka Duka Tawa Tawarkan Buy 1 Get 1 Free di m.tix, Cek Syaratnya
-
Digugat Rp5 Miliar Terkait Jasa Pelolosan Akpol, Adly Fairuz Bantah Pernah Menipu
-
Jennifer Coppen Unggah Foto Baru Jelang Nikah dengan Justin Hubner, Ibu Dali Wassink Bereaksi
-
Sinopsis Surat untuk Masa Mudaku, Film Indonesia Original Netflix Pertama di 2026