Suara.com - Yovie & Nuno membuktikan kalau mereka masih menjadi salah band yang digemari banyak orang. Sebagai bukti, lagu "Misal" mampu tembus 10 juta stream di aplikasi musik Spotify.
Lagu "Misal" sendiri dirilis pada 22 Desember 2022. Lagu ini dirilis setelah Yovie & Nuno tidak lagi diperkuat Yovie Widianto dan memiliki formasi baru Ady Julian (keyboard), Adhyra Yudhi (vokal), Chico Andreas (vokal), dan Muchamad Ahadiyat (gitar).
Pencapaian ini tentu saja sangat disyukuri seluruh personel Yovie & Nuno. Ini menjadi bukti bahwa band yang terbentuk pada Maret 2001 ini memiliki kualitas yang tak berubah dan punya banyak penggemar setia.
"Kami enggak menyangka lagu ini sudah banyak yang streaming, di YouTube juga dan komentarnya positif," kata Chico kepada wartawan.
Meski tak lagi diperkuat Yovie Widianto yang lebih memilih di belakang layar, personel Yovie & Nuno selalu percaya diri dalam berkarya.
"Kami selalu optimis berkarya, dari awal kami berkarya selalu mencurahkan 100 persen hati kami. Jadi seperti kata Mas Yovie, kalau kita berkarya pakai hati, karya kami akan sampai ke pendengarnya," ujar Chico menyambung.
Yovie & Nuno pun berharap terus medanapt dukungan dari para penggemar, agar mereka terus semangat berkarya dan memberikan lagu-lagu terbaik.
"Harapan kami sebagai musisi tentu saja ingin selalu di-support sama teman-teman juga," tutur Adhyra.
Lagu "Misal" diciptakan oleh Arsy Widianto yang merupakan putra dari Yovie Widianto. Lagu ini bercerita tentang seorang pria yang ditinggal kekasihnya, namun tetap mencintainya.
Baca Juga: Heboh Hannah Al Rashid Belum Dibayar Main Video Klip Yovie & Nuno, Sony Music Klarifikasi
Arsy mengatakan bahwa lagu ini terinspirasi dari pengalaman pribadinya, tetapi ia yakin bahwa situasi ini pernah dialami orang lain.
Lagu "Misal" berhasil membawa Yovie & Nuno masuk nominasi AMI Awards 2023 di kategori Duo/Grup Pop Terbaik.
Berita Terkait
-
Heboh Hannah Al Rashid Belum Dibayar Main Video Klip Yovie & Nuno, Sony Music Klarifikasi
-
Yovie & Nuno Hadirkan Nuansa Optimis dan Positif di Single 'Yang Baru'
-
Dulu Dikabarkan Dekat, Dikta Puji Prilly Latuconsina Sebagai Pasangan Ideal
-
Profil Dikta Eks Yovie & Nuno, Bikin Terpesona saat Main Tenis
-
Lagi Curhat di Panggung, Dikta Mendadak Diserang Tomcat
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 5 Bek Kanan Terbaik Premier League Saat Ini: Dominasi Pemain Arsenal
Pilihan
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
-
Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
Terkini
-
Bukan Horor Biasa, Adinda Thomas & Aulia Sarah Optimis Sosok Ketiga: Lintrik Tembus 3 Juta Penonton
-
Sudah Punya Istri, Caption Keenan Pearce Singgung 'Future' Malah Disangka untuk Raisa
-
Sinopsis Dusun Mayit: Amanda Manopo Hadapi Teror Mistis di Gunung Welirang
-
Berapa Usia Sabrina Alatas? Ternyata Zodiaknya Sama dengan Raisa
-
50 Tahun Menginspirasi Power Rangers, Super Sentai di Ujung Tanduk
-
Dari Vinyl hingga Streaming: JIAVS 2025 Rangkul Masa Depan dan Nostalgia Dunia Audio
-
Kisah David Ozora Jadi Film, Jonathan Latumahina: Kesempatan Buat Orang Tahu Semua Kejadiannya
-
Angga Yunanda: Syuting Bareng Shenina Cinnamon Lebih Menyenangkan Setelah Jadi Suami Istri
-
Angga Yunanda Hampir Menyerah Saat Syuting Bareng Amanda Manopo
-
5 Film yang Diprediksi Sapu Nominasi di Oscar 2026, Frankenstein hingga Avatar: Fire and Ash