Suara.com - Dokter Richard Lee buka suara terkait skincare DNA Salmon miliknya yang ramai diperdebatkan. Akui khilaf, dr. Richard Lee pun mengakui DNA Salmon yang dijualnya adalah re-package dari merek lain.
Hal itu diakui Richard Lee usai Denny Sumargo mempertanyakan keaslian skincare tersebut. Di depan Richard, Densu sapaannya mengelupas skincare DNA Salmon yang dibeli karyawannya dari Richard Lee.
"Ini punya karyawan saya, ini dibeli Rp 1,5 juta sekian diskon jadi Rp 700 ribu, saya cek ada di e-commerce harganya cuma Rp 500-an, mereknya sama seperti ini. Saya kopek (lepas sticker) buat anda. Nah ini dia, super pitchia, jadi ini sebenarnya produk siapa?" tanya Denny Sumargo sambil memegang produk berwarna merah muda itu, dikutip dari TikTok @rf0919, Minggu (15/12/2024).
Tak bisa mengelak, Richard Lee langsung meminta maaf. Ia mengaku khilaf telah mengklaim produk DNA Salmon yang dijual tersebut sebagai miliknya.
"Saya akan jawab, pertama saya minta maaf dengan masyarakat. Ada satu videoku bahwa itu produk buatanku, itu kekhilafanku, aku minta maaf pada kalian semua, minta maaf kekhilafanku dalam marketing," kata Richard Lee.
Kendati demikian, Richard Lee mengaku sudah mengoreksi pemasarannya dengan menyebut DNA Salmonnya produk dari Korea. Diakui, produk DNA Salmon yang selama ini dijual Richard Lee adalah merek Ribeskin yang ditutupi stikernya.
"Tapi di video lainnya aku sering banget koreksi hal tersebut bahwa itu adalah produk Korea, itu adalah Ribeskin dan aku punya kerja sama dengan perusahaan tersebut," terangnya.
Richard menjelaskan tak mungkin berani asal menutup stiker tanpa izin. Ia pun selama ini percaya diri saja lantaran penjualan Ribeskin yang di-repackage menjadi DNA Salmon miliknya menjadi penjualan nomor satu di Indonesia.
"Kenapa aku kasih sticker karena memang diizinkan dan ada kerjasamanya, dan penjualanku paling banyak se-Indonesia bang," beber Richard Lee ke Denny Sumargo.
Baca Juga: Curhat ke Praz Teguh, Denny Sumargo Akui Pusing Hadapi Persoalan Agus Salim
Kemudian, Richard Lee menjelaskan soal DNA Salmon miliknya yang disebut overclaim. Meski kini sudah ditarik BPOM, Richard menjelaskan hal itu bukan karena kandungan DNA Salmon yang palsu.
"Fix di sini isinya DNA Salmon, bukan DNA Lele atau apa yang dituduhkan, fix kok ini menurut keterangan Ribeskinnya. Lalu benar kah produk ini ditarik BPOM? Benar kok," tuturnya.
Namun, produk tersebut ditarik bukan karena kepalsuan kandungannya atau lantaran produk berbahaya. Menurut Richard, produk DNA Salmon miliknya ditarik karena masalah izin edar.
"Karena BPOM menganggapnya ini cuma boleh dioles nggak boleh pakai jarum atau aplikator. Ini izinnya kosmetik menurut BPOM, jadi hanya boleh dioles dan nggak boleh pakai aplikator kecil-kecil, kalau di negaranya, di Korea itu dijual bebas, di US juga, regulasinya nggak sama," ujarnya.
Richard Lee mengakui kelicikannya tak menaikkan izin DNA Salmon sebagai obat. Sebab jika ia tidak memakai izin kosmetik regulasinya akan lamban dan baru diizinkan 3 tahun kemudian.
"Lu kalau mau naikin ini bisa dijual, naikin lagi statenya ke obat dan obat 2 sampai 3 tahun baru jadi, kita akuin dulu kita mau cepet-cepet aja, kita akuin lah," ungkap Richard Lee.
Berita Terkait
-
Sudah Atur Jadwal Buat Debat Terbuka dengan Dokter Richard Lee, Dokter Detektif Malah Mangkir
-
Ikut-ikutan Bikin Konflik Baru dengan Teh Novi, Denny Sumargo Tegur Agus Salim
-
Konflik Teh Novi vs Alvin Lim Makin Panas, Denny Sumargo Tegas Tak Mau Ikut Campur
-
Gelar PhD Disebut Abal-Abal, dr Richard Lee Minta Maaf: Saya Tidak Tahu Track Record Kampusnya
-
Anak Dibilang Lebih Mirip Istri, Denny Sumargo Ngaku Kena Mental
Terpopuler
- 6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Tablet Snapdragon Mulai Rp1 Jutaan, Cocok untuk Pekerja Kantoran
- 7 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki Terbaik Budget Pekerja yang Naik Kendaraan Umum
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
-
Minta Restu Merger, GoTo dan Grab Tawarkan 'Saham Emas' ke Danantara
Terkini
-
6 Kontroversi Miss Universe 2025 yang Menggemparkan Ajang Kecantikan Dunia
-
Detik-Detik Ariana Grande Diserang Penggemar saat Promo Film Wicked di Singapura
-
Bakal Dituntut Balik Reza Gladys Rp504 Miliar, Nikita Mirzani Tertawa di Penjara
-
Buka Peluang Damai, Erika Carlina Hanya Ingin DJ Panda Tulus Akui Kesalahan
-
Profil Maipa Khalifah, Sosok Ibu Pengganti Ruben Onsu yang Terpisah Selama 40 Tahun
-
5 Drakor di Disney+ Tahun Depan, Wajib Masuk Daftar karena Ada Bae Suzy dan Kim Seon Ho
-
Sinopsis Made in Korea, Drakor Comeback Hyun Bin di Disney Plus Hotstar
-
4 Fakta Remake 'My Wife is A Gangster', SinemArt Hadirkan 'Bini Gue Preman'
-
Senderan di Bahu Nicholas Saputra, Raisa Langsung Dijodoh-jodohkan
-
Reza Arap Lamar Lula Lahfah? Bakal Nikah Beda Agama