Suara.com - Dewi Perssik ikut menanggapi kisruh perseteruan antara Nikita Mirzani dan Fitri Salhuteru.
Saat melakukan siaran langsung di media sosialnya, seorang warganet bertanya pendapat penyanyi dangdut itu soal perseteruan dua perempuan yang dulu sempat bersahabat.
“Ya mungkin udah capek kali ya. Ya namanya orang, nggak semuanya itu takut,” kata Dewi Perssik dikutip dari kanal YouTube Ruang Artis pada Kamis (2/1/2025)
Sikap Fitri Salhuteru yang kemarin sempat diam dan tak membalas segala pernyataan Nikita, menurut Dewi karena dia tidak ingin cari masalah.
“Kan aku bilang nggak semua orang itu takut, orang diam itu bukan berarti takut, kadang dia nggak pengin cari masalah, kadang dia capek huru-hara,” ujarnya.
Menurut Dewi, tidak semua orang bisa menerima segala ejekan dan hinaan, termasuk Fitri Salhuteru.
“Nggak semua orang kan bisa menerima fitnah, bisa menerima ejekan, bisa menerima hinaan. Kita itu manusia bukan malaikat,” tandasnya.
Dia meminta warganet untuk bertindak seolah sedang berada di posisi Fitri Salhuteru saat ini.
Baca Juga: Silsilah Keluarga Fitri Salhuteru, Cucu Tokoh yang Merebut Perkebunan dari Tangan Belanda
“Sekarang kita posisikan ke kamu aja deh, kalau kamu ibaratnya dikata-katain, dikatain miskin, dikatain ini-itu, apa iya kamu diam aja?” tanya Dewi Perssik.
Fitri Salhuteru dinilai sudah terlalu banyak diam, namun saat ada yang berani menyeret nama suami serta anaknya, maka dia tidak lagi bisa diam, kata Dewi Perssik.
“Mungkin sekali dia diam, dua kali diam, ketiga diam, lama-lama kalau dia mengganggu suaminya, dia merendahkan suaminya, merendahkan anaknya, singa macan aja bangun,” kata perempuan asal Jember, Jawa Timur.
“Apalagi manusia yang punya perasaan, punya pikiran. Ya Kak Fitri kayak gitu,” lanjutnya.
Seolah memberikan dukungannya kepada Fitri Salhuteru, pemilik nama Dewi Murya Agung itu yakin bahwa tidak ada manusia yang takut kepada manusia lainnya. Termasuk Fitri Salhuteru yang kini akhirnya berani menghadapi Nikita Mirzani.
“Ini udah tahun 2025, lebih baik sekarang fokuskan ke diri sendiri. Nggak ada manusia takut dengan manusia, itu aja sih pesan aku,” tandasnya.
Berita Terkait
-
5 Potret Adu Gaya Artis Liburan Tahun Baru Bareng Pacar di Luar Negeri
-
Fitri Salhuteru Bongkar Aib Nikita Mirzani, Antonio Dedola Puas: Karma Akan Datang
-
Tepis Tudingan Nikita Mirzani Soal Anaknya Kasar, Fitri Salhuteru Tunjukkan Momen Renzo Akur dengan Teman-temannya
-
Lama Tutupi Kejahatan Nikita Mirzani, Fitri Salhuteru Singgung Anak: Mulut Biadab Itu ...
-
Fitri Salhuteru Sebut Nikita Mirzani 'Ibu Biadab', Bertekad Lawan dengan Fakta dan Data
Terpopuler
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Deretan Pemain Top di Drama Korea The Manipulated, Ada Ji Chang Wook
-
Netflix dan Sony Kembali Berkolaborasi untuk Sekuel KPop Demon Hunters, Catat Jadwal Rilisnya!
-
Sinopsis Mengejar Restu: Perjuangan Dhini Aminarti Selamatkan Rumah Tangga
-
Katrina Kaif Lahirkan Anak Pertama di Usia 42 Tahun, Ini Ungkapan Bahagia Vicky Kaushal
-
Beredar Potret Jule Tak Berhijab Bareng Selingkuhan Usai Dicerai Na Daehoon, Caption-nya New Janda
-
Bukan Nasi Goreng, Maher Zain 'Bucin' Sama Ubi Cilembu Sampai Dibawakan saat Live TV
-
Sinopsis Film Biopik Michael Jackson, Jaafar Jackson Perankan King of Pop
-
Hadirkan Adipati Dolken dan Mawar de Jongh, Ini Sinopsis Film What's Up With Secretary Kim?
-
5 Film dan Series Bollywood Terbaru yang Tayang di Netflix November 2025
-
4 Potret Penampakan Pasca Ledakan di SMA 72, Kotak Amal Pecah hingga Siswa Dibopong