Suara.com - Jennifer Coppen menceritakan momen tak terlupakan di hari ulang tahun anaknya, Kamari yang pertama tanpa Dali Wassink.
Saat itu, Jennifer Coppen yang baru saja kehilangan Dali Wassink selalu berdoa meminta petunjuk jika mendiang suaminya hadir di hari ulang tahun anaknya.
"Jadi sebelum ulang tahun Kamari itu aku selalu berdoa. Terus aku juga sering bicara sama papa Dali kalau anaknya mau ulang tahun. Kasih aku tanda kalau misalkan kamu di sini," ujar Jennifer Coppen dilansir dari TikTok @gadget_terbaik.
Jennifer Coppen lantas mengalami suatu kejadian tak terduga di malam sebelum Kamari ulang tahun. Kala itu, perempuan 23 tahun ini sedang membuat kue ulang tahun untuk anaknya.
"Suatu hari sebelum Kamari ulang tahun, aku lagi bikin kue tart sendiri dan aku dekor balon-balon," kata Jennifer Coppen.
Jennifer Coppen yang juga membuka rekaman CCTV saat kejadian itu mengatakan balon ulang tahun anaknya yang sudah diletakkan di atas lemari tiba-tiba jatuh sendiri.
Padahal, putri dari penyanyi Richardo Benito ini sudah memastikan balon itu tak akan mudah jatuh karena sudah ditempel kuat di atas lemari.
"Ini lihat enggak ini posisi AC enggak hidup dan enggak ada angin di sini. Ini balon tak lem jadi kuat nempelnya. Tapi, ini balon tiba-tiba gerak sendiri sekitar jam setengah 12 malam," imbuhnya.
Tak hanya itu, Jennifer Coppen juga memperlihatkan tisu bergerak sendiri di waktu yang berbeda.
Baca Juga: Nikita Mirzani Girang Dibela Hotman Paris, Kini Salahkan Polres Jaksel: Enggak Paham Hukum
"Terus ada lagi ini kan tempat sampah, lihat tisunya (gerak). Kalau dibilang tisunya enggak masuk akal kan," ucap Jennifer.
Saat hendak tidur, Jennifer Coppen mengatakan anaknya sempat terbangun dan tiba-tiba duduk melambaikan tangan sambil memanggil ayahnya, Dali Wassink.
Jennifer Coppen mengatakan momen Kamari melambaikan tangan itu terjadi juga tepat dengan 100 hari Dali Wassink.
"Aku kan tidur sama Kamari, terus dia kan kebangun tiba-tiba dia duduk langsung nunjuk "Dadah Papa" dan itu seratus harinya papa Dali juga," katanya.
Sejumlah warganet pun merasa merinding mendengar cerita Jennifer Coppen di hari sebelum Kamari ulang tahun tersebut.
"Langsung merinding," kata @guy***. "Itu qorinnya papa Dali," komentar @agu***. "Papa Dali seneng lihat anak mau ulang tahun," imbuh @minerin**.
Berita Terkait
-
Pengajian Bareng Lagi Usai Dihujat, Habib Zaidan Langsung Peluk Gus Miftah sampai Nangis
-
Jennifer Coppen Hadiahkan Mobil untuk Ibu Mertua: Terima Kasih telah Izinkan Dali Bersamaku
-
Dicibir Tak Sopan ke Sunhaji, Gus Miftah Ngadu dan Minta Pembelaan dari Jemaahnya
-
Dakwah Perdana Usai Viral, Gus Miftah Langsung Borong Dagangan Penjual Bakso
-
Dituding Gelap-gelapan di Kamar Bareng Aisar Khaled, Jennifer Coppen Buka Suara
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Pilu! Dokter Kamelia Pacar Ammar Zoni Ditinggal Suami saat Hamil 7 Bulan
-
Joshua Suherman Terseret Viralnya Kisah Aurelie Moeremans, Banjir Ucapan Terima Kasih
-
Aurelie Moeremans Ngaku Terus Diganggu Pelaku Grooming Setelah Rilis Buku Broken Strings
-
Kembalikan Hadiah Hingga Sebut 'Suami', Curhatan Dearly Joshua soal Ari Lasso Singgung Preman Pasar
-
Diterpa Isu Child Grooming, Roby Tremonti Diduga Buka Endorsement
-
Kilas Balik 10 Karya Ikonik Wim Wenders, Sang Presiden Juri Berlinale 2026
-
Kisah Kelam Aurelie Moeremans Diminta Mantan Bertato Agar Gagal Ikut Kontes Kecantikan
-
Segera Tayang di Indonesia, Papa Zola The Movie Angkat Peran Ayah dalam Film Animasi Keluarga
-
7 Fakta Perceraian Kristy dan Desmond Scott yang Bikin Geger, Ada Perselingkuhan?
-
Fakta Film Bidadari Surga: File Sempat Hilang hingga Dinda Hauw Syuting dalam Kondisi Baby Blues