Suara.com - Pemagaran laut di pesisir utara Kabupaten Tangerang dikomentari oleh dua anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI, yaitu Habib Ali Alwi dan Alfiansyah Bustami alias Komeng.
Namun pendapat kedua senator tersebut cukup berbeda. Seperti apa perbedaannya? Simak berikut ini:
1. Habib Ali Alwi
Habib Ali Alwi yang merupakan anggota DPD asal Banten memandang bahwa pemasangan pagar laut di perairan Kabupaten Tangerrang adalah tindakan serakah pihak tertentu. Tujuannya tak lain untuk menguasai pesisir pantai.
“Itu kerjaan orang yang serakah, itu saja jawabannya. Kalau orang serakah, mereka akan mulai menguasai fisik dulu. Awalnya, pagarnya bambu, tapi nanti sebentar lagi bisa jadi pagar beton,” kata Ali di kompleks parlemen, Senayan, Jakarta, baru-baru ini seperti dikutip dari Antara.
Persoalan ini, lanjut Ali, perrlu disikapi serius oleh pemerintah pusat. Dia pun mengutip pasal 33 UUD 1945.
"Itu pemerintah pusat harus bersikap, walaupun bagaimana ini adalah di Pasal 33 itu air, tanah, semua itu adalah tanggung jawab negara untuk kemaslahatan masyarakat. Itu saja penerapan Pasal 33 saja," kata Ali.
Jelas bagi Ali, pemasangan pagar tersebut ada motif terselubung.
"Didirikan mandiri? Siapa mau mendirikan itu sampai 30 km itu?" ujar dia.
Ali sampai mengaitkan pemasangan pagar laut di sana dengan musibah kebakaran di Los Angeles.
Baca Juga: Ngebanyol Saat Ditanya Pagar Laut, Komeng Banjir Kritik: Jangan Semua Dibercandain
“Mau direklamasi atau mau diapa, kami nggak tahu yang jelas ini adalah keserakahan, tapi nanti kalau sudah terlalu serakah nanti kayak (musibah kebakaran) Los Angeles," ujar Ali.
2. Komeng
Tak seperti Ali, Komeng yang memiliki nama asli Alfiansyah Bustami tak serius menjawab pertanyaan awak media. Ya, bukan Komeng namanya kalau tak bercanda.
Komeng malah membawa-bawa jasa pembuatan terali saat dimintai pendapatnya terkait pemasangan pagar laut. Sebab, kata dia, dengan begitu, semua pihak yang terlihat mendapat cuan.
"Itu harusnya ada kerja sama dengan perusahaan terali. Jadi enak semuanya kerja, yang mager dapat duit, yang dipager juga dapat duit," ujar Komeng pada kesempatan yang sama.
Diberitakan sebelumnya, publik dikejutkan dengan pagar laut di Tangerang. Pagar sepanjang 30,16 kilometer tersebut dipasang tanpa izin.
Karena itu, Kementerian Kelautan dan Perikatanan (KPP) pada Kamis (9/1/2025) telah melakukan penyegelan.
Berita Terkait
-
Rumah Ambruk, Diding Boneng Kini Numpang Hidup di Bekas Kediaman Komeng
-
Pemilik Pagar Laut Tangerang yang Ramai Dibahas Pandji Pragiwaksono
-
Jadi Hiburan Korban Banjir, Komeng Kasih Bantuan ke Sumatera Bareng PMI
-
Aksi Komeng Hibur Korban Banjir Sumatra Tuai Pujian, Warganet: Mending Gini
-
Jadi Relawan Banjir Sumatra, Kenapa Komeng Tak Dihujat seperti Anggota Dewan Lainnya?
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
IHSG Ambruk Hampir 8 Persen
-
IHSG Anjlok 6% Lebih, Rekor Terburuk di Era Menkeu Purbaya
-
Festival Bidar Palembang: Tradisi Sungai Musi yang Bertahan Sejak Zaman Kesultanan
-
IHSG 'Kebakaran' Imbas Kabar MSCI, Saham-saham Idola Pasar Mendadak ARB!
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
Terkini
-
Haykal Kamil Dipalak di Kendari, Pelakunya Nekat Banget
-
Musisi Legendaris Ryan Kyoto Tutup Usia
-
Sambil Menahan Tangis, Chiki Fawzi Umumkan Dicopot Mendadak Sebagai Petugas Haji
-
Fitnah Berujung Berkah, Penjual Es Gabus yang Dianiaya Aparat Kini Dihadiahi Motor dan Sembako
-
Hotman Paris Pasang Badan, Siap Kirim 10 Pengacara Bela Penjual Es Gabus yang Dianiaya Aparat
-
Menjelang Kelahiran Cucu, Maia Estianty Ungkap Perubahan Gaya Hidup: Stop Makan Racun
-
Pak Ribut Guru Viral Ungkap Gaji Selama 23 Tahun Jadi Honorer, Nominalnya Miris Banget
-
Gisel Nyaris Jadi Korban Cinta Palsu, Ungkap Tanda Bahaya Love Scamming di Film Balas Budi
-
Penjualan Tiket Konser My Chemical Romance di Jakarta Ditunda, Promotor Minta Maaf
-
Perjalanan Cinta Benedict Bridgerton sebelum Bertemu Sophie Baek di Season 4