Suara.com - Komeng menjadi salah satu figur publik yang turun langsung membantu korban bencana banjir di Sumatra.
Sebagai komedian sekaligus anggota DPD, Komeng terlihat tampil mengenakan rompi PMI berwarna merah saat mengunjungi pengungsian.
Akun Instagram @pmi_kab_agam membagikan momen ketika Komeng berhasil membuat pengungsi yang sebagian besar ibu-ibu dan anak-anak tertawa lepas.
Aksi Komeng menghibur korban bencana banjir Sumatra lantas viral dan jadi perbincangan di X (dulu Twitter).
Komeng dibandingkan dengan sejumlah anggota dewan yang dituding hanya pencitraan saat mengunjungi lokasi bencana banjir.
Di antaranya Zulkifli Hasan yang viral memanggul beras, lalu Verrell Bramasta dengan rompi bertuliskan namanya dan DPR RI.
Belum lagi pernyataan anggota DPR RI Endipat Wijaya yang terkesan meremehkan bantuan dari masyarakat lewat Ferry Irwandy sebesar Rp10 miliar.
"Lebih suka ini trauma healing daripada yang gotong beras atau yang pake rompi anti peluru," komentar akun @justme*** membandingkan Komeng dengan Verrell Bramasta.
"Komeng langsung aksi di lokasi bencana dengan apa yang dia mampu. Itu jauh lebih bermartabat ketimbang anggota dewan yang nyinyir dengan bantuan rakyat yang jumlahnya 10M," kata akun @RidNge*** menyentil Endipat Wijaya.
Baca Juga: Respons Santai Roy Suryo ke Relawan Jokowi: Ijazahnya Bohong, Polda Tak akan Berani Maju
"Tapi emang mending gini deh daripada pura-pura bantu bersihin lumpur atau angkat beras, apalagi sok-sokan nunjuk-nunjuk tapi sambil pose," timpal akun @intanr***, salah satunya menyindir Zulkifli Hasan.
Lebih lanjut, Komeng diceritakan bukan pertama kali melakukan aksi kemanusiaan bersama PMI.
Sebelum terpilih menjadi anggota DPD pada Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024, Komeng diceritakan kerap hadir di lokasi bencana tanpa merekam dan membagikannya melalui media sosial.
"Sebelum terpilih jadi senator, beliau sering terjun ke daerah terdampak bencana sebagai relawan PMI," terang akun @Herinoo***.
"Kalau yang ini memang beda, sudah jadi relawan PMI sejak tsunami selat sunda 2018 dan gempa cianjur 2022," beber akun @navyjoyst***.
"Komeng mah udah jadi relawan PMI dari meletusnya Gunung Merapi Jogja, Tsunami Selat Sunda, sama Gempa Cianjur min," balas akun @_greepizzaca***.
Berita Terkait
-
Gaya Verrell Bramasta Jadi Sorotan, 4 Rekomendasi Film yang Tampilkan Aksi dengan Rompi Taktis
-
Wakili Suara Publik, Acara Lapor Pak! Parodikan Verrell Bramasta dan Zulkifli Hasan di Lokasi Banjir
-
Verrell Bramasta Open Loker jadi Staf Ahli DPR, Intip Syarat dan Tugasnya
-
Verrell Bramasta Jawab Tuduhan Pakai Rompi Anti Peluru di Lokasi Bencana, Ternyata Isinya Uang Tunai
-
Style Verrell Bramasta saat Kunjungan ke Lokasi Banjir Sumatera Dihujat: Kayak Lagi Catwalk
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Lula Lahfah Mimpi Bertemu Laura Anna sebelum Meninggal, Firasat?
-
Curhatan Lama Lula Lahfah Viral Lagi, Sering Keluhkan Penyakit sejak 2020 hingga Takut Meninggal
-
Judulnya Provokatif, Makna Lagu Debut Bhella Cristy Ternyata tentang Pengkhianatan Cinta yang Dalam
-
Padi Reborn Rayakan 28 Tahun Perjalanan Musik Lewat Konser Spektakuler Dua Delapan
-
Diduga Sindir Lula Lahfah, Pendakwah Kadam Sidik Dituding Tak Berempati
-
Antusias Penonton Warnai Meet & Greet Film "Tuhan, Benarkah Kau Mendengarku?"
-
Produksi Tak Main-Main Film Kuyank, Risiko Kehilangan Miliaran Rupiah saat Syuting di Pedalaman
-
Apa Itu Whip Pink Gas yang Viral di Tengah Kabar Kematian Lula Lahfah?
-
Run Hide Fight: Gadis SMA Lawan Penembak Sekolah, Malam Ini di Trans TV
-
Tepis Isu Overdosis, Keluarga dan Polisi Beberkan Penyebab Kematian Lula Lahfah