Suara.com - Dokter Kamelia atau sebelumnya disebut Dokter K, akhirnya memberikan klarifikasi terkait isu kedekatannya dengan Ammar Zoni.
Sebelumnya Zeda Salim sempat mengungkapkan kekecewaannya terhadap Ammar Zoni yang diduga telah mencampakannya karena adanya sosok baru yang disebut-sebut seorang dokter.
Dokter Kamelia lalu menjelaskan bahwa sedari awal hubungannya dengan Ammar Zoni adalah sebatas rekan bisnis. Dia justru lebih dulu mengenal Aditya Zoni, yang merupakan adik dari Ammar Zoni.
“Adit ngajakin bisnis bareng, pas ketemu sama Adit, ternyata Adit bilang Bang Ammar ikutan dalam bisnis ini,” kata Dokter Kamelia mengutip dari kanal YouTube Starpro pada Jumat (17/1/2025).
Saat sepakat menjalankan bisnis bersama, Dokter Kamelia harus melaksanakan meeting dengan Ammar Zoni. Karena aktor tersebut sedang berada di dalam penjara, maka mau tidak mau dokter gigi tersebut rutin mengunjunginya untuk keperluan bisnis.
“Ya udah jadi semenjak itu kita baru kenal sama Bang Ammar,” sambung Dokter Kamelia.
Dokter Kamelia mengaku bahwa dia mengenal Ammar Zoni pertama kali sekitar akhir Juli atau Agustus tahun lalu. Hubungan Dokter Kamelia dan Ammar Zoni semakin dekat seiring seringnya mereka bertemu.
“Dari situ kita sering cerita-cerita tentang kehidupan aku, kehidupan Bang Ammar, jadi makanya sekarang intinya aku sama Bang Ammar cuma saling support aja sih,” ujar Dokter Kamelia.
Baca Juga: Tak Mau Kalah dari Dokter K, Zeda Salim Juga Ngaku Dapat Puisi Bikinan Ammar Zoni
Perihal status hubungannya dengan sang aktor, Dokter Kamelia tidak mengakuinya secara gamblang. Dia mempercayakan semuanya kepada proses.
“Maksudnya kita bukan anak ABG lagi yang aku sayang kamu, kamu sayang aku, nggak gitu. Jadi maksudnya kita berproses lah intinya,” terang Dokter Kamelia.
Tidak ingin disebut kegeeran, Dokter Kamelia enggan menyebutkan hubungannya dengan mantan suami Irish Bella itu. Dia menyerahkan semuanya kepada pria yang sudah ketiga kalinya terjerat kasus narkoba itu.
“Biar Bang Ammar lah yang berstatement nanti setelah keluar gimana. Jangan saya yang berstatement nanti dipikir saya kegeeran lagi,” ungkapnya.
Disebut ingin pansos karena dekati Ammar, Dokter Kamelia membantah tudingan tersebut.
“Cuma mau meluruskan berita yang di luar itu, awalnya dekat memang nggak ada niat untuk pansos,” katanya.
Berita Terkait
-
Irish Bella Pulang Kampung ke Belgia Jenguk Ayah, Sosok Haldy Sabri Dicari-cari: Kok Nggak Ikut?
-
Irish Bella Pamer Momen Dibucinin Suami Saat Ammar Zoni Jadi Rebutan 2 Cewek
-
5 Potret Dokter Kamelia, Sudah Akrab dengan Adik-Adik Ammar Zoni
-
Satu Keunggulan Dokter Kamelia Atas Irish Bella, Bikin Ammar Zoni Jatuh Hati?
-
Zeda Salim Sindir Dokter Kamelia yang Posting Surat Cinta dari Ammar Zoni: Norak!
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 5 Sunscreen Jepang untuk Hempaskan Flek Hitam dan Garis Penuaan
Pilihan
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
Terkini
-
Kabar Duka, Lucky Element Meninggal Dunia
-
Film Horor Psikologis Return to Silent Hill Tayang di Indonesia Mulai 28 Januari 2026
-
Nikah Besok, Intip Perjalanan Cinta Ranty Maria dan Rayn Wijaya
-
Sinopsis Setan Alas! Pemenang Best Film JAFF 2023, Akhirnya Tayang di Bioskop
-
Kondisi Inul Daratista Drop Usai Pulang dari Korea, Pingsan di Kamar Mandi Hingga Masuk UGD
-
Dipisahkan Maut, Ini 7 Kenangan Perjalanan Cinta Reza Arap dan Lula Lahfah
-
Tujuh Tahun Menunggu, Setannya Cuan Jadi Panggung Terakhir Babe Cabita
-
Sinopsis Finding Her Edge, Serial Remaja tentang Ambisi, Cinta, dan Dunia Seluncur Es
-
Siap-Siap! 6 Film MGM Pictures Paling Dinanti Tahun 2026
-
4 Tanda Kepergian Lula Lahfah Disebut Meninggal dalam Kondisi Baik