Suara.com - Asmara Gen Z belakangan ini terus menjadi perbincangan, bahkan selalu masuk ke daftar pencarian di Google Indonesia. Tayang sejak 9 Desember 2024, sinetron produksi SimenArt tersebut sudah mencapai episode ke-53.
Sinetron Asmara Gen Z tayang setiap hari di SCTV pukul 16.45 WIB. Selain di SCTV, Asmara Gen Z ternyata juga dapat ditonton ulang melalui platform streaming Vidio.
Apa yang membuat Asmara Gen Z begitu disukai? Ketahui dari berbagai fakta menarik Asmara Gen Z berikut ini.
1. Pemeran Pakai Nama Asli
Nama karakter yang berbeda dengan nama pemerannya di dunia nyata merupakan hal biasa. Oleh sebab itu, kesamaan nama karakter di Asmara Gen Z dengan pemerannya menjadikannya unik.
Sinetron Asmara Gen Z berkisah tentang Fattah yang mengklaim dirinya punya masalah mental sebagai penyebab kerap terlibat masalah. Karakter Fattah Fernandez tersebut diperankan aktor Fattah Syach.
Sang ayah kemudian mengirimkan Fattah ke pesantren bernama Asmara 9 Ilmu. Fattah bertemu Zara Nicole yang masuk pesantren karena dikenal ceroboh, diperankan Nicole Rossi.
Selain mereka, Asmara Gen Z juga dibintangi Arya Mohan, Aqeela Calista, Flavio Zaviera, Jefan Nathanio, Audy Maulidyna, dan Sandrinna Michelle.
2. Pemeran Ikut Isi OST
Para pemeran Asmara Gen Z juga menyumbangkan suara mereka untuk Original Soundtrack atau OST. Di antaranya lagu "Batas Cinta" dan "Tarian Asmara" yang diciptakan sutradara Asmara Gen Z, Vemmy Sagita.
Pemeran yang menyanyikan lagu-lagu OST tersebut adalah Nicole Rossi, Flavio Zaviera, Aqeela Calista, dan Audy Maulidyna. Official Lyric Video "Tarian Asmara" yang diunggah YouTube Sinemart kini telah ditonton 270 ribu kali.
Baca Juga: Natasha Wilona Comeback, Bakal Main Sinetron 'Ketika Cinta Memanggilmu' yang Tayang Hari Ini di SCTV
3. Kisah tentang Cinta Segitiga
Sinetron Asmara Gen Z menjadi menarik karena menghadirkan kisah cinta segitiga di antara Fattah, Zara, dan Aqeela. Zara merupakan santri yang baru ditemui Fattah, sedangkan Aqeela pacarnya yang ikut masuk pesantren.
Namun di episode 53, Aqeela justru dekat dengan karakter bernama Mohan. Bagaimana bisa? Untuk yang ketinggalan sinetron Asmara Gen Z, bisa menontonnya ulang sejak episode pertama di platform Vidio ya!
4. Tayang di TV dan Platform Streaming
Penayangan Asmara Gen Z di SCTV dan Vidio terbilang menawarkan pengalaman baru menonton sinetron. Seperti drama Korea, penonton Asmara Gen Z bisa menonton langsung di televisi atau menyaksikan ulang di platform streaming apabila ketinggalan.
Belum banyak sinetron Indonesia yang menawarkan pengalaman tersebut. Biasanya sebuah serial maupun film akan tayang ulang di televisi apabila viral, bukan sebaliknya.
Itu dia sederet fakta menarik Asmara Gen Z yang membuatnya digemari hingga berhasil menyabet peringkat pertama rating televisi dengan mengumpulkan TVR 4,3 dengan audience share 18,4 persen pada 10 Januari 2025 lalu.
Kontributor : Neressa Prahastiwi
Berita Terkait
-
Natasha Wilona Comeback, Bakal Main Sinetron 'Ketika Cinta Memanggilmu' yang Tayang Hari Ini di SCTV
-
Amanda Manopo Sindir Rekan Artis yang Sering Datang Telat ke Lokasi Syuting: Mungkin Capek
-
Dikasih Kebab Keras, Amanda Manopo Protes ke MNC Pictures: Tolong...
-
Bermain di Sinetron Lorong Waktu, Renaga Tahier Hilangkan Tato
-
Asmara Gen Z Ep. Terbaru: Kejutan Aqeela Berakhir di Luar Dugaan!
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Apa Itu Best Casting? Kategori Baru di Oscar 2026 dan Daftar Nominasinya
-
Sinopsis Film Korea Sugar yang Dibintangi Choi Ji Woo, Tayang di Bioskop Indonesa
-
Peran Sentral Cinta Laura di Film Para Perasuk yang Tembus Sundance 2026
-
Kim Seon Ho Ungkap Kisah di Balik Karakter Joo Hoo-jin di Drakor Can This Love Be Translated?
-
Habib Bahar Bin Smith Respons Keras Pandji Pragiwaksono yang Jadikan Salat Bahan Lelucon
-
Syarat dan Cara Klaim Promo Buy 1 Get 1 Tiket M.Tix Film Tuhan, Benarkah Kau Mendengarku?
-
Sinopsis The Fifth Wheel, Film Komedi Netflix yang Dibintangi Kim Kardashian
-
Film Horor Rajah Siap Tayang, Aditya Zoni dan Samuel Rizal Dalami Sisi Gelap Manusia
-
A Score to Settle: Kisah Balas Dendam Nicolas Cage yang Penuh Kerentanan, Malam Ini di Trans TV
-
Spider-Man 2: saat Peter Parker Berada di Titik Terendah, Malam Ini di Trans TV